Perhatikan Hal Ini Sebelum Modifikasi Yamaha NMax

Perhatikan Hal Ini Sebelum Modifikasi Yamaha NMax

Banyak pemilik Yamaha NMax yang merombak tunggangannya. Mulai dari sektor tampilan hingga performa. Bagi yang memiliki budget lebih, biasanya dua sektor itu menjadi tujuan utama. Tapi ada juga pengguna yang hanya mengandalkan tampilan tanpa mengubah performanya. Ada pula sebaliknya, lebih mementingkan performa ketimbang tampilan. Bagi pengguna skutik Maxi Yamaha yang masih bingung ingin tampilan atau performa, ini ada pilihan komponen aftermarket yang bisa dilirik.

Habiskan Rp 50 Juta, Yamaha Nmax Ini Jadi Pemenang CustoMAXI

Saat ini sudah banyak bengkel aksesori yang menjual komponen plug and play (PNP) pada Yamaha NMax. Selain murah, ragam komponennya juga bervariasi. “Paling banyak dicari oleh pengguna Nmax itu biasanya windshield dan spion. Model penghalau terpaan angin itu juga banyak modelnya. Harganya juga bervariasi, mulai dari Rp 100 ribuan hingga Rp 600 ribuan, tergantung bentuk dan ukurannya. Ada juga yang jutaan, tapi kurang laku,” sebut Dado pemilik bengkel Aksesori D’Dezt biker shop yang berlokasi di bilangan Pondok Bambu, Jakarta Timur.

Untuk komponen aftermarket windshield, Dado memberikan beberapa tips agar pemilik Nmax tidak asal beli dan pasang. “Beli windshield jangan asal murah. Lihat dulu kualitasnya. Ada yang model tipis. Saat pemasangan bisa retak jika terlalu kencang. Ditambah kalau dipakai ngebut, bunyinya berisik dan menganggu fokus pengendara. Itu bahaya,” jelasnya.

“Di samping itu, lihat dulu peruntukan windshieldnya. Jika buat kebutuhan touring biasanya pakai yang ukurannya tinggi. Konsekuensinya motor tidak bisa dibawa terlalu kencang. Jika buat harian cukup pakai ukuran standar tapi yang modelnya beda dari pabrikan,” ucap pria berdarah Aceh.

Habiskan Rp 50 Juta, Yamaha Nmax Ini Jadi Pemenang CustoMAXI

Yang paling banyak dicari juga, spion. Bentuk spion bawaan pabrik banyak yang menganggap terlalu kaku. "Biasanya diganti spion tomok dan spion yang penempatannya tidak di stang. Seperti punya motor sport fairing yang modelnya bisa dilipat. Harganya variatif tergantung model. Mulai dari Rp 60 ribuan sampai Rp 500 ribuan. Usahakan beli jangan yang dudukannya dibor langsung ke bodi,” kata Dado.

Part selanjutnya yang menjadi incaran para penunggang Nmax, bodi carbon look, jok, kaki-kaki dan lampu. “Kalau aksesori bodi carbon look sesuai selera aja. Jok juga sesuai keinginan pemilik, banyak modelnya. Bagian kaki kebanyakan ganti shock belakang sama ban berprofil lebih lebar dari ukuran pabrik. Lampu yang lagi musim saat ini dengan merk AES yang sudah PnP. Semua harganya variatif,” tambahnya.

Sementara untuk pemilik yang bernafsu modifikasi Yamaha NMax di sektor performa, bisa menggupgrade bagian CVT. Paling gampang dilakoni, bisa ganti roller dengan bobot yang berbeda, per CVT, ring pulley dan per kopling ganda.

“Untuk langkah awal, bisa ganti satu set roller yang lebih ringan. Bisa pakai punya Mio M3 yang bobotnya 12 gram. Selanjutnya per CVT ganti dengan yang lebih keras dari standar. Bisa cari di bengkel dengan spesifikasi 1.500 rpm. Biar makin joss, pasang ring tambahan di pulley depan menggunakan ring pulley orisinal Yamaha Mio J, atau bisa juga pakai yang aftermarket. Karena aslinya Nmax tidak menggunakan ring. Dipasang ring pulley agar lebih presisi beltnya. Terakhir, ganti per kampas ganda dengan per kampas ganda aftermarket. Cukup pakai yang 1.500 rpm,” kata Tantra saat ditemui di bengkelnya (29/8).

Habiskan Rp 50 Juta, Yamaha Nmax Ini Jadi Pemenang CustoMAXI

Menurut Tantra, skutik tidak perlu yang aneh-aneh, yang penting performa motor bisa meningkat sekitar 30 persen dari standarnya, dan tetap hemat bahan bakar. "Kalau sering berkendara di jalan kota yang macet, lebih sering stop and go dan jarak tempuh tidak jauh, sebaiknya fokus pada akselerasi. Dari pada bore up mesin, jadi upgrade beberapa part saja. Biayanya juga cukup terjangkau untuk pembelian part tadi, sekira Rp 300 ribu,” jelas pria yang akrab disapa Tuner itu. (Bgx/Van)

Baca Juga: Stiker Spesifikasi Pabrikan, Obat Ganteng Honda ADV150

Model Motor Yamaha

  • Yamaha Nmax
    Yamaha Nmax
  • Yamaha Aerox Connected
    Yamaha Aerox Connected
  • Yamaha Fazzio
    Yamaha Fazzio
  • Yamaha MX King
    Yamaha MX King
  • Yamaha Nmax Connected
    Yamaha Nmax Connected
  • Yamaha Grand Filano Hybrid Connected
    Yamaha Grand Filano Hybrid Connected
  • Yamaha Mio M3 125
    Yamaha Mio M3 125
  • Yamaha WR155 R
    Yamaha WR155 R
  • Yamaha XSR 155
    Yamaha XSR 155
  • Yamaha Lexi LX 155
    Yamaha Lexi LX 155
Harga Motor Yamaha

Jangan lewatkan

Promo Yamaha Nmax, DP & Cicilan

  • Nmax Standard DP Rp 2,2 Juta Angsuran Rp 1,55 Juta x 35 Bulan Rp 31,62 Juta OTR Lihat Promo

IIMS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Yang Akan Datang
  • Yamaha Niken
    Yamaha Niken
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Cygnus X
    Yamaha Cygnus X
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Motor Yamaha Nmax Terbaru di Oto

Oto
  • Yamaha NMax | Test Ride | Ungkap Impresi Sekaligus Biaya Service | OTO.com
    Yamaha NMax | Test Ride | Ungkap Impresi Sekaligus Biaya Service | OTO.com
    20 Oct, 2020 .
  • Yamaha NMax Baru | First Impression | Berapa Harganya? | OTO.com
    Yamaha NMax Baru | First Impression | Berapa Harganya? | OTO.com
    04 Dec, 2019 .
Tonton Video Motor Yamaha Nmax

Bandingkan & Rekomendasi

Suzuki Satria F150
Suzuki Satria F150
Rp 28,6 Juta
Harga Satria F150
Kymco Racing King 150i
Gesits Electric
Gesits Electric
Rp 28,7 Juta
4.67 (3 Ulasan)
Harga Electric
Honda PCX160
Honda PCX160
Rp 32,67 - 36,08 Juta
Harga Honda PCX160
Kymco Like 150i
Kymco Like 150i
Rp 29,9 Juta
Harga Like 150i
Kapasitas 147.3
149
-
156.9
149.8
Tenaga Maksimal 18.23
13.8
6.7
15.8
13.27
Torsi Maksimal 13.8 Nm
11.7 Nm
30 Nm
14.7 Nm
10.2 Nm
Jenis Mesin 4-Stroke, Liquid Cooled, DOHC
4 Stroke, 4 Valve, SOHC, FI
-
Single Cylinder, 4 Valves, 4-Stroke, Liquid Cooled Engine
Single Cylinder, 4-Stroke, 4-Valve, Air Cooled SOHC Engine

Tren Scooter

  • Yang Akan Datang
  • Kymco AK 550
    Kymco AK 550
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW C Evolution
    BMW C Evolution
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Polytron T-Rex
    Polytron T-Rex
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Polytron EVO
    Polytron EVO
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Cygnus X
    Yamaha Cygnus X
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Motor Scooter Yang Akan Datang

Artikel Motor Yamaha Nmax dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Yamaha Klaim Rangka Produknya Berstandar Global dan Tahan Karat
    Yamaha Klaim Rangka Produknya Berstandar Global dan Tahan Karat
    Anjar Leksana, 04 Sep, 2023
  • Begini Sistem Saluran Pembuangan Air di Rangka Yamaha Nmax 155
    Begini Sistem Saluran Pembuangan Air di Rangka Yamaha Nmax 155
    Anjar Leksana, 01 Sep, 2023
  • Yamaha Indonesia Motor Manufacturing Ajak Kunjungi Pabrik, Ada Apa? 
    Yamaha Indonesia Motor Manufacturing Ajak Kunjungi Pabrik, Ada Apa? 
    Anjar Leksana, 01 Sep, 2023
  • Yamaha Rilis Nmax 2023 di Jepang, Banyak Perbedaan dari Versi Indonesia
    Yamaha Rilis Nmax 2023 di Jepang, Banyak Perbedaan dari Versi Indonesia
    Anjar Leksana, 25 Jul, 2023
  • Yamaha Augur 2023, Skutik Bermesin NMax Punya Wajah Beringas
    Yamaha Augur 2023, Skutik Bermesin NMax Punya Wajah Beringas
    Anjar Leksana, 19 Des, 2022

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*