All New Honda PCX160 Resmi Dijual di Indonesia, Harga Mulai Rp 30 Jutaan

All New Honda PCX160 Resmi Dijual di Indonesia, Harga Mulai Rp 30 Jutaan

Setelah ditunggu-tunggu, akhirnya datang. PT Astra Honda Motor (AHM) resmi merilis All New PCX160 lewat siaran virtual, lengkap beserta varian hybrid. Agenda regenerasi menyentuh hampir semua sektor, dari wujud hingga teknis. Sementara dipasarkan mulai Rp 30,35 juta untuk tipe CBS, Rp 33,95 juta untuk tipe ABS, serta Rp 43,55 juta untuk tipe e:HEV.

President Director AHM Keiichi Yasuda mengatakan, selama satu dekade kehadirannya di Indonesia, salah satu skutik premiumnya dipersiapkan untuk memberikan kenyamanan bagi pengendara. Dengan berbekal mesin, desain, berikut fitur baru, All New PCX series diharapkan dapat semakin melengkapi kesenangan berkendara bagi pecinta skutik premium.

all new Honda PCX 160

"Dilengkapi mesin terbaru 160cc dengan 4 katup eSP+, menjadikan All New Honda PCX series semakin nyaman dikendarai dalam berbagai situasi, baik di perkotaan maupun jarak jauh. Perubahan pada ukuran ban yang semakin besar juga mendukung skutik premium ini semakin nyaman dan tampil berkesan," ujar Yasuda.

Ubahan paling menarik memang di sektor dapur pacu. Ketika generasi lama kalah telak dengan rival, Honda berupaya meracik ulang serta mengeksekusi lebih sempurna. Di balik bodi gemuknya terpasang mesin eSP+ berkubikasi 160 cc dengan empat katup. Teknologi baru diklaim memiliki gesekan minim, serta eskalasi performa. Otomatis outputnya melonjak jadi 15,8 Hp di 8.500 rpm dan torsi terkerek ke 14,7 Nm pada 6.500 rpm. Sangat kompetitif. Sementara di varian e:HEV, ketambahan lagi tenaga listrik serta motor assist, berikut riding mode yang bisa diatur. Yakni mode normal (D) dan sport (S).

all new Honda PCX eHEV

Naiknya performa diiringi efisiensi bahan bakar yang cukup baik. Diklaim konsumsi bensin ada di sekitar 45 kpl. Dengan metode pengetesan ECE R40 Euro 3. Alias Idling Stop System (ISS) terus dinyalakan. Angka segitu boleh dibilang masih terjaga, mengingat tenaganya bertambah.

Baca juga: Honda Genio Bekas Layakkah Dibeli? Cek Biaya Perawatannya

Adapun fitur anyar penunjang keamanan berkendara adalah Honda Selectable Torque Control (HSTC). Ketika dulu sekadar mengandalkan ABS, kini traksi ikut dikontrol lewat komputasi elektronik. Artinya sistem bisa mengontrol putaran ban depan dan belakang tetap seirama, supaya tak kehilangan banyak grip. Dan jika butuh, sistem bisa dimatikan. Namun baru tersedia di varian ABS dan e:HEV saja. Seri CBS masih sama persepsinya seperti dulu, belum mendapat kedua sensor terkait.

all new Honda PCX 160

Secara rupa, garis besar karakter PCX lama masih dipertahankan. Hanya saja hampir seluruh tepian bodi maupun model lampu, kini banyak menyudut. Bentuknya tampak makin proporsional, modern, juga ketambahan nuansa sporty. Meski tetap dibungkus dalam interpretasi elegan yang kuat. Tentunya, semua sudah mengaplikasikan sistem pencahayaan full LED. Sehingga tatapannya makin cantik.

Beranjak ke area kokpit, tertera tampilan baru pada panel meter digital. Dimensinya melebar, serta memiliki display baru. Semakin mudah dilihat, juga memberikan informasi komplet. Data yang disajikan meliputi indikator baterai, perawatan v-belt, serta indikator HSTC dan sensor ABS khusus dua seri termahal. Lubang pengisian di laci kiri pun kini berganti tipe jadi soket USB type A. Tak lupa, smart key dan answer back system hadir di tiap varian.

all new Honda PCX 160

PCX juga dilengkapi dengan struktur rangka baru. Diklaim memberikan kenyamanan lebih dan mendukung rangkaian mesin baru. Atas itu daya tampung bagasi jadi membesar ke 30 liter, untuk dua seri bermesin konvensional. Sementara yang Hybrid naik ke angka 24 liter. Plus, berdampak pada ruang kaki pengendara yang lebih panjang 3 cm dari sebelum. Ubahan pada frame juga disebut ditujukan meningkatkan kapasitas tangki bensin jadi 8,1 liter.

"All New Honda PCX series memiliki performa tinggi dan nyaman dikendarai di berbagai situasi. Hal ini diperkuat dengan komitmen kami kepada seluruh konsumen Honda di Indonesia untuk selalu memberikan layanan terbaik di jaringan penjualan dan servis yang tersebar di pelosok negeri, yang tetap memperhatikan protokol kesehatan," tutur Johannes Loman, Executive Vice President Director AHM.

all new Honda PCX 160

Semua tipe disiapkan dengan warna-warna yang tak kalah menarik. Untuk tipe CBS terdapat disediakan empat opsi, yakni Wonderful White, Majestic Matte Red, Glorious Matte Black, dan Marvelous Matte Gray. Sedangkan untuk tipe ABS, terdapat warna Wonderful White, Majestic Matte Red, Briliant Black, serta Royal Matte Blue. Ditambah memiliki jok two-tone serta emblem PCX dengan warna tembaga. Sementara itu, untuk tipe e: HEV dikemas dalam kelir Horizon White, yang juga memiliki jok two-tone dengan sentuhan warna biru pada emblem. (Hlm/Tom)

Baca juga: Simak Pembaruan dan Deret Fitur Anyar All New Honda PCX 160

Baca juga: Menunggu Kedatangan Honda CBR600RR di Tanah Air Tahun Ini

Model Motor Honda

  • Honda Vario 125
    Honda Vario 125
  • Honda Scoopy
    Honda Scoopy
  • Honda Beat
    Honda Beat
  • Honda PCX160
    Honda PCX160
  • Honda Stylo 160
    Honda Stylo 160
  • Honda Vario 160
    Honda Vario 160
  • Honda Beat Street
    Honda Beat Street
  • Honda CRF150L
    Honda CRF150L
  • Honda ADV 160
    Honda ADV 160
  • Honda Genio
    Honda Genio
Harga Motor Honda

Jangan lewatkan

Promo Honda PCX160, DP & Cicilan

  • PCX160 CBS DP Rp 2,7 Juta Angsuran Rp 1,39 Juta x 35 Bulan Rp 32,67 Juta OTR Lihat Promo
  • PCX160 ABS DP Rp 2,9 Juta Angsuran Rp 1,55 Juta x 35 Bulan Rp 36,08 Juta OTR Lihat Promo

IIMS 2024

Anda mungkin juga tertarik

Video Motor Honda PCX160 Terbaru di Oto

Oto
  • Walk Around | All New Honda PCX 160 ABS Type | Motorcycle Edition
    Walk Around | All New Honda PCX 160 ABS Type | Motorcycle Edition
    07 Jun, 2021 .
  • All New Honda PCX 160 | Uji Tiga Perspektif
    All New Honda PCX 160 | Uji Tiga Perspektif
    05 Apr, 2021 .
  • Ini Beda All New Honda PCX 160 vs Lama
    Ini Beda All New Honda PCX 160 vs Lama
    09 Mar, 2021 .
  • All New Honda PCX 160 | Makin Bertenaga
    All New Honda PCX 160 | Makin Bertenaga
    09 Mar, 2021 .
  • Honda PCX 150 2018 | Semua Yang Perlu Anda Ketahui | OTO.com
    Honda PCX 150 2018 | Semua Yang Perlu Anda Ketahui | OTO.com
    08 Oct, 2018 .
  • Honda PCX 2018 | Test Ride | Jawaban Atas Ekspektasi | OTO.com
    Honda PCX 2018 | Test Ride | Jawaban Atas Ekspektasi | OTO.com
    28 Sep, 2018 .
  • First Ride Honda PCX 2018 I OTO.com
    First Ride Honda PCX 2018 I OTO.com
    14 Feb, 2018 . 10K kali dilihat
  • Honda PCX 2018, Ini Inspirasi Modifnya I OTO.Com
    Honda PCX 2018, Ini Inspirasi Modifnya I OTO.Com
    14 Feb, 2018 . 2K kali dilihat
  • Harga Resmi dan Spesifikasi Mesin Honda PCX 2018 I OTO.com
    Harga Resmi dan Spesifikasi Mesin Honda PCX 2018 I OTO.com
    08 Feb, 2018 . 15 kali dilihat
  • Spesifikasi Lengkap Honda PCX Lokal, Ada Dua Varian! I OTO.com
    Spesifikasi Lengkap Honda PCX Lokal, Ada Dua Varian! I OTO.com
    18 Dec, 2017 . 1K kali dilihat
Tonton Video Motor Honda PCX160

Bandingkan & Rekomendasi

Honda ADV 160
Honda ADV 160
Rp 36,2 - 39,4 Juta
Harga Honda ADV 160
Suzuki Satria F150
Suzuki Satria F150
Rp 28,6 Juta
Harga Satria F150
Kymco Racing King 150i
Gesits Electric
Gesits Electric
Rp 28,7 Juta
4.67 (3 Ulasan)
Harga Electric
Kymco Like 150i
Kymco Like 150i
Rp 29,9 Juta
Harga Like 150i
Kapasitas 160
147.3
149
-
149.8
Tenaga Maksimal 15.8
18.23
13.8
6.7
13.27
Jenis Mesin Single Cylinder, 4-Stroke, Liquid Cooled, SOHC Engine
4-Stroke, Liquid Cooled, DOHC
4 Stroke, 4 Valve, SOHC, FI
-
Single Cylinder, 4-Stroke, 4-Valve, Air Cooled SOHC Engine
Torsi Maksimal 14.7 Nm
13.8 Nm
11.7 Nm
30 Nm
10.2 Nm

Tren Scooter

  • Yang Akan Datang
  • Kymco AK 550
    Kymco AK 550
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW C Evolution
    BMW C Evolution
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Polytron T-Rex
    Polytron T-Rex
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Polytron EVO
    Polytron EVO
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Cygnus X
    Yamaha Cygnus X
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Motor Scooter Yang Akan Datang

Artikel Motor Honda PCX160 dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature
  • Simulasi Cicilan dan Uang Muka Honda PCX160 Terbaru Mulai Rp1,3 Jutaan
    Simulasi Cicilan dan Uang Muka Honda PCX160 Terbaru Mulai Rp1,3 Jutaan
    Anjar Leksana, 05 Mei, 2023
  • Kelir Baru Honda PCX160, Tambah Mewah dan Harganya Naik
    Kelir Baru Honda PCX160, Tambah Mewah dan Harganya Naik
    Zenuar Istanto, 14 Des, 2022
  • Motor Skutik Honda 160 cc Banyak Diminati Konsumen di GIIAS 2022
    Motor Skutik Honda 160 cc Banyak Diminati Konsumen di GIIAS 2022
    Anjar Leksana, 23 Agu, 2022
  • Kepincut Kredit Honda PCX 160 ABS 2022, Cicilan Mulai Rp1,5 Juta Sebulan
    Kepincut Kredit Honda PCX 160 ABS 2022, Cicilan Mulai Rp1,5 Juta Sebulan
    Anjar Leksana, 27 Mei, 2022
  • Tertarik Beli Honda PCX ABS 2021, Cicilan Bulanan Mulai Rp1 Jutaan
    Tertarik Beli Honda PCX ABS 2021, Cicilan Bulanan Mulai Rp1 Jutaan
    Anjar Leksana, 30 Sep, 2021
  • Test Ride All New Honda PCX 160: Belum Sepenuhnya Sempurna
    Test Ride All New Honda PCX 160: Belum Sepenuhnya Sempurna
    Helmi Alfriandi, 08 Mar, 2021
  • First Ride All New Honda PCX 160: Perubahan Revolusioner
    First Ride All New Honda PCX 160: Perubahan Revolusioner
    Zenuar Istanto, 10 Feb, 2021
  • Honda PCX 160 CBS vs Yamaha NMax 155 Connected Version, Memindai Daya Tawar Trim Bawah
    Honda PCX 160 CBS vs Yamaha NMax 155 Connected Version, Memindai Daya Tawar Trim Bawah
    Helmi Alfriandi, 07 Apr, 2021
  • Pilihan Motor Sport 150 cc Seharga All New Honda PCX 160
    Pilihan Motor Sport 150 cc Seharga All New Honda PCX 160
    Zenuar Istanto, 08 Mar, 2021
  • Berikut Tiga Pilihan Skuter Senilai Honda All New PCX 160
    Berikut Tiga Pilihan Skuter Senilai Honda All New PCX 160
    Helmi Alfriandi, 08 Feb, 2021

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*