Harga dan Promo Varian Brio
Mobil Honda Brio 2023
Honda Brio 2023 adalah 5 Seater Hatchback yang tersedia dalam daftar harga Rp 157,9 - 237,4 Juta di Indonesia. Ini tersedia dalam 8 warna, 7 varian, 1 pilihan mesin, dan 2 opsi transmisi: Manual dan CVT di Indonesia. Dimensi Brio adalah 3815 mm L x 1680 mm W x 1485 mm H. Lebih dari 223 pengguna telah memberikan penilaian untuk Brio berdasarkan fitur, jarak tempuh, kenyamanan tempat duduk dan kinerja mesin. Cicilan bulanan terendah dimulai dari Rp 13,69 Juta (selama 48 bulan). Pesaing terdekat Honda Brio adalah E-C4, Agya, Ayla dan Yaris.
Baca SelengkapnyaHonda Brio Spesifikasi
Jenis Transmisi |
Bensin Manual
|
Tenaga |
Bensin 89 hp
|
Kapasitas Tempat Duduk |
Bensin 5 Kursi
|
Kapasitas mesin |
Bensin 1199 cc
|
Brio : Dari Para Ahli
Dapatkan wawasan yang lebih baik dan bantuan untuk membeli atau tidak- Performa mesin yang mumpuni dan sudah dilengkapi teknologi VTEC. Iritnya tidak kalah dengan pengguna mesin 3-silinder
- Impresi berkendara yang lincah dan meyakinkan.
- Fitur komplit. Mulai dari sistem hiburan hingga AC digital.
- Kualitas material interior yang tidak bisa dibanggakan.
- Bantingan suspensi keras.
Informasi Terkini Brio
Honda Brio memberi kejutan pada 2020. Ia dinobatkan sebagai mobil terlaris di Indonesia pada tahun itu. Fenomenal, lantaran biasanya posisi raja dipegang oleh segmen LMPV. Penjualan terbanyak tahun lalu merupakan gabungan dari varian Satya dan RS. Hatchback mungil ini membukukan pemasaran wholesales 40.879 unit.
Untuk menjaga momentum, Honda Prospect Motor (HPM) menawarkan Brio dalam edisi spesial. Pada Februari 2021 diluncurkan Brio RS Urbanite Edition. Secara garis besar, versi lebih sporty dari varian RS yang sudah sporty.
Elemennya berupa eksekusi perhiasan ekstra di sekujur tubuh. Mulai fasad depan, diberi permainan trim grille hitam dan aksen honeycomb diramaikan spoiler tambahan berkelir hitam di sisi terbawah. Ditempel utuh berlanjut hingga membingkai area apron. Perhiasannya terus berlanjut hingga ke belakang. Di area samping, ditemui keberadaan side skirt hitam menjembatani kedua roda. Sementara buritan, ornamen seperti diffuser agresif dengan hiasan rongga plus bezel perak di sisi terluar.
Edisi istimewa berlanjut ke seleksi warna dan aksen tubuh. Jika sebelumnya opsi two tone hanya tersedia dalam perpaduan Phoenix Orange, kini Carnival Yellow juga kebagian atap hitam. Itu juga merupakan opsi warna pada Urbanite Edition. Di samping itu, penegas dwiwarna ikut berlanjut ke batok spion serta handle pintu.
Honda Brio menyandang titel generasi baru pada 2018 lalu. Honda mengubah tampilannya secara signifikan dan lebih fungsional. Dimensinya diperbesar. Menurut klaim mereka, ruang kakinya bertambah 42 mm, ruang lutut bertambah 60 mm.
Bagasi kini mampu menampung 259 liter barang atau naik 84 liter dari sebelumnya. Pintu belakangnya berubah, tak lagi kaca sepenuhnya, tapi sudah menyatu bodi. Selain membuatnya lebih aman dioperasikan, aksesnya juga lebih mudah.
Ada tiga varian yang ditawarkan. Paling bawah S bertransmisi manual. Kemudian E yang punya dua opsi pemindah gigi, manual dan CVT. Tertinggi RS manual dan CVT. Jantung mekanisnya masih pakai yang lama, 4-silinder 1,2 liter i-VTEC. Output daya 90 PS dan torsi 110 Nm.
Kenyamanan penumpang tetap mumpuni, seperti head unit layar sentuh yang bisa dikontrol lewat tombol fungsi di kemudi. Begitu juga fitur keselamatan dan keamanan, ada ABS (Anti-lock Braking System), EBD (Electronic Brake Distribution) dan dual SRS airbag.
Harga Honda Brio
Harga Brio adalah antara Rp 159,1 Juta hingga Rp 243,9 Juta.
Varian Honda Brio
Ada 7 varian yang tersedia dari Brio: Satya S, Satya E, Satya E CVT, RS, RS CVT, RS MT Urbanite Edition dan RS CVT Urbanite Edition.
Mesin Honda Brio
Brio ditenagai oleh 1199cc 4-silinder Bensin Mesin menghasilkan tenaga 89 hp dengan torsi 110 Nm.
Dilengkapi dengan pilihan transmisi 5-Speed Manual dan Variable Speed CVT.
Fitur Honda Brio
Daftar fitur Brio mencakup Alarm Mobil, Anti Theft Device, Power Door Locks, Central Locking dan Engine Immobilizer dalam hal keamanan.
Fitur pendukung Kenyamanan & Kemudahan termasuk AC, Pemanas, Cup Holder - depan, Keyless Entry dan Power Window Depan.
Fitur Hiburan & komunikasi termasuk Radio AM/FM, Soket USB, Pemutar CD, Audio 2DIN, Speaker depan, Lingkar kemudi Dengan Tombol Multi Fungsi, Pemutar DVD, Sambungan Bluetooth, Speaker belakang dan Layar Sentuh.
Eksterior Honda Brio
Fitur eksterior termasuk Spoiler Belakang, Lampu Kabut Depan, Wiper Kaca Belakang, Adjustable Headlights, Lampu sein kaca Spion Luar, Defogger Kaca Belakang, Tinted Glass, Pembuka Bagasi, Antena Terpadu, Wiper Otomatis, Spion Lipat Elektrik, Kaca spion elektrik dan Tanki Bahan Bakar Diletakkan di Tengah.
Fitur Keselamatan Honda Brio
Fitur keamanan Model mencakup Kantong Udara Pengemudi, Pengingat Pemakaian Sabuk Pengaman, EBD (Electronic Brake Distribution), Anti Lock Braking System, Child Safety Locks, Rear Parking Sensors, Airbag Penumpang Depan, Pengingat Pintu Terbuka, Engine Check Warning, Sensor Parkir, Sabuk Pengaman Belakang, Pelindung Benturan Samping, Speed Sensing Door Locks dan Crash Sensor.
Pesaing Honda Brio
Pesaing Brio adalah: Toyota Agya, Daihatsu Ayla, Toyota Yaris, Suzuki Ignis dan Honda Mobilio.
Harga Honda Brio 2023
Harga Honda Brio 2023 mulai dari Rp 159,1 Juta hingga Rp 243,9 Juta. Simak daftar harga Brio 2023 di bawah untuk melihat harga OTR dan promo yang tersedia.
- Bensin
Honda Brio Satya S
Manual, 5 Kursi, 1199 cc, 89 hp
|
Rp 159,1 Juta (OTR) Angsuran Rp 3,45 Juta x 60 Bulan, DP Rp 13,68 Juta | Lihat Promo |
Honda Brio Satya E
Manual, 5 Kursi, 1199 cc, 89 hp
|
Rp 173,2 Juta (OTR) Angsuran Rp 3,7 Juta x 60 Bulan, DP Rp 15,56 Juta | Lihat Promo |
Honda Brio Satya E CVT
CVT, 5 Kursi, 1199 cc, 89 hp
|
Rp 189,7 Juta (OTR) Angsuran Rp 4,01 Juta x 60 Bulan, DP Rp 17,93 Juta | Lihat Promo |
Honda Brio RS
Manual, 5 Kursi, 1199 cc, 89 hp
|
Rp 223,1 Juta (OTR) Angsuran Rp 4,68 Juta x 60 Bulan, DP Rp 22,74 Juta | Lihat Promo |
Honda Brio RS CVT
CVT, 5 Kursi, 1199 cc, 89 hp
|
Rp 233,1 Juta (OTR) Angsuran Rp 4,88 Juta x 60 Bulan, DP Rp 24,24 Juta | Lihat Promo |
Honda Brio RS MT Urbanite Edition
Manual, 5 Kursi, 1199 cc, 89 hp
|
Rp 233,9 Juta (OTR) Angsuran Rp 4,88 Juta x 60 Bulan, DP Rp 24,22 Juta | Lihat Promo |
Honda Brio RS CVT Urbanite Edition
CVT, 5 Kursi, 1199 cc, 89 hp
|
Rp 243,9 Juta (OTR) Angsuran Rp 5,09 Juta x 60 Bulan, DP Rp 25,72 Juta | Lihat Promo |
Bandingkan Honda Brio Dengan Mobil Sejenis
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
Mesin
1198
|
998
|
1496
|
1197
|
1496
|
Torsi
113 Nm
|
89 Nm
|
140 Nm
|
113 Nm
|
145 Nm
|
Tenaga
87
|
66
|
106
|
82
|
116
|
Power Steering
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ventilasi AC Belakang
Tidak
|
-
|
-
|
-
|
Ya
|
Anti Lock Braking System
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Sensor Parkir
Ya
|
-
|
-
|
Ya
|
Ya
|
Airbag Penumpang Depan
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Kursi Lipat Belakang
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
50:50 Split
|
Adjustable Seats
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Harga Honda Brio di Kota Populer
Galeri Brio
- Interior
- Eksterior
- Warna
- 360
Gambar Interior Honda Brio 2023
Gambar Interior BrioHonda Brio memiliki 10 gambar interior, diantaranya Tampak bagasi terbuka, Dashboard , Setir multi fungsi, Tachometer, Pengendali di pintu sisi pengemudi, Mesin, Tampak airbag, Front Ac Controls, Head rese kursi depan, layar sentuh.
Baca SelengkapnyaGambar Eksterior Honda Brio 2023
Gambar Eksterior BrioHonda Brio memiliki 16 gambar eksterior, diantaranya Tampak Depan Bawah, Tampak Grille, Fog lamp depan, Lampu depan, lampu belakang, Drivers Side Mirror Front Angle, handle pintu, Pelek, Tampak wiper, Tampak belakang, Tampak depan medium, Front Cross Side View, Branding, Spoiler, Tampak depan sudut rendah, Drivers Side Mirror Rear Angle.
Baca SelengkapnyaWarna Honda Brio
Warna Honda BrioHonda Brio tersedia dalam 8 warna yang berbeda - Crystal Black Pearl, Modern Steel Metallic, Rallye Red, Lunar Silver Metallic, Taffeta White, Phoenix Orange Pearl, Carnival Yellow, Carnival Yellow Two Tone
Pandangan 360° untuk Honda Brio 2023
Video Honda Brio
Lihat video terbaru Honda Brio untuk mengetahui interior, eksterior, performa, dan lainnya.
Bandingkan Varian Honda Brio
- Bensin
Brio Fitur Unggulan
Review Honda Brio
Indra Alfarisy says
Honda Brio didatangkan utuh (CBU) dari Thailand oleh Honda Prospect Motor 2012 silam. Mesinnya 1,3-liter kala itu, dengan pilihan transmisi manual dan otomatis. Tahun 2014, Honda memutuskan merakitnya secara local (CKD) dan mulai bermain dalam segmen Low Cost Green Car (LCGC) melalui senjata adalannya, Brio Satya. Mesin L13 diganti L12 yang sedikit lebih kecil kapasitas dengan fitur juga sedikit lebih lengkap dari versi CBU.
Di tengah kompetisi berat antar sesama LCGC, Satya mampu menunjukkan berbagai keunggulan. Mulai dari mesin terbesar (1,2-liter 4-silinder), performa terbaik, impresi berkendara paling menyenangkan dan tak kalah irit dari para pesaingnya bermesin 3-silinder. Namun sayang, tidak ada opsi transmisi otomatis untuk Satya saat itu.
Perubahan penting pun dilakukan Honda untuk seluruh varian Honda Brio, tepatnya di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016. Penyegaran bagian wajah diikuti penggantian desain dasbor sama seperti milik Mobilio. Paling signifikan, penggunaan CVT sebagai pilihan menggantikan transmisi otomatis konvensional. Tidak ada lagi varian Brio bermesin 1,3-liter, sehingga konsumen harus menerima pilihan satu mesin 1,2-liter saja. Untuk Brio non-LCGC, namanya berubah menjadi Brio RS dengan tampilan lebih sporty.
Brio RS terdiri dua varian, tipe transmisi manual dan CVT. Perbedaan dengan Brio LCGC atau Satya tidaklah banyak. Dari sisi mekanis, bahkan tidak ada beda sama sekali. Sama-sama menggendong mesin L12B 4-silinder 1,2-liter dan transmisi manual maupun CVT. Honda hanya membedakan RS dengan memberi setelan suspensi lebih keras agar pengendalian semakin baik. Tampilan dibedakan headlamp projector, side skirt dan garnish di kaca belakang. Penggunaan pelek ring 15-inci dengan ban 185/55 lebih besar dari Satya yang hanya berukuran 175/65 R14.
Di ajang GIIAS 2017, Honda memberikan sedikit perubahan pada BRio RS bertransmisi CVT, dengan menambahkan garnish di bagian bawah depan dan belakang. Untuk membedakan lebih lanjut, mobil ini tersedia dalam pilihan warna Phoenix Orange Pearl. Kelir ini terinspirasi dari warna Honda Jazz terbaru. Selain itu, namanya pun ditambahkan menjadi Honda Brio RS Special Edition.
Diposisikan sebagai compact hatchback di bawah Honda Jazz, mobil imut ini telah sukses masuk 5 besar produk Honda terlaris di Indonesia sekarang. Harganya tergolong sepadan dengan segala fitur ditawarkan. Termurah Honda Brio Satya S Rp 131,5 juta; Brio Satya E M/T Rp 136,5 juta; Brio Satya E CVT Rp 151,5 juta; Brio RS M/T Rp 163 juta; Brio RS CVT Rp 178 juta dan Brios RS CVT Special Edition Rp 182 juta.
Dan yang menarik, HondaBrio ternyata masih memanen penjualan yang tinggi sepanjang tahun 2017 ini. Baik itu untuk LCGC Brio Satya, maupun Brio RS yang lebih mahal.
Interior & Fitur Honda Brio
Penyegaran tahun lalu, turut mengubah desain dasbor Brio sama seperti Mobilio dan BR-V. Secara kualitas mengalami peningkatan dari model sebelumnya. Tapi plastik kasar dan tipis, tak menutup kesan murahan. Warna hitam mendominasi kabin Brio RS. Sementara Brio Satya, memadukan hitam di dasbor dan beige di jok, dengan bahan jok yang, jujur saja, akan cepat kotor
.
Posisi mengemudi Brio paling mantap bila dibandingkan dengan LCGC lain. Meski model headrestnya menyatu, tidak terlalu mengganggu, posisi bahu, punggung hingga paha dapat tersangga dengan baik. Kelegaan kabin cukup mengejutkan bila melihat sosoknya yang mungil. Ruang kaki dan kepala cukup berlimpah untuk semua penumpang, walau harus mengorbankan bagasi yang teramat kecil. Untuk berkendara dalam kota yang tidak membutuhkan bawa barang banyak, tidak menjadi masalah sama sekali.
Eksterior Brio
Desain eksterior Brio memang bukan selera semua orang. Apalagi bagian buritannya yang acap kali menjadi bahan ejekan untuk mobil ini. Kaca belakang yang berfungsi juga sebagai pintu bagasi memiliki kontur sangat rata sehingga tampak seperti dipotong. Desain wajah lebih mudah diterima karena mencerminkan karakter sporty dan dinamis, apalagi setelah bemper depan berganti dengan model seperti bemper Mobilio. Dimensi Brio sangat kompak dan cocok sekali menyelinap di tengah kepadatan lalu lintas.
Pengendalian & Pengendaraan Honda Brio
Bantingan Honda terkenal keras tapi stabil. Image yang terbangun tentang karakter suspensi Honda dapat juga dirasakan di Brio. Tidak terlampau kaku, per dan shock absorber masih memberikan rebound yang wajar. Konstruksi suspensi tergolong umum yaitu, MacPherson Strut di depan dan torsion beam di belakang. Pergerakan kemudi diikuti respon cepat roda untuk menghasilkan kelincahan yang mengasyikkan. Tapi harap hati-hati saat melewati jalanan rusak. Karena ground clearance pendek, kerap membuat kolong mobil beradu dengan permukaan jalan.
Mesin & Konsumsi BBM Brio
Seluruh varian Brio dibekali mesin sama, L12 4-silinder 1,2-liter. Tenaga 90 PS dan torsi 110 Nm terbilang sangat cukup untuk pemakaian dalam kota. Sekarang sudah dipasangkan dengan transmisi otomatis CVT, yang memberikan kehalusan berkendara dan efisiensi bahan bakar lebih baik. Layaknya mesin berkapasitas kecil, terasa kekosongan tenaga di putaran rendah. Tenaganya baru terasa mulai dari 2.000 rpm hingga menjelang torsi puncak di 4.800 rpm.
Rasio CVT yang berubah-ubah, menjamin putaran mesin sesuai dengan rasio gigi yang tepat. Itulah mengapa perpindahan giginya tidak terasa. Konsumsi bahan bakar hasil dari pengujian kami mencapai 13,1 km/liter untuk rute dalam kota yang lumayan padat. Sedangkan pengujian luar kota didapat angka 23,8 km/liter.
Pengereman Honda Brio
Sistem rem ABS baru ada di Brio Satya tipe E CVT hingga Brio RS. Satya tipe S dan E M/T belum dilengkapi sistem ini, melainkan hanya berpaku pada dua airbag saja. Untuk mengurangi resiko kemalingan, sudah ada immobilizer dan alarm. Sebagai mobil yang masuk kategori murah, fitur keselamatan tergolong cukup dan sesuai apa yang dibutuhkan.
Review Pengguna Honda Brio
Tulis Review- Semua (223)
- Fitur (148)
- Specs (83)
- Performa (114)
- Dimensi (41)
- Mesin (39)
- Suspensi (16)
- Transmisi (22)
- Ban (81)
- Kemudi (22)
- Keselamatan (133)
Hemat hingga 70%! Dapatkan harga terbaik untuk Honda Brio Bekas di Jakarta Selatan
Honda Brio BekasBrio Bekas Berdasarkan Tahun
Pilihan Mobil Bekas
Jual mobil anda dengan harga terbaik


Pertanyaan & Jawaban Honda Brio (FAQ)
Berapa panjang Honda Brio?
Dimensi panjang Honda Brio adalah 3800 mm , lebarnya 1680 mm
Sangat Membantu (226)Berapa Cicilan Bulanan Honda Brio Terendah?
Cicilan bulanan terendah untuk Honda Brio dimulai dari Rp 3,74 Juta selama 36 bulan dengan DP Rp 39,78 Juta.
Sangat Membantu (21)Berapa kapasitas tangki BBM Honda Brio
Kapasitas tangki Honda Brio adalah 35 L .
Sangat Membantu (232)Berapa ukuran ban Honda Brio?
Ukuran ban Honda Brio adalah 175/65 R14 .
Sangat Membantu (231)Berapa ukuran pelek alloy Honda Brio?
Ukuran pelek alloy Honda Brio 14 Inch .
Sangat Membantu (129)Pertanyaan Terbaru
Q. Kalau DP 100 jt untuk brio rs cvt berapa angsuran/bulanya?
Q. kelemahan honda brio
Q. perbedaan Brio Type S dan E
Q. untuk ukuran ban brio satya cvt 175/65/14 apakah bisa diganti dgn 175/70/14 ?
Q. Kalo untuk brio tipe S 2018 apakah ada sensor parkir nya ?
Mobil Honda Pilihan
Dealer Honda Terdekat
Berita Otomotif Dan Review
- Berita Brio
- Featured Article Brio
- Road Test Brio