KTM Duke 250 vs Yamaha MT25 vs Kawasaki Z250, Siapa Terbaik?

KTM Duke 250 vs Yamaha MT25 vs Kawasaki Z250, Siapa Terbaik?

Kelas motor naked sport 250 cc memang tidak sepopuler saudara kembarnya yang memiliki fairing. Tapi bukan berarti kuda besi ini tidak memiliki kelebihan. Salah satunya, nyaman untuk digunakan harian. Lantaran menggunakan stang tinggi dan lebar, sehingga posisi duduk pengendara lebih rileks dibandingkan motor sport fairing yang harus menunduk.

Di segmen ini, ada tiga produk yang saling bersaing untuk memikat hati konsumen Indonesia. Mereka KTM Duke 250, Yamaha MT25 dan Kawasaki Z250. Apa keunggulan dan kelemahan ketiganya? Siapakah yang terbaik di antara mereka?

1. Desain

Duke 250 2017

KTM Duke 250 merupakan produk teranyar dibandingkan yang lain. Motor ini hadir di Jakarta Fair Kemayoran 2017, mengalami penyegaran di berbagai sisi sehingga aura sport lebih keluar. Pertama, lewat garis tubuhnya yang lebih tajam dari depan ke belakang. Lampu depannya pun mendapat desain baru dengan penyematan daytime running light (DRL). Selain itu, knalpotnya tidak lagi terletak di bawah bodi motor, tapi kini ada di posisi konvensional, di samping kanan ban belakang.

Tidak selesai di situ saja, Duke 250 juga mendapat rangka baru yang lebih ringan dari sebelumnya. Otomatis membuat bobot keseluruhannya hanya 147 kg, paling ringan dibandingkan Yamaha MT25 dengan 165 kg dan Z250 dengan 168 kg.

Yamaha MT25 muncul dengan desain yang kekar, terutama lewat cover tangki bensin berlekuk. Tersedia dalam pilihan warna baru : biru, hitam dan abu-abu. Sementara Kawasaki Z250 punya desain unik berbentuk huruf Z. Desain tangki bensinnya melebar, maka wajar bila kapasitasnya paling besar mencapai 17 liter. Tangki bensin kompetitor, Duke 250 hanya 13,4 liter dan MT25 14 liter.

2. Mesin

Yamaha MT25 paling bertenaga

Dari segi mesin Duke 250 berbeda sendiri, dengan menggunakan konfigurasi satu silinder. Alhasil, sanggup memuntahkan torsi melimpah pada putaran mesin lebih rendah. Sementara tenaganya tidak sebaik kompetitor bermesin dua silinder. Torsi puncaknya 24 Nm pada 7.500 rpm dan tenaga maksimalnya 30 PS pada 9.000 rpm. Dikawinkan dengan sistem transmisi manual 6-percepatan, sama seperti para saingan.

Sementara untuk MT25, mesinnya mempunyai tenaga yang paling superior dibanding rival. Sanggup mengeluarkan tenaga sampai 36 PS pada 12.000 rpm dan torsi puncaknya 22,6 Nm. Sementara Kawasaki Z250 torsi puncaknya hanya 21 Nm pada 10.000 rpm dan tenaga maksimalnya 32 PS pada 11.000 rpm.

3. Fitur

Kawasaki Z250 punya slipper clutch unik

Dibanding saingannya, Duke 250 satu-satunya kuda besi yang sudah menggunakan suspensi upside down. Efeknya diklaim lebih stabil saat diajak bemanuver dalam kecepatan tinggi. Motor ini juga satu-satunya yang dilengkapi panel instrumen digital.

Sementara Z250 punya kelebihan fitur slipper clutch. Berguna untuk mengurangi back torque saat pengendara menurunkan gigi transmisi secara cepat. Panel instrumennya merupakan kombinasi analog dan digital, begitu juga di MT25. Hanya saja, kuda besi Yamaha hampir tidak memiliki fitur lain yang berarti. Agaknya pabrikan garpu tala lebih ingin konsumen merasakan rasa berkendara murni tanpa intervensi teknologi berlebih.

4. Harga

Kelebihan Yamaha MT25, harganya yang sangat terjangkau Rp 47,1 juta (on the road Jakarta). Kemudian ada KTM Duke 250 dengan Rp 44,9 juta (on the road Jakarta), dan paling mahal banderol Kawasaki Z250 Rp 53,9 juta (on the road Jakarta).

Baca Juga: CBR250RR keok oleh Ninja

Komparasi Yamaha MT-25 vs KTM Duke 250

Model Motor KTM

  • KTM RC 390
    KTM RC 390
  • KTM 890 Adventure
    KTM 890 Adventure
  • KTM 390 Adventure
    KTM 390 Adventure
  • KTM Duke 390
    KTM Duke 390
  • KTM RC 250
    KTM RC 250
  • KTM 890 Adventure R Rally
    KTM 890 Adventure R Rally
  • KTM 250 SX-F Troy Lee Designs
    KTM 250 SX-F Troy Lee Designs
  • KTM Duke 200
    KTM Duke 200
  • KTM RC 200
    KTM RC 200
  • KTM  Duke 250
    KTM Duke 250
  • KTM 450 SX-F Factory Edition
    KTM 450 SX-F Factory Edition
  • KTM 250 Adventure
    KTM 250 Adventure
Motor KTM

Jangan lewatkan

IIMS 2023

Anda mungkin juga tertarik

  • Yang Akan Datang

Video Motor Yamaha MT-25 Terbaru di Oto

Oto
Tonton Video Motor Yamaha MT-25

Bandingkan & Rekomendasi

Yamaha YZF R25
Yamaha YZF R25
Rp 63,26 - 70,56 Juta
Harga YZF R25
Honda CBR250RR
Honda CBR250RR
Rp 62,85 - 75,15 Juta
Harga CBR250RR
KTM Duke 200
KTM RC 250
Kapasitas 250
249.7
199.5
248.8
Tenaga Maksimal 35.5
38
25.47
30.8
Jenis Mesin Inline 2 Cylinder, 4-Stroke, 4-Valve, Liquid-Cooled DOHC
Parallel Twin Cylinder, 4-Stroke, 8-Valve, Liquid Cooled, DOHC Engine
4-Stroke, DOHC Engine
4-Stroke, DOHC Engine
Torsi Maksimal 23.6 Nm
23.3 Nm
-
-
Jenis Kopling Wet, Multi-Plate, Manual
Multi-Plate, Wet Clutch with Coil Spring
Wet, Multi-Plate
Antihopping
ABS Tidak
Tidak
Ya
Ya
Mode Berkendara Sport, Road
Sport, Road
Road
Sport
Rem Depan Disc
Disc
Disc
Disc

Tren Sport

  • Yang Akan Datang
Motor Sport Yang Akan Datang

Artikel Motor Yamaha MT-25 dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature