GIIAS 2017: Kawasaki Tanpa Produk Baru

GIIAS 2017: Kawasaki Tanpa Produk Baru

Tidak ada produk baru yang diluncurkan Kawasaki di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. Geng hijau lebih memilih untuk fokus berjualan dan menghadirkan sejumlah promo untuk memikat pengunjung melakukan pembelian produk.

"Kami ada di GIIAS karena pengunjung yang hadir biasanya dari kalangan premium, ini sesuai dengan target konsumen yang diincar oleh Kawasaki," ujar Line Head Sales Promotion Department PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI), Sucipto Wijono melalui pesan singkat, kemarin (8/8).

Dia menambahkan, promonya tidak akan jauh berbeda dari yang sudah mereka lakukan di Jakarta Fair Kemayoran (JFK) lalu. Jadi bagi konsumen yang tidak sempat melakukan transaksi di JFK, bisa menebusnya di GIIAS. Selain itu ada pula lounge khusus untuk pengguna Kawasaki bersantai. Di sana tersedia berbagai makanan serta minuman gratis, serta permainan yang bisa dimanfaatkan melepas lelah setelah berkeliling pameran.

Versys X250

Di arena outdoor, Kawasaki menyiapkan dua kuda besi untuk diuji coba langsung oleh pengunjung. Mereka adalah Kawasaki Versys-X250 dan Z650. Keduanya merupakan motor yang baru diluncurkan akhir tahun lalu. Versys-X250 merupakan kendaraan petualang untuk pemula. Kendaraan ini dibekali mesin dua silinder berkapasitas 249 cc, hasil adopsi dari Ninja 250 FI. Jantung mekanisnya sanggup memuntahkan torsi puncak 21,7 Nm pada 10.000 rpm dan tenaga maksimal 34 PS pada 11.500 rpm. Sistem transmisinya menggunakan 6-percepatan manual.

Di pasar Indonesia, Versys-X250 dibanderol Rp 62,3 juta (OTR Jakarta) varian city dan Rp 73,1 juta (OTR Jakarta) varian tourer. Perbedaan keduanya ada pada fitur, tourer dapat kelengkapan petualang yang lebih banyak dibanding city. Sebut saja lampu kabut LED untuk membantu pencahayaan, DC outlet berfungsi mengisi ulang daya smartphone saat berkendara, anti-lock braking system (ABS) yang bisa mencegah roda belakang terkunci saat dilakukan pengereman mendadak dan side panniers untuk menampung berbagai barang bawaan.

Lampu Depan Kawasaki Z650 Terbaru

Sementara Kawasaki Z650 merupakan motor naked sport berkapasitas mesin 649 cc DOHC berpendingin cairan. Depot dayanya bisa memuntahkan torsi puncak 65,7 Nm pada 6.500 rpm dan tenaga maksimal 68 PS pada 8.000 rpm. Padanan mesin buas itu, transmisi 6-percepatan manual. Kuda besi bergaya Sugomi atau mengerikan ini dibanderol Rp 160,3 juta (OTR Jakarta). Tersedia dua pilihan warna yang bisa dipilih konsumen: hijau dan putih.

Kawasaki bukan satu-satunya brand motor di GIIAS 2017, masih ada sembilan lainnya: KTM, Harley-Davidson, Ducati, Honda, Suzuki, Ural, PIaggio, Kymco dan MV Agusta. Pameran otomotif tersebut berlangsung di ICE BSD, Tangerang pada 10-20 Agustus.

Baca Juga: Road test Kawasaki Versys X 250

Model Motor Kawasaki

  • Kawasaki D-Tracker
    Kawasaki D-Tracker
  • Kawasaki KX 65
    Kawasaki KX 65
  • Kawasaki Ninja ZX-25R
    Kawasaki Ninja ZX-25R
  • Kawasaki W175
    Kawasaki W175
  • Kawasaki Ninja 250
    Kawasaki Ninja 250
  • Kawasaki KLX 150
    Kawasaki KLX 150
  • Kawasaki KLX 150 SM
    Kawasaki KLX 150 SM
  • Kawasaki W175TR
    Kawasaki W175TR
  • Kawasaki Ninja ZX-25RR
    Kawasaki Ninja ZX-25RR
  • Kawasaki KLX 140R
    Kawasaki KLX 140R
Harga Motor Kawasaki

IIMS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Yang Akan Datang
  • Kawasaki Ninja H2SX
    Kawasaki Ninja H2SX
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Kawasaki Ninja H2R
    Kawasaki Ninja H2R
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Kawasaki ZH2
    Kawasaki ZH2
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Motor Kawasaki Versys X 250 Terbaru di Oto

Oto
  • Jelajah Wisata Karawang Bersama Kawasaki Versys X-250 Tourer I OTO.COM
    Jelajah Wisata Karawang Bersama Kawasaki Versys X-250 Tourer I OTO.COM
    01 Aug, 2017 . 193 kali dilihat
  • Menguji Kawasaki Versys X250 di Kaki Gunung Bromo I OTO.COM
    Menguji Kawasaki Versys X250 di Kaki Gunung Bromo I OTO.COM
    09 Mar, 2017 . 292 kali dilihat
  • Kawasaki Versys X 250 Tourer
    Kawasaki Versys X 250 Tourer
    02 Dec, 2016 . 2K kali dilihat
  • Kawasaki Versys X 250
    Kawasaki Versys X 250
    02 Dec, 2016 . 4K kali dilihat
Tonton Video Motor Kawasaki Versys X 250

Bandingkan & Rekomendasi

KTM 250 Adventure
Suzuki V-Strom 250 SX
Kapasitas 248.8
249
Tenaga Maksimal 29.5
-
Torsi Maksimal 24 Nm
-
Jenis Penggerak Chain Drive
Chain Drive
Jenis Mesin Single Cylinder, 4-Stroke, DOHC Engine
Single Cylinder, 4 Valves, 4-Stroke, Liquid Cooled, SOHC Engine
Ground Clearance 200 mm
205 mm
Ukuran velg depan R19
R19
Mode Berkendara Road
Street, Road, Sport

Tren Adventure Touring

Artikel Motor Kawasaki Versys X 250 dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Selisihnya Belasan Juta Rupiah, Lebih Baik Beli Kawasaki Versys-X 250 Baru atau Bekas?
    Selisihnya Belasan Juta Rupiah, Lebih Baik Beli Kawasaki Versys-X 250 Baru atau Bekas?
    Helmi Alfriandi, 13 Apr, 2021
  • Kawasaki Versys-X250 Tourer Kini Ada Warna Baru, Segini Harganya
    Kawasaki Versys-X250 Tourer Kini Ada Warna Baru, Segini Harganya
    Raju Febrian, 24 Jul, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*