Ada Kenaikan Harga, Simak Daftar Low SUV Pilihan di Awal Tahun

Update harga terbaru Low SUV yang rata-rata mengalami kenaikan

Ada Kenaikan Harga, Simak Daftar Low SUV Pilihan di Awal Tahun

Segmen low Sport Utility Vehicle (LSUV) bersama dengan segmen low MPV (LMPV) menjadi tawaran menarik bagi masyarakat Indonesia. Beragam merek menawarkan model andalan mereka dengan perhitungan harga dan fitur yang memadai.

KEY TAKEAWAYS

  • Mengapa harga low SUV mengalami kenaikan di awal tahun meski tanpa pembaruan signifikan?

    Kenaikan harga low SUV di awal tahun dipengaruhi oleh berbagai faktor, termasuk inflasi, peningkatan biaya produksi, dan strategi penetapan harga oleh produsen untuk menjaga profitabilitas.
  • Low SUV mana saja yang mengalami kenaikan harga, dan berapa kisaran kenaikannya?

    Kecuali Citroen C3 Aircross, rata-rata mengalami kenaikan yang cukup beragam, antara Rp2 jutaan sampai Rp4 jutaan
  • Pada awal tahun, apa saja model low SUV yang bisa dilirik? Oto.com sudah membuatkan daftarnya berikut ini bersama dengan harga terbaru.

    Toyota Rush

    New Toyota Rush GR Sport Toyota Rush GR Sport

    Model yang terbilang jadul namun tetap memiliki peminat di kalangan penggemar SUV. Tidak ada teknologi terkini meski ada penyegaran pada tampilan dengan sentuhan GR Sport beberapa waktu lalu. Kemungkinan, masyarakat melirik model ini karena range harganya yang terbilang kompetitif.

    Soal jualan, berdasarkan data wholesale Gaikindo terbaru, pada Desember lalu Rush didistribusikan sebanyak 2.429 unit. Capaian ini meningkat dibandingkan November sebanyak 2.152 unit namun lebih sedikit dibandingkan Oktober sebanyak 2.711 unit. Sepanjang 2024, low SUV populer Toyota ini terdistribusi sebanyak 31.753 unit.

    Pada awal tahun Rush makin mahal. Varian termurahnya kini dibanderol Rp288 juta dari sebelumnya Rp284 jutaan. Varian termahalnya dengan sentuhan GR Sport ditawarkan Rp314 jutaan dari sebelumnya Rp310 jutaan. Perubahan harga yang patut dipertanyakan mengingat tidak ada penyegaran signifikan dari produk ini dalam beberapa tahun terakhir.

    Harga terbaru Toyota Rush

    Varian

    Harga Sebelum

     Harga Terbaru

    1.5 G M/T

    Rp284.400.000

     Rp288.100.000

    1.5 G A/T

    Rp295.200.000

     Rp299.200.000

    1.5 S M/T GR SPORT

    Rp299.750.000

     Rp303.700.000

    1.5 S A/T GR SPORT

    Rp310.450.000

     Rp314.600.000

    Honda BR-V

    Honda BR-V N7X Edition Honda BR-V N7X Edition

    Jagoan Honda di segmen low SUV dan menawarkan teknologi yang lebih menarik. Pembaruan terakhirnya adalah tawaran varian N7X yang lebih premium di awal tahun. Beberapa fitur ada antara lain head unit dengan sambungan telepon genggam, fitur Honda LaneWatch, kamera belakang, remote engine start, serta fitur keselamatan Honda Sensing.

    Soal jualan wholesale, BR-V pada Desember 2024 terdistribusi sebanyak 201 unit. Capaian ini menurun dibandingkan November sebelumnya di angka 413 unit dan Oktober yang terdistribusi 944 unit. Capaian BR-V sepanjang 2024 sebanyak 9.156 unit.

    Br-V juga makin mahal pada awal tahun. Tawaran varian termurahnya kini di angka Rp297 jutaan dari sebelumnya Rp292 jutaan alias naik sekitar Rp5 juta. Varian termahalnya yakni N7X Prestige HS kini ditawarkan nyaris Rp400 juta atau sekitar Rp370 juta.

    Harga terbaru Honda BR-V

    Varian

    Harga Sebelum

     Harga Terbaru

    S MT

    Rp292.900.000

     Rp297.300.000

    E MT

    Rp307.100.000

     Rp312.800.000

    E CVT

    Rp318.400.000

     Rp318.400.000

    E N7X CVT

    Rp319.400.000

     Rp325.500.000

    Prestige CVT

    Rp342.400.000

     Rp342.400.000

    Prestige N7X CVT

    Rp343.400.000

     Rp350.400.000

    Prestige HS  

    Rp362.400.000

     Rp362.400.000

    Prestige N7X HS

    Rp363.400.000

     Rp370.400.000

     

    Daihatsu Terios

    New Daihatsu Terios New Daihatsu Terios

    Daihatsu punya jagoan di segmen ini melalui Terios. Fitur keselamatannya terbilang lengkap. Ada enam SRS airbags, ABS, EBD, VSC, hill start assist dan kamera 360 derajat sebagai standar. Selain itu, Daihatsu menawarkan rentang harga yang luas untuk menjangkau banyak kalangan.

    Soal catatan distribusi, pada Desember 2024, Terios diantarkan sebanyak 1.418 unit. Capaian ini meningkat tipis dibanding November di angka 1.377 unit, serta pada Oktober dengan angka 1.357 unit pengantaran. Terios didistribusikan sebanyak 17.800 unit sepanjang 2024, berada di peringkat kedua di bawah Rush.

    Harga Terios juga mengalami perubahan di awal tahun. Varian termurahnya kini ditawarkan Rp245 jutaan dari sebelumnya Rp241 jutaan. Varian termahalnya tembus Rp311 jutaan, terhitung tetap kompetitif dibandingkan kembarannya.

    Harga terbaru Daihatsu Terios

    Varian

    Harga Sebelum

     Harga Terbaru

    R AT CUSTOM MC

    Rp307.750.000

     Rp311.750.000

    R MT CUSTOM MC  

    Rp297.250.000

     Rp301.250.000

    R AT ADS MC

    Rp294.950.000

     Rp298.950.000

    R AT MC  

    Rp284.950.000

     Rp288.950.000

    R MT ADS MC

    Rp284.450.000

     Rp288.450.000

    R MT MC

    Rp274.450.000

     Rp278.450.000

    X AT ADS MC

    Rp263.900.000

     Rp267.900.000

    X AT MC

    Rp251.950.000

     Rp255.950.000

    X MT ADS MC

    Rp253.500.000

     Rp257.500.000

    X MT MC  

    Rp241.550.000

     Rp245.550.000

     

    Suzuki XL7

    Suzuki XL7 Suzuki XL7

    Produk dari Suzuki di segmen low SUV. XL7 menawarkan teknologi mild hybrid yang berbeda dibandingkan rival di segmen yang sama. XL7 juga menawarkan fitur pengereman ABS, EBD, sensor parkir, ESP, DRL LED, dan e-mirror.

    Catatan jualan wholesale, pada Desember 2024 XL7 didistribusikan sebanyak 1.973 unit. Capaian ini lebih banyak dibandingkan November di angka 1.323 unit dan di Oktober sebanyak 1.368 unit. XL7 sepanjang 2024 berhasil didistribusikan sebanyak 15.388 unit, berada di peringkat ketiga segmen low SUV.

    Harga XL7 juga mengalami perubahan. Varian termurahnya kini ditawarkan Rp262 jutaan dari sebelumnya Rp260 jutaan. Varian termahal dengan teknologi mild hybrid kini ditawarkan Rp313 jutaan dari sebelumnya Rp311 jutaan.

    Harga terbaru Suzuki XL7

    Varian

    Harga Sebelum

     Harga Terbaru

    NEW XL7 ZETA MT

    Rp260.200.000

     Rp262.250.000

    NEW XL7 ZETA AT

    Rp271.200.000

     Rp273.400.000

    New XL7 Hybrid BETA MT

    Rp288.000.000

     Rp290.300.000

    New XL7 Hybrid BETA AT

    Rp299.000.000

     Rp301.350.000

    New XL7 Hybrid ALPHA MT

    Rp298.000.000

     Rp300.400.000

    New XL7 Hybrid ALPHA AT

    Rp309.000.000

     Rp311.450.000

    New XL7 Hybrid ALPHA MT TWO TONE

    Rp300.000.000

     Rp302.400.000

    New XL7 Hybrid ALPHA AT TWO TONE

    Rp311.000.000

     Rp313.500.000

     

    Mitsubishi Xpander Cross

    New Xpander Cross New Xpander Cross

    Xpander Cross sebelumnya mendapatkan tambahan varian Elite yang lebih premium. Namun pada informasi terbaru di laman resmi, varian tersebut sudah ditiadakan. Xpander Cross jadi salah satu model low SUV yang menawarkan beberapa keunggulan. Desain terhitung gagah, interior nyaman dengan kehadiran meter cluster 8 inci digital, head unit 9 inci dengan sambungan Android Auto dan Apple Carplay. Kehadiran fitur AYC dan suspensi special tuned menambah kenyamanan dan keamanan berkendara.

    Catatan wholesale pada Desember 2024, Xpander Cross didistribusikan sebanyak 1.273 unit. Capaian ini meningkat dibandingkan November di angka 859 unit, serta Oktober lalu sebanyak 617 unit. Total sepanjang 2024, Xpander Cross didistribusikan sebanyak 13.023 unit.

    Setelah mengubah harga di akhir tahun, Xpander Cross juga mengalami perubahan di awal tahun. Varian termurah yakni MT kini ditawarkan Rp329 jutaan dari sebelumnya Rp327 jutaan. Varian termahalnya kini Rp356 jutaan sedangkan varian Elite Limited kini tidak lagi ditawarkan di website resminya.

    Harga terbaru Mitsubishi Xpander Cross

    Varian

    Harga Sebelum

     Harga Terbaru

    MT  

    Rp327.250.000

     Rp329.950.000

    Premium CVT  

    Rp353.150.000

     Rp356.050.000

    Elite Limited

    Rp362.650.000

     -

    Hyundai Stargazer X

    Review test Hyundai Stargazer X Hyundai Stargazer X

    Modal Hyundai masuk di pasar low SUV dengan menawarkan produk yang berbagi basis varian MPV. Stargazer X hadir dengan desain ala cross over dengan fitur unggulan lengkap seperti Bose audio system, Bluelink, 6 airbags dan fitur adas Hyundasi SmartSense.

    Soal jualan, Stargazer X pada Desember 2024 didistribusikan sebanyak 123 unit. Capaian ini meningkat dibandingkan November di angka 91 unit namun masih lebih sedikit dibandingkan Oktober yang mencatat angka 202 unit. Sepanjang 2024, Stargazer X didistribusikan sebanyak 4.192 unit.

    Stargazer X juga berubah harga. Tawaran varian terendahnya kini di angka Rp340 jutaan dan termahal di angka Rp350 jutaan. Kenaikannya sekitar Rp4 jutaan.

    Harga terbaru Hyundai Stargazer X

    Varian

    Harga Sebelum

     Harga Terbaru

    Style  

    Rp335.800.000

     Rp340.150.000

    Prime  

    Rp346.400.000

     Rp350.800.000

     

    Citroen C3 Aircross

    Citroen C3 Aircross Citroen C3 Aircross

    Model yang terhitung paling baru. Menawarkan desain khas Eropa dengan beberapa fitur seperti layar hiburan 10,2 inci, meter cluster TFT 7 inci. Soal performa hadir dari mesin 1.199 cc turbo tiga silinder dengan tenaga 110 ps.

    Catatan wholesale C3 Aircross pada Desember 2024 sebanyak 75 unit. Angka ini konsisten dibandingkan dengan November sebelumnya di angka 79 unit serta pada Oktober sebanyak 75 unit. Total sepanjang 2024, SUV produksi India ini didistribusikan sebanyak 836 unit.

    Soal harga, tidak ada ubahan. C3 Aircross ditawarkan mulai Rp280 jutaan.

    Harga terbaru Citroen C3 Aircross

    Varian

    Harga

    Single tone

    Rp289.900.000

    Two tone

    Rp294.900.000

    (STA/TOM)

    Baca juga:

    Segmen Low MPV Kompak Naik Harga, Ada Ertiga, Avanza, Xenia, Stargazer dan Xpander

    Harga Segmen LCGC Makin Mahal! Simak Daftar Terbarunya di Awal Tahun

    Setyo Adi Nugroho

    Setyo Adi Nugroho

    Pemuda asal Yogyakarta yang gemar fotografi dan dunia otomotif. Adi, begitu ia disapa, sudah cukup lama berkecimpung di jurnalisme. Khususnya otomotif. Salah satu poin paling menarik dari dirinya, sang bapak mengoleksi motor Honda Supra. Berlanjut sampai dirinya yang tetap setia menggunakan moped atau motor bebek Honda Supra di tengah terpaan gelombang skutik.

    Baca Bio Penuh

    Jual mobil anda dengan harga terbaik

    Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
    Listing gratis Listing gratis
    Daftarkan mobil Anda

    Model Mobil Suzuki

    • Suzuki Ertiga
      Suzuki Ertiga
    • Suzuki XL7 hev
      Suzuki XL7
    • Suzuki Jimny
      Suzuki Jimny
    • Suzuki Carry
      Suzuki Carry
    • Suzuki S-Presso
      Suzuki S-Presso
    • Suzuki Baleno
      Suzuki Baleno
    • Suzuki Grand Vitara
      Suzuki Grand Vitara
    • Suzuki APV Arena
      Suzuki APV Arena
    • Suzuki Ertiga Smart Hybrid hev
      Suzuki Ertiga Smart Hybrid
    • Suzuki Jimny 5 Door
      Suzuki Jimny 5 Door
    Harga Mobil Suzuki

    Jangan lewatkan

    Promo Suzuki XL7, DP & Cicilan

    IIMS 2025

    Tren & Pembaruan Terbaru

    Anda mungkin juga tertarik

    • Berita
    • Artikel feature

    Mobil Unggulan Suzuki

    • Yang Akan Datang
    • Suzuki Carry Blind Van
      Suzuki Carry Blind Van
      Rp 221,8 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan

    Video Mobil Suzuki XL7 Terbaru di Oto

    Oto
    • 5 Kelebihan dan Kekurangan Suzuki New XL7 Hybrid, Tetap Worth To Buy
      5 Kelebihan dan Kekurangan Suzuki New XL7 Hybrid, Tetap Worth To Buy
      25 Oct, 2023 .
    • Suzuki Exhibition Day 2023 : Mobil Keren, Promonya Juga Keren! | Special Show
      Suzuki Exhibition Day 2023 : Mobil Keren, Promonya Juga Keren! | Special Show
      17 Aug, 2023 .
    • New Suzuki XL7 Pakai Mild Hybrid Bikin Irit dan Tarikan Enteng | Media Drive
      New Suzuki XL7 Pakai Mild Hybrid Bikin Irit dan Tarikan Enteng | Media Drive
      17 Aug, 2023 .
    • Ini Dia 7 Hal Menarik Dari Suzuki XL7 Hybrid | Review
      Ini Dia 7 Hal Menarik Dari Suzuki XL7 Hybrid | Review
      22 Jun, 2023 .
    • Suzuki XL7 Alpha FF 2022 : Naik Kelas! | IIMS Hybrid 2022
      Suzuki XL7 Alpha FF 2022 : Naik Kelas! | IIMS Hybrid 2022
      05 Apr, 2022 .
    • Walk Around | Suzuki XL7 Alpha
      Walk Around | Suzuki XL7 Alpha
      09 Mar, 2021 .
    • Suzuki XL7 | Road Test | Extraordinary Ertiga | OTO.com
      Suzuki XL7 | Road Test | Extraordinary Ertiga | OTO.com
      28 Jul, 2020 .
    • Suzuki XL7 vs Toyota Rush | Review | Pilih Yang Mana? | OTO.com
      Suzuki XL7 vs Toyota Rush | Review | Pilih Yang Mana? | OTO.com
      28 Jul, 2020 .
    • Suzuki XL7 vs Mitsubishi Xpander Cross | Review | Pilih yang Mana? | OTO.com
      Suzuki XL7 vs Mitsubishi Xpander Cross | Review | Pilih yang Mana? | OTO.com
      13 Mar, 2020 .
    • Suzuki XL7 | First Drive | Ertiga Versi SUV | OTO.com
      Suzuki XL7 | First Drive | Ertiga Versi SUV | OTO.com
      17 Feb, 2020 .
    Tonton Video Mobil Suzuki XL7

    Bandingkan & Rekomendasi

    Suzuki XL7
    Suzuki XL7
    Rp 262,25 - 305,4 Juta
    Harga Suzuki XL7
    Mitsubishi Xpander
    Mitsubishi Xpander
    Rp 270,03 - 331,95 Juta
    Harga Xpander
    Suzuki Ertiga
    Suzuki Ertiga
    Rp 234,65 - 269,3 Juta
    Harga Ertiga
    Toyota Avanza
    Toyota Avanza
    Rp 242,9 - 280,4 Juta
    Harga Avanza
    Nissan Livina
    Nissan Livina
    Rp 320 Juta
    Harga Livina
    Mesin 1462
    1499
    1462
    1329
    1499
    Panjang 4450 mm
    4595 mm
    4395 mm
    4395 mm
    4510 mm
    Lebar 1775 mm
    1750 mm
    1735 mm
    1730 mm
    1750 mm
    Tinggi 1710 mm
    1730 mm
    1690 mm
    1665 mm
    1695 mm
    Tempat Duduk 7
    7
    7
    7
    7
    Jenis Transmisi Manual
    Manual
    Manual
    Manual
    Manual
    Sabuk Pengaman Belakang Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Radio AM/FM Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ground Clearance -
    225 mm
    180 mm
    195 mm
    200 mm
    Jenis penggerak -
    -
    -
    -
    -
    Bandingkan Sekarang

    Tren MPV

    • Yang Akan Datang
    • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
      Mitsubishi Xpander Hybrid
      Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • MG G90
      MG G90
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • XPENG X9 ev
      XPENG X9
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    Mobil MPV Yang Akan Datang

    Artikel Mobil Suzuki XL7 dari Carvaganza

    • Diler Suzuki Arista di Medan Jual Puluhan Mobil, XL7 Hybrid Jadi Primadona
      Diler Suzuki Arista di Medan Jual Puluhan Mobil, XL7 Hybrid Jadi Primadona
      Bangkit Jaya, 14 Nov, 2024
    • Beli Mobil Jelang Lebaran, Cek Beragam Promo Menarik Dari Suzuki
      Beli Mobil Jelang Lebaran, Cek Beragam Promo Menarik Dari Suzuki
      Anjar Leksana, 20 Mar, 2024
    • Best Functionality Award untuk Suzuki XL7 Hybrid oleh Carvaganza Editors' Choice Awards 2023
      Best Functionality Award untuk Suzuki XL7 Hybrid oleh Carvaganza Editors' Choice Awards 2023
      Setyo Adi, 14 Okt, 2023
    • Suzuki Sediakan Hadiah Jimny Untuk Pengunjung GIIAS 2023
      Suzuki Sediakan Hadiah Jimny Untuk Pengunjung GIIAS 2023
      Eka Zulkarnain H, 09 Agu, 2023
    • Suzuki XL7 Hybrid Dites Adu Irit, Segini Hasilnya
      Suzuki XL7 Hybrid Dites Adu Irit, Segini Hasilnya
      Tomi Tomi, 18 Jul, 2023

    Artikel Mobil Suzuki XL7 dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Review
    • Artikel Feature
    • Suzuki Indonesia Mulai Ekspor XL7 Hybrid ke Mancanegara, Ditargetkan Capai 24 Lokasi
      Suzuki Indonesia Mulai Ekspor XL7 Hybrid ke Mancanegara, Ditargetkan Capai 24 Lokasi
      Anjar Leksana, 30 Agu, 2023
    • Mau Beli Suzuki XL7 Hybrid, Segini Biaya Perawatan dan Pajak Tahunannya
      Mau Beli Suzuki XL7 Hybrid, Segini Biaya Perawatan dan Pajak Tahunannya
      Anjar Leksana, 03 Agu, 2023
    • Simulasi Cicilan Syariah New Suzuki XL7 Smart Hybrid 2023
      Simulasi Cicilan Syariah New Suzuki XL7 Smart Hybrid 2023
      Anjar Leksana, 12 Jul, 2023
    • Selain Sistem Hybrid, Ini Perubahan Penting yang Dialami Suzuki XL7 2023
      Selain Sistem Hybrid, Ini Perubahan Penting yang Dialami Suzuki XL7 2023
      Bangkit Jaya Putra, 20 Jun, 2023
    • New Suzuki XL7 Meluncur dengan Sistem Mild Hybrid Seperti Ertiga
      New Suzuki XL7 Meluncur dengan Sistem Mild Hybrid Seperti Ertiga
      Ardiantomi, 16 Jun, 2023
    • Suzuki XL7 Alpha AT: Pemain Baru Bawa Perlawanan Sengit
      Suzuki XL7 Alpha AT: Pemain Baru Bawa Perlawanan Sengit
      Anindiyo Pradhono, 01 Okt, 2020
    • Rekomendasi LSUV Paling Nyaman, Pilih Mitsubishi Xpander Cross atau Suzuki XL7?
      Rekomendasi LSUV Paling Nyaman, Pilih Mitsubishi Xpander Cross atau Suzuki XL7?
      Anjar Leksana, 19 Agu, 2021
    • Mitsubishi Xpander Cross vs Suzuki XL7, Komparasi Mobil Keluarga Gaya Petualang
      Mitsubishi Xpander Cross vs Suzuki XL7, Komparasi Mobil Keluarga Gaya Petualang
      Anjar Leksana, 02 Feb, 2021
    • Honda BR-V Prestige vs Suzuki XL7 Alpha, Unggul Mana?
      Honda BR-V Prestige vs Suzuki XL7 Alpha, Unggul Mana?
      Anindiyo Pradhono, 26 Jan, 2021
    • Pilih Tipe Murah yang Mana, Suzuki XL7 Zeta atau Daihatsu Terios X Deluxe
      Pilih Tipe Murah yang Mana, Suzuki XL7 Zeta atau Daihatsu Terios X Deluxe
      Anindiyo Pradhono, 05 Nov, 2020
    • Komparasi Mitsubishi Xpander Cross Rockford Fosgate vs Suzuki XL7 Alpha
      Komparasi Mitsubishi Xpander Cross Rockford Fosgate vs Suzuki XL7 Alpha
      Ahmad Karim, 22 Okt, 2020

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*