Tilik Varian Kawasaki KLX 150, Mesin Sama Tapi Beda Impresi

Tilik Varian Kawasaki KLX 150, Mesin Sama Tapi Beda Impresi

Kawasaki KLX 150 punya banyak varian. Salah satu senjata untuk menggaet lebih banyak konsumen. Segi teknis sama, kendati tampilan dan harga masing-masing tipe berbeda. Varian KLX 150 yang tersedia saat ini ada: standar, L, BF, BF SE dan New KLX 150 offroad version. Jika Anda ingin membeli, sebaiknya tilik dulu perbedaannya berikut ini:

1. KLX 150 (standar)

Termasuk varian termurah dibanding yang lain, dibanderol Rp 30,1 juta (OTR Jakarta). Pembedanya ada di bagian roda, pakai ukuran 70/100-19 inci di depan dan 90/100-16 inci di belakang. Suspensi depan masih jenis teleskopik berdiameter 33 mm. Belakang menggunakan model unitrack dengan setelan 5 tingkat preload. Secara umum, KLX 150 memiliki berat kosong 116 kg, dengan ground clearance 255 mm dan wheelbase 1.355 mm.

KLX 150 Std

Mesin KLX 150 ini 144 cc SOHC satu silinder berpendingin udara. Tenaga yang bisa dikail mencapai 11,8 Hp di 8.000 RPM dan torsinya 11,3 Nm pada 6.500 RPM. Dayanya disalurkan via transmisi 5-percepatan manual. Bodinya juga ramping dan menghasilkan posisi riding yang nyaman. Varian KLX 150 ini ditujukan untuk rider pemula. Kawasaki meyebutnya “easy to ride for new riders and satisfying for experienced riders”. Tersedia dua pilihan warna: hitam dan hijau.

2. KLX 150L

Pernah meluncur pada 2013. Namun berhenti dipasarkan pada 2015, setelah ada KLX150 BF. Kini dia lahir kembali dengan mengusung tampilan retro. Terlihat dari variasi tubuh yang mirip Kawasaki KDX dan KX Series era 80-an. Tipe KLX 150L ini tersedia dua varian, standar dan special edition. Masing-masing hanya menyediakan satu warna. Standar dengan kelir hitam decal merah. Sementara edisi spesial, pakai warna hijau bermotif retro.

Kawasaki KLX 150L

Jika dibandingkan dengan KLX 150 standar, versi KLX 150L punya perbedaan lain. Salah satunya adalah pemilihan kelir jok warna biru. Lalu untuk kaki-kaki, dia dibekali pelek berdiameter 21 inci di depan. Dipadukan dengan "ban pacul" ukuran 2.75/100. Untuk belakang roda yang dipilih adalah 4.10/100, melingkari pelek 18 inci. Meski suspensi depan dan belakang juga tak ada perbedaan. Begitu pula dengan mesin. Output dari mesin karburatornya sama dengan versi KLX 150 standar.

Keduanya memiliki total panjang 2.080 mm, lebar 830 mm, tinggi 1.155 mm, jarak sumbu roda 1.340 mm. Tapi efek dari roda yang lebih besar, membuat ground clereance KLX 150L (295 mm) lebih tinggi dari KLX 150 standar. Ditambah lagi tinggi jok 870 mm. Bobotnya juga naik 2 kg dari versi standar, jadi 118 kg. Kapasitas tangki bahan bakar 6,9 liter. Bila ingin meminang KLX 150L, siapkan mahar Rp 30,8 juta. Apabila menginginkan tampilan lebih atraktif, sila pilih edisi spesial dengan harga jual Rp 31,9 juta on the road (OTR Jakarta).

3. KLX 150BF

Huruf BF di belakangnya merupakan kode dari Big Foot. Artinya, trail ini punya area kaki-kaki yang lebih advance dibanding tipe standar. Ukuran rodanya masih sama, 21 inci depan dan 18 inci belakang. Ban juga sama persis. Bedanya dia sudah pakai suspensi upside down (USD) di depan, berdiamater 35 mm. Belakangnya sama dengan varian lain, model unitrack dengan setelan 5 tingkat preload. Menawarkan level yang lebih tinggi untuk performa off-road. Ukuran piringan cakram lebih besar, 240 mm (depan) dan 190 mm (belakang). Menjanjikan daya cengkeram lebih baik.

KLX 150BF

Dimensi KLX 150BF lebih pendek 10 mm, makin ramping 5 mm dari model ‘L’ maupun standar. Ground clereance dan tinggi jok sama dengan KLX 150L. Masing-masing 295 mm dan 870 mm. Pun demikian dengan berat motor dan kapasitas tangki bahan bakar.

Urusan mesin, identik dengan mesin SOHC 144 cc yang punya power sebesar 11,8 Hp dan torsi 11,3 Nm. Varian warna KLX 150BF ada dua, hitam dengan corak kuning dan hijau motif putih. Bila tertarik, siapkan dana sebesar Rp 33,8 juta (OTR Jakarta).

4. KLX 150BF SE

KLX 150BF SE masih identik dengan KLX 150BF. Namun ia dibekali tambahan aksesori semacam hand guard dan engine guard. Serta aksen warna hitam pada bagian bodi dan pelek. Tersedia dengan dua pilihan warna: biru kombinasi abu, merah dengan tabung upside down berkelir emas. Dilego Rp 35,8 juta (OTR Jakarta).

KLX 150BF SE

Ada tambahan varian di tipe ini. Namanya KLX 150BF SE Extreme. Ia menjadi varian termahal untuk KLX 150 road legal. Hadir dengan pilihan warna dan grafis lebih meriah. Pilihan warnanya, ada kombinasi hijau dengan putih, jingga dengan corak biru yang menarik. Suspensi depannya berkelir emas. Di luar itu, speknya masih sama dengan KLX 150BF. Varian termahal ini dijual Rp 36,3 juta (OTR Jakarta).

5. New KLX 150 Off-road Version

Terlihat sangat berbeda dari varian KLX 150 lainnya. Dirancang khusus peruntukkan kompetisi. Artinya, tidak legal buat jalan raya. Selain tanpa surat-surat, tipe KLX 150 off-road ini juga tidak memiliki kelengkapan seperti motor pada umumnya. Seperti lampu utama, lampu belakang, lampu sein, speedometer, kaca spion hingga holder nomor polisi.

Dari segi mesin sama seperti varian lain. Tapi punya diameter gir belakang lebih besar. Efeknya, torsi naik sekitar 0,7 Nm pada 6.500 RPM. KLX off-road version punya keunggulan di bagian frame. Dimensinya menciut jadi 2.005 mm x 790 mm x 1.135 mm. Demi memaksimalkan kelincahan di lintasan off-road. Didukung swing arm tipe aluminium, dikawinkan dengan suspensi belakang istimewa. Dilengkapi tabung piggyback resevoir, dan punya setingan adjustable preload, compression hingga rebound. Tak ubahnya seperti trail kompetisi. Kapasitas penampung bensin juga mengecil, jadi 5,8 liter. Bobotnya cuma 99 kg.

Lantaran cuma buat medan non-aspal alias tanah, maka ground clearance jadi lebih tinggi, 315 mm. Rodanya pakai pelek jari-jari dibalut ban model tahu ukuran 80/100-21 depan dan 100/100-18 belakang. Perbedaan lainnya, ada di penggunaan disc brake depan. Ukurannya sedikit lebih kecil (220 mm). Motor buatan Thailand ini hanya punya satu pilihan warna. Harga KLX 150 Off-Road Version mencapai Rp 36,3 juta (OTR Jadetabekser). Jadi, varian mana yang menarik untuk Anda? (Bgx/Ano)

Baca juga: Kenapa Kawasali KLX 150 Begitu Diminati? 

Model Motor Kawasaki

  • Kawasaki D-Tracker
    Kawasaki D-Tracker
  • Kawasaki KX 65
    Kawasaki KX 65
  • Kawasaki Ninja ZX-25R
    Kawasaki Ninja ZX-25R
  • Kawasaki W175
    Kawasaki W175
  • Kawasaki Ninja 250
    Kawasaki Ninja 250
  • Kawasaki KLX 150
    Kawasaki KLX 150
  • Kawasaki KLX 150 SM
    Kawasaki KLX 150 SM
  • Kawasaki W175TR
    Kawasaki W175TR
  • Kawasaki Ninja ZX-25RR
    Kawasaki Ninja ZX-25RR
  • Kawasaki KLX 150 SM SE
    Kawasaki KLX 150 SM SE
Harga Motor Kawasaki

IIMS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Yang Akan Datang
  • Kawasaki Ninja H2SX
    Kawasaki Ninja H2SX
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Niken
    Yamaha Niken
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Kawasaki Ninja H2R
    Kawasaki Ninja H2R
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW R 1200 GS 2024
    BMW R 1200 GS 2024
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Viar E Cross
    Viar E Cross
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Motor Kawasaki KLX 150L Terbaru di Oto

Oto
  • Kawasaki KLX150SM, Asik Buat Riding di Perkotaan - First Impression
    Kawasaki KLX150SM, Asik Buat Riding di Perkotaan - First Impression
    21 Mar, 2023 .
  • Kawasaki KLX 150L ProSpeed Exhaust (Makassar,Indonesia)
    Kawasaki KLX 150L ProSpeed Exhaust (Makassar,Indonesia)
    06 Oct, 2015 . 7K kali dilihat
Tonton Video Motor Kawasaki KLX 150L

Tren Off Road

  • Yang Akan Datang
  • Viar E Cross
    Viar E Cross
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Motor Off Road Yang Akan Datang

Artikel Motor Kawasaki KLX 150L dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • Kredit Honda Vario 125 Model 2024 Bisa Dicicil Mulai Ratusan Ribu Rupiah
    Kredit Honda Vario 125 Model 2024 Bisa Dicicil Mulai Ratusan Ribu Rupiah
    Anjar Leksana, 16 Apr, 2024
  • ExxonMobil Kembali Gelar Program Mudik Gratis Untuk Mekanik
    ExxonMobil Kembali Gelar Program Mudik Gratis Untuk Mekanik
    Zenuar Istanto, 09 Apr, 2024
  • Ingin Pakai Supermoto Buat Harian? Ini Pilihannya
    Ingin Pakai Supermoto Buat Harian? Ini Pilihannya
    Zenuar Istanto, 05 Apr, 2024
  • Marak Pencurian Baterai Motor Listrik, Alva Punya Fitur Anti-maling
    Marak Pencurian Baterai Motor Listrik, Alva Punya Fitur Anti-maling
    Zenuar Istanto, 04 Apr, 2024
  • Honda Segarkan Vario 125 dengan Warna Baru, Harganya Naik
    Honda Segarkan Vario 125 dengan Warna Baru, Harganya Naik
    Zenuar Istanto, 03 Apr, 2024
  • Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
    Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
    Anjar Leksana, 06 Jun, 2023
  • 8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
    8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
    Bangkit Jaya Putra, 03 Mei, 2023
  • Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
    Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
    Zenuar Istanto, 26 Okt, 2022
  • Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
    Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
    Zenuar Istanto, 03 Okt, 2022
  • Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
    Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
    Zenuar Istanto, 16 Sep, 2022
  • First Ride Honda Stylo 160: Sekadar Vario 160 Berganti Kulit?
    First Ride Honda Stylo 160: Sekadar Vario 160 Berganti Kulit?
    Setyo Adi, 07 Mar, 2024
  • First Ride Yamaha LEXi LX 155: Pantas Naik Kelas?
    First Ride Yamaha LEXi LX 155: Pantas Naik Kelas?
    Bangkit Jaya Putra, 27 Feb, 2024
  • First Ride Suzuki Burgman Street 125EX: Tawarkan Keseimbangan Berkendara
    First Ride Suzuki Burgman Street 125EX: Tawarkan Keseimbangan Berkendara
    Anjar Leksana, 30 Jan, 2024
  • Vespa LX125 i-get Batik: Layak Dikoleksi
    Vespa LX125 i-get Batik: Layak Dikoleksi
    Bangkit Jaya Putra, 27 Mar, 2023
  • First Ride Yamaha Grand Filano: Desain Classy Bikin Jatuh Hati
    First Ride Yamaha Grand Filano: Desain Classy Bikin Jatuh Hati
    Setyo Adi, 02 Mar, 2023
  • 11 Istilah yang Akrab di Kalangan Bikers Sejati
    11 Istilah yang Akrab di Kalangan Bikers Sejati
    Bangkit Jaya Putra, 28 Jun, 2022
  • Perjalanan Yamaha R15, Transformasi Revolusioner hingga Menjadi Motor Sport Mutakhir
    Perjalanan Yamaha R15, Transformasi Revolusioner hingga Menjadi Motor Sport Mutakhir
    Zenuar Istanto, 22 Mar, 2022
  • Sejarah Perkembangan Honda Vario, dari 110 cc hingga 160 cc
    Sejarah Perkembangan Honda Vario, dari 110 cc hingga 160 cc
    Zenuar Istanto, 08 Mar, 2022
  • Kawasaki Ninja 250SL vs Suzuki Gixxer SF 250, Adu Sporty Fairing Silinder Tunggal
    Kawasaki Ninja 250SL vs Suzuki Gixxer SF 250, Adu Sporty Fairing Silinder Tunggal
    Bangkit Jaya Putra, 15 Nov, 2021
  • Suzuki Nex II Elegant vs Yamaha Gear 125 S Version, Mana yang Pantas Jadi Incaran?
    Suzuki Nex II Elegant vs Yamaha Gear 125 S Version, Mana yang Pantas Jadi Incaran?
    Zenuar Istanto, 26 Agu, 2021

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*