Menakar Harga dengan Fitur, Pilih Honda HR-V 1,8 atau 1,5?

Menakar Harga dengan Fitur, Pilih Honda HR-V 1,8 atau 1,5?
Contents
Baca SelengkapnyaSembunyikan

HR-V menjadi model terlaris kedua Honda di Tanah Air. Ia senjata andalan untuk bersaing di segmen SUV kompak, yang diramaikan banyak pemain. Agar dapat memenuhi beragam kebutuhan pelanggan, variannya dibuat banyak. Bahkan sampai menyediakan mesin berbeda : 1,8 liter dan 1,5 liter.

Opsi enjin 1,8 liter hanya ditawarkan dalam satu tipe. Tentu saja menjadi yang termahal, banderolnya Rp 415,7 juta (on the road DKI Jakarta). Sementara versi 1,5 liter punya 4 pilihan yang terangkum dalam S dan E. Masing-masing terbagi menjadi dua. Detailnya : S manual Rp 297 juta, S CVT Rp 307,2 juta, E CVT Rp 331,2 juta dan E CVT Special Edition Rp 348,3 juta. Varian mana yang layak jadi pilihan?

Eksterior

Dimensi keduanya sama : 4.294mm x 1.772mm x 1.580mm (PxLxT), dan berjarak sumbu roda 2.610 mm. Kasta tertinggi Honda HR-V memiliki tampilan paling mewah. Pembeda paling mencolok terletak pada cladding senada kelir bodi, bukan plastik hitam. Kemudian mendapat imbuhan sunroof, perangkat yang mampu menaikkan gengsi pemiliknya. Saluran pembuangan gas pun dipercantik pakai finisher kromium. Diferensiasi lain adalah pelek. Ukurannya sama dengan varian bawah, 17 inci berbalut ban 215/55. Namun motifnya dibuat agresif dan mewah, menyerupai baling-baling pesawat tajam berlabur two tone. Warna sama terlihat pada 1,5 liter tipe E, tapi corak palangnya dibuat elegan saja, berupa garis melengkung. Lain halnya opsi S yang mengaplikasikan single tone bergaya agresif.

Perangkat penerangan dibekali teknologi LED dengan rumah lampu proyektor. Diperkuat daytime running light (DRL) dan fungsi auto leveling. Tatanan sama juga terlihat pada 1,5 liter, tapi hanya pada Special Edition. Untuk E biasa dan S masih mengandalkan proyektor halogen, tanpa selipan DRL atau pengatur ketinggian arah pancaran. Sisanya sama semua, mulai dari antena sirip hiu di atas, spion samping senada bodi yang bisa melipat otomatis, LED High Mount Stop Lamp dan rear spoiler.

Baca juga: Honda City Hybrid Dikenalkan, Punya Spesifikasi Mesin Mirip Jazz Hybrid

Seluruh tipe disajikan dalam banyak rona : Lunar Silver Metallic, Modern Steel Metallic, Rallye Red, Crystal Black Pearl dan White Orchid Pearl. Namun, unit 1,5 liter ketambahan Dark Olive Metallic. Sedangkan 1,8 liter plus Brownish Amethyst Metallic dan White Orchid Pearl Two Tone.

Interior

Varian 1,8 menebarkan nuansa elegan pada interior, berkat penggunaan material kulit dengan warna hitam dan ivory. Untuk mengakses kabin, pengguna bisa memanfaatkan smart entry yang mengeliminasi kunci konvensional. Sudah pasti menyalakan-mematikan mesin lewat tombol. Pada area pengemudi dijejali paddle shift agar pengalaman mengemudi lebih menyenangkan. Karena perpindahan gigi bisa diatur sesuai keinginan lewat jentikan jari.

Kenyamanan didukung head unit berupa layar sentuh 8 inci, yang bisa memutar radio atau file multimedia lain; dan memiliki pula koneksi USB, AUX bluetooth, serta smartphone. Komponen dapat dikontrol melalui audio switch di kemudi dan terhubung ke sepiker dengan tweeter di pilar A. Sementara usaha menyejukkan kabin di-support pengontrol AC berlayar digital bertombol, dan sudah disisipkan fungsi Auto. Susunan ini juga bisa ditemukan pada unit 1,5 liter, tapi tipe E. Meski begitu, ada pembeda dari material pelapis yang dipakai. Kulit sepenuhnya membungkus kabin 1,5 Special Edition. Tapi warnanya hanya hitam. Sedangkan E biasa kombinasi leather bersama fabrik.

Tipe terbawah, S punya kelengkapan minim. Seluruh interior perpaduan plastik dengan bahan kain. Untuk memasuki kabin masih pakai kunci konvensional (wave key). Lalu head unit pakai 6,2 inci yang dapat memutar multimedia. Pengaturan AC pun berupa manual berbentuk kenop dan tak tertanam audio steering switch maupun paddle shift.

Performa

Berdasarkan kapasitas silinder, tentu ada perbedaan performa. Varian termahal menyuguhkan pengalaman yang lebih seru. Berkonfigurasi 4 silinder naturally aspirated, Honda menyetel diameter langkahnya 81 x 87,3 mm dan punya rasio kompresi 9,7:1. Tenaga tercipta mampu menyentuh 139 PS di putaran 6.500 rpm dengan torsi maksimal 139 PS pada 4.300 rpm. Energi disalurkan ke roda depan lewat CVT, sehingga memberikan rasa berkendara mulus tanpa ada jeda perpindahan gigi. Lantaran menggunakan belt dan pulley.

Unit 1,5 liter juga menganut 4 silinder naturally aspirated, tapi setelannya berbeda. Bore dan stroke diseting 73 x 89,4 mm dan rasio kompresi 10,3:1. Tenaga maksimal terproduksi 120 PS di 6.600 rpm dan momen puntir 145 Nm pada 4.600 rpm. Ada dua pemindah gigi untuknya. Bagi yang ingin mendapat kesenangan mengemudi bisa memilih manual 5-speed. Sementara kenyamanan ada pada CVT.

Fitur

Kelengkapan fitur tentunya paling mumpuni di tipe teratas, terutama soal safety. Kantung udara tak cuma dua di depan, tapi juga di sisi dan tirai. Ini menjadi pembeda dengan yang lain. Perjalanan juga dimudahkan berkat cruise control. Fitur yang mengizinkan mobil melaju tanpa perlu diinjak pedal akselerasinya. Fitur ini turut ditemukan pada 1,5 E, baik Special Edition maupun biasa. Tapi jumlah kantung udara direduksi jadi dua di baris depan.

Sisanya sama. Mobil diselipkan perangkat pintar Vehicle Stability Assist (VSA), Hill Start Assist (HSA), Emergency Stop Signal (ESS), Motion Adaptive EPS dan Brake Override System (BOS). Komponen penghela laju disokong cakram berventilasi dan solid. Ini masih diperkuat Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake Distribution (EBD), Brake Assist dan Auto Hold Brake.

Simpulan

HR-V termahal memang mempunyai sejumlah keunggulan. Mulai dari performa paling powerful, fitur lengkap dan lebih aman. Namun, banderolnya mungkin membuat Anda harus berpikir ulang. Pilihan paling bijak sebenarnya berada di HR-V 1,5. Khususnya tipe E biasa atau Special Edition. Dengan selisih harga Rp 67,4 juta sampai Rp 84,5 juta, Anda masih bisa merasakan sebagian besar fitur dan safety yang ada pada HR-V 1,8. Jantung mekanisnya juga tak mengecewakan, cukup memenuhi kebutuhan berkendara. Bagaimana pendapat Anda? (Hfd/Tom)

Baca juga: Tertangkap Kamera Diduga Penerus Honda HR-V, Bakal Segera Ganti Generasi?

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Honda

  • Honda Brio
    Honda Brio
  • Honda WR-V
    Honda WR-V
  • Honda Mobilio
    Honda Mobilio
  • Honda HRV
    Honda HRV
  • Honda BRV
    Honda BRV
  • Honda CR-V
    Honda CR-V
  • Honda City Hatchback
    Honda City Hatchback
  • Honda Civic Type R
    Honda Civic Type R
  • Honda Civic RS
    Honda Civic RS
  • Honda City
    Honda City
Harga Mobil Honda

Jangan lewatkan

Promo Honda HRV, DP & Cicilan

  • HRV 1.5L S CVT DP Rp 19,77 Juta Angsuran Rp 28,78 Juta x 12 Bulan Rp 375,9 Juta OTR Lihat Promo
  • HRV 1.5L E CVT DP Rp 19,95 Juta Angsuran Rp 30,32 Juta x 12 Bulan Rp 395,9 Juta OTR Lihat Promo
  • HRV 1.5L SE CVT DP Rp 21,12 Juta Angsuran Rp 31,84 Juta x 12 Bulan Rp 416,1 Juta OTR Lihat Promo
  • HRV 1.5L Turbo RS DP Rp 26,62 Juta Angsuran Rp 40,55 Juta x 12 Bulan Rp 529,9 Juta OTR Lihat Promo

IIMS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Yang Akan Datang
  • Honda Odyssey 2024
    Honda Odyssey 2024
    Rp 590,72 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Honda Mobilio 2024
    Honda Mobilio 2024
    Rp 275,9 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Honda HRV Terbaru di Oto

Oto
  • Test Jalan Chery Omoda 5, Calon Penantang Honda HR-V
    Test Jalan Chery Omoda 5, Calon Penantang Honda HR-V
    20 Feb, 2023 .
  • Honda All New HR-V SE vs Hyundai CRETA Prime, Mana yang Paling Layak? | OTO Recommendation
    Honda All New HR-V SE vs Hyundai CRETA Prime, Mana yang Paling Layak? | OTO Recommendation
    15 Jul, 2022 .
  • All New Honda HR-V Turbo RS : Harga tembus 500juta! | IIMS Hybrid 2022
    All New Honda HR-V Turbo RS : Harga tembus 500juta! | IIMS Hybrid 2022
    27 Apr, 2022 .
Tonton Video Mobil Honda HRV

Bandingkan & Rekomendasi

Hyundai Creta
Hyundai Creta
Rp 297,3 - 421,8 Juta
4.67 (6 Ulasan)
Harga Creta
Honda WR-V
Honda WR-V
Rp 274,9 - 324,1 Juta
Harga Honda WR-V
Chery Omoda 5
Chery Omoda 5
Rp 334,8 - 493,8 Juta
Harga Omoda 5
Hyundai Stargazer X
Hyundai Stargazer X
Rp 335,8 - 346,4 Juta
Harga Stargazer X
Tenaga 113
119
145
113
Torsi 144 Nm
145 Nm
230 Nm
144 Nm
Power Steering Ya
Ya
Ya
Ya
AC Ya
Ya
Ya
Ya
Anti Lock Braking System Ya
Ya
Ya
Ya
EBD (Electronic Brake Distribution) Ya
Ya
Ya
Ya
Kantong Udara Pengemudi Ya
Ya
Ya
Ya
Airbag Penumpang Depan Ya
Ya
Ya
Ya
Adjustable Seats Ya
Ya
Ya
Ya
Kursi Lipat Belakang -
Ya
-
Ya

Tren Crossover

  • Yang Akan Datang
  • Chery Tiggo 4 Pro
    Chery Tiggo 4 Pro
    Rp 457,02 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Citroen C3 Aircross
    Citroen C3 Aircross
    Rp 194,14 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Maserati Levante
    Maserati Levante
    Rp 1,292 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil Crossover Yang Akan Datang

Artikel Mobil Honda HRV dari Carvaganza

  • Test Drive: Geber Honda e:Ny1 di Jepang, Lebih Dari Sekadar Mirip HR-V
    Test Drive: Geber Honda e:Ny1 di Jepang, Lebih Dari Sekadar Mirip HR-V
    Alvando Noya, 30 Nov, 2023
  • IIMS 2023: Warna All New Honda HR-V Terfavorit Bisa Dipesan
    IIMS 2023: Warna All New Honda HR-V Terfavorit Bisa Dipesan
    Muhammad Hafid, 22 Feb, 2023
  • Jawab Antusiasme Konsumen, Honda Hadirkan Warna Spesial Baru Untuk HR-V
    Jawab Antusiasme Konsumen, Honda Hadirkan Warna Spesial Baru Untuk HR-V
    Anjar Leksana, 16 Jan, 2023
  • Mengenal Dekat Kemewahan Kabin dan Fitur All New Honda HR-V SE CVT
    Mengenal Dekat Kemewahan Kabin dan Fitur All New Honda HR-V SE CVT
    Alvando Noya, 08 Jun, 2022
  • Ini Fitur Honda Sensing Paling Cocok Saat Nyetir Honda HR-V SE di Bali
    Ini Fitur Honda Sensing Paling Cocok Saat Nyetir Honda HR-V SE di Bali
    Alvando Noya, 27 Mei, 2022

Artikel Mobil Honda HRV dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Artikel Feature
  • Honda Indonesia Sediakan Warna Monochrome HR-V, untuk Tipe Apa Saja?
    Honda Indonesia Sediakan Warna Monochrome HR-V, untuk Tipe Apa Saja?
    Anjar Leksana, 13 Jan, 2023
  • Cocok Buat Mobilitas Perkotaan, Honda HR-V Bekas Sekarang Seharga Brio RS
    Cocok Buat Mobilitas Perkotaan, Honda HR-V Bekas Sekarang Seharga Brio RS
    Anjar Leksana, 21 Okt, 2022
  • Komparasi Urban Kompak SUV, Pilih Honda HR-V atau Kia Seltos?
    Komparasi Urban Kompak SUV, Pilih Honda HR-V atau Kia Seltos?
    Anjar Leksana, 06 Okt, 2022
  • Honda Motor Co.,Ltd Siap Jual ZR-V pada September 2022
    Honda Motor Co.,Ltd Siap Jual ZR-V pada September 2022
    Anjar Leksana, 19 Jul, 2022
  • Pasokan Semikonduktor Membaik, Inden All New Honda HR-V Dua Bulanan
    Pasokan Semikonduktor Membaik, Inden All New Honda HR-V Dua Bulanan
    Anjar Leksana, 18 Jul, 2022
  • Komparasi Crossover Tanggung, Honda HR-V 1.8 Prestige vs Hyundai Kona
    Komparasi Crossover Tanggung, Honda HR-V 1.8 Prestige vs Hyundai Kona
    Anindiyo Pradhono, 25 Jan, 2021

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*