Menilik Potensi Suzuki Katana 150 Lawan Kawasaki W175 dan Yamaha XSR

Menilik Potensi Suzuki Katana 150 Lawan Kawasaki W175 dan Yamaha XSR

Isu Suzuki Katana 125R kian menguat belakangan ini. Maklum, para fanatis di setiap brand yang semangat menunggu reinkarnasi model-model ikonik dari masa lalu, tak ada yang mau kalah. Di tengah semangat itu, media Jepang ternama pun menguatkan prediksi ini.

Menarik memang menunggu model sport half fairing ini datang ke Indonesia. Apalagi melihat fakta yang ada di lapangan. Pertama, pasarnya ada. Ya, kelas sport bike klasik memang tengah tumbuh beberapa tahun terakhir.

Test Ride Kawasaki W175TR

Brand Jepang yang jadi pionirnya adalah Kawasaki. Mereka rilis Kawasaki W175 dengan target yang sangat logis di awal. Perlahan tapi pasti, angka jualan mereka meroket. Bahkan sekarang secara total Kawasaki sudah punya 3 versi W175.

Ada W175 biasa, Cafe, juga TR. Masing-masing punya portfolio varian tersendiri yang berpotensi merangkul konsumen. Kini target mereka sudah sangat ambisius. Puluhan ribu unit diyakinkan bisa diserap masyarakat Indonesia. Artinya, mereka sukses membentuk pasar.

Baca juga: Mencicipi Kawasaki W175TR, Impresi Motor Trail Lawas

Honda kemudian menyusulnya. Model Verza yang awalnya tersaji sebagai entry level naked bike semata, dikemas dengan embel-embel CB150. Tampilan motor pekerja ini pun kian atraktif. Meski jika berbicara niat, harusnya yang dipertandingkan untuk segmen ini adalah Honda CB150R Exmotion. Tipe ini benar-benar mengusung desain neo klasik yang punya value lebih.

Honda CB150 Verza 2020

Belakangan, tanpa diduga ternyata pabrikan dari Pulo Jahe merilis jagoannya. Yamaha XSR155 dijadikan pentolan untuk segmen klasik. Kemasan motor lawas dengan lampu bulat, desain bergaris lembut dan warna yang tawar, jadi andalan. Harga XSR155 jadi yang paling mahal dari semuanya. Maklum, basisnya R15 yang notabene punya banyak peranti canggih. Dari layar full digital, suspensi upside down, hingga mesin berkatup variabel.

Semua ini tentu harusnya jadi petunjuk bagi Suzuki. Bahwa kelas sport bike klasik punya peluang. Merilis Katana versi kompak, adalah salah satu pintu yang siap dibuka konsumen. Apalagi jika bicara basis, mereka sudah punya model yang cukup kuat. Keluarga GSX-150, harusnya lebih dari siap untuk diadopsi.

Suzuki Katana 150 2020 Foto: Young Machine

Rancang bangun motor ini lebih dari cukup untuk dikembangkan dengan konsep Katana yang klasik. Mesin 150 cc yang sangat bertenaga, panel instrumen full digital, hingga kunci canggih berbasis remote (smart key) adalah beberapa poin yang bisa diandalkan pada Katana 150R.

Saat ini, Suzuki GSX-S150, GSX-R150 hingga GSX-150 Bandit ditawarkan dengan banderol mulai Rp 26 juta hingga Rp 34 jutaan. Jika Katana dijual dalam harga tak lebih dari Rp 35 juta, kami rasa Suzuki punya potensi yang sangat kuat untuk bersaing. Menarik untuk ditunggu! (Van/Ano)

Baca juga: Ungkap Sisi Menarik Suzuki GSX-R150 Termurah

Komparasi Suzuki GSX S150 vs Yamaha XSR 155

Model Motor Suzuki

  • Suzuki Satria F150
    Suzuki Satria F150
  • Suzuki Burgman Street 125 EX
    Suzuki Burgman Street 125 EX
  • Suzuki GSX R150
    Suzuki GSX R150
  • Suzuki NEX II
    Suzuki NEX II
  • Suzuki NEX Crossover
    Suzuki NEX Crossover
  • Suzuki Address
    Suzuki Address
  • Suzuki GSX S150
    Suzuki GSX S150
  • Suzuki V-Strom 250 SX
    Suzuki V-Strom 250 SX
  • Suzuki Avenis
    Suzuki Avenis
  • Suzuki Gixxer SF 250
    Suzuki Gixxer SF 250
Harga Motor Suzuki

IIMS 2024

Anda mungkin juga tertarik

Video Motor Suzuki GSX S150 Terbaru di Oto

Oto
  • Ini Modal Suzuki GSX 250 SF Tarung di Segmen Motor Sport Indonesia | OTO Upcoming
    Ini Modal Suzuki GSX 250 SF Tarung di Segmen Motor Sport Indonesia | OTO Upcoming
    15 Nov, 2021 .
  • Suzuki GSX S150 vs Yamaha MT 15 | Bike Review | Pilih yang Mana | OTO com
    Suzuki GSX S150 vs Yamaha MT 15 | Bike Review | Pilih yang Mana | OTO com
    28 Mar, 2020 .
  • Suzuki GSX S150 Keyles | First Impression | Kunci Canggih | PRJ 2018 | OTO.com
    Suzuki GSX S150 Keyles | First Impression | Kunci Canggih | PRJ 2018 | OTO.com
    04 Jun, 2018 .
  • Suzuki Luncurkan GSX-S150 Touring Edition I OTO.com
    Suzuki Luncurkan GSX-S150 Touring Edition I OTO.com
    12 Jul, 2017 . 502 kali dilihat
  • First Impression Suzuki GSX R150 dan GSX S150
    First Impression Suzuki GSX R150 dan GSX S150
    05 Nov, 2016 . 43 kali dilihat
  • SUZUKI GSX R150 & S150 FULL HD
    SUZUKI GSX R150 & S150 FULL HD
    03 Nov, 2016 . 221 kali dilihat
  • Review Suzuki GSX-S150
    Review Suzuki GSX-S150
    03 Nov, 2016 . 2K kali dilihat
Tonton Video Motor Suzuki GSX S150

Bandingkan & Rekomendasi

Yamaha Vixion
Yamaha Vixion
Rp 28,65 - 29,52 Juta
Harga Vixion
Benelli TNT 25
Suzuki GSX R150
Suzuki GSX R150
Rp 35 - 38,3 Juta
Harga GSX R150
TVS Ronin
TVS Ronin
Rp 34,9 - 38,9 Juta
Tulis Review Harga Ronin
Kapasitas 149.8
249
147.3
225.9
Tenaga Maksimal 16.36
24.13
18.9
20
Torsi Maksimal 14.5 Nm
21.5 Nm
14 Nm
19.93 Nm
Jenis Mesin Single Cylinder, 4-Stroke, Liquid-Cooled, SOHC Engine
4-Stroke, DOHC
4-Stroke, Liquid Cooled, DOHC
Single Cylinder, Liquid Cooled, 4-Stroke, SOHC Engine
Jumlah silinder 1
1
1
1

Tren Sport

  • Yang Akan Datang
Motor Sport Yang Akan Datang

Artikel Motor Suzuki GSX S150 dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • KOMPARASI: Pilih Suzuki GSX-S150 atau Yamaha Vixion R?
    KOMPARASI: Pilih Suzuki GSX-S150 atau Yamaha Vixion R?
    Raju Febrian, 05 Jul, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*