Tak Hanya DFSK Glory 560 dan Honda CR-V yang Pakai Turbo, Yamaha Niken Juga Bisa

Tak Hanya DFSK Glory 560 dan Honda CR-V yang Pakai Turbo, Yamaha Niken Juga Bisa

Peningkat induksi udara seperti turbo atau supercharger, memang bukan peranti yang kerap ditemukan pada sepeda motor. Maklum, beda seperti mobil yang punya ruang terbatas di engine bay, motor punya keleluasaan lebih. Alhasil, meningkatkan kapasitas silinder dengan mengganti blok bukanlah perihal sulit demi mendapat tenaga lebih.

Trooper Lu's Garage, bengkel resmi Yamaha di Australia, nyatanya memilih jalan yang menarik. Demi mendapat tenaga 30 dk lebih, mereka mencangkokkan turbocharger ke mesin 850 cc 3-silinder Yamaha Niken. Padahal, motor roda tiga ini, sejatinya sudah punya 115 dk untuk diolah. Tenaga dengan jumlah setara, bisa Anda temukan di Low MPV Honda Mobilio. Berkat tambahan turbo, Yamaha Niken keren tadi, tenaganya naik ke level 148 dk.

Tak ada informasi pasti terkait spesifikasi teknisnya. Namun foto-foto yang disajikan cukup jelas, memperlihatkan komponen apa saja yang digunakan. Blok mesin GB Racing lengkap dengan girboks nampak digunakan. Knalpot akrapovic yang kerap melekat di kuda besi MotoGP juga terpasang. Peranti utama, tentu saja turbo lansiran Garret dengan tipe T25.

Untuk diketahui, jenis turbo yang dimaksud (Garett T25 0,6A) merupakan tipe yang sering digunakan pada mobil balap. Jangan heran jika keong penambah tenaga ini, punya aneka teknologi khusus performa tinggi, seperti pendingin cairan (air dan minyak) pada ball bearingnya. Kurang jelas berapa banyak tekanan tambahan yang diset pada Yamaha Niken Turbo, namun biasanya menaikkan 25-30% tenaga dibutuhkan tekanan 0,5-1 bar.

Informasi terkait ubahan lebih detil pada mesin juga tak disebutkan. Seharusnya ada sedikit penyesuaian di ruang bakar, agar kompresi turun. Sebuah prinsip dasar yang harus dilakukan untuk memasangkan turbo bertekanan tinggi. Belum lagi pemasangan sistem elektronik tambahan seperti piggyback atau bahkan komputer mandiri (standalone ECU). Peranti elektronik ini bertugas mengatur kerja mesin, yang kini sudah berubah karena turbo.

Agar Yamaha Niken turbo itu lebih mencolok, revisi pada eksterior pun dilakukan. Warna gold matte dilaburkan di bagian utama bodi. Boks belakang nan besar juga digunakan, dengan beberapa imbuhan tabung. Tak jelas apa guna tabung, namun kesan motor militer justru terlihat dari tubuh sang Niken Turbo.

Kaki-kaki juga nampak direkonstruksi. Sepasang suspensi teleskopik terbalik (upside down) ganda lansiran KYB disematkan di kaki parallelogram-nya. Rem performa maksimal tak lupa dipasangkan demi meredam tenaga yang kini membuas.

Perkiraan kami, pusat litbang (research and development) Yamaha turun tangan menggarap proyek ini. Soalnya, beberapa akun sosial media mereka, aktif memajang Yamaha Niken Turbo itu. Oh ya, sebelumnya kami pernah mereview versi standar dari motor roda tiga di ajang Indonesian Motorcycle Show (2018). Lihat videonya di bawah, ya. (Van/Odi)

Sumber : Visordown

Baca Juga: Tak Mau Kalah, Yamaha Bikin Motor Neo Classic Pesaing Honda CB150R ExMotion

Ivan Hermawan

Ivan Hermawan

Pria yang gemar wisata kuliner ini memulai profesinya sebagai jurnalis otomotif di Auto Bild Indonesia. Ratusan kendaraan sudah ia jajal, dari roda dua, roda empat, roda enam, kendaraan tempur bahkan truk trailer dengan belasan roda pernah ia uji.

Baca Bio Penuh

Model Motor Yamaha

  • Yamaha Nmax
    Yamaha Nmax
  • Yamaha Fazzio
    Yamaha Fazzio
  • Yamaha Aerox Connected
    Yamaha Aerox Connected
  • Yamaha MX King
    Yamaha MX King
  • Yamaha Nmax Connected
    Yamaha Nmax Connected
  • Yamaha Grand Filano Hybrid Connected
    Yamaha Grand Filano Hybrid Connected
  • Yamaha WR155 R
    Yamaha WR155 R
  • Yamaha Mio M3 125
    Yamaha Mio M3 125
  • Yamaha Fino 125
    Yamaha Fino 125
  • Yamaha XSR 155
    Yamaha XSR 155
Harga Motor Yamaha

GIIAS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • Kawasaki Ninja H2SX
    Kawasaki Ninja H2SX
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Niken
    Yamaha Niken
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Kawasaki Ninja H2R
    Kawasaki Ninja H2R
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW R 1200 GS 2024
    BMW R 1200 GS 2024
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Viar E Cross
    Viar E Cross
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Motor Yamaha Niken Terbaru di Oto

Oto
  • Yamaha Niken | First Impression | Motor Touring Tiga Roda, Dijual Gak Ya? | OTO.com
    Yamaha Niken | First Impression | Motor Touring Tiga Roda, Dijual Gak Ya? | OTO.com
    05 Nov, 2018 .
Tonton Video Motor Yamaha Niken

Tren Dual Sport

  • Yang Akan Datang
  • Yamaha Niken
    Yamaha Niken
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Motor Dual Sport Yang Akan Datang

Artikel Motor Yamaha Niken dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Karena Masalah Sakelar Rem Depan, Yamaha Niken GT dan 7 Model Lain Kena Recall
    Karena Masalah Sakelar Rem Depan, Yamaha Niken GT dan 7 Model Lain Kena Recall
    Zenuar Istanto, 13 Jan, 2021

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*