
Volvo XC90 2021 adalah 5 Seater Crossover yang tersedia dalam daftar harga Rp 1,3 - Rp 1,5 Milyar di Indonesia. Ini tersedia dalam 9 warna, 2 varian, 1 pilihan mesin, dan 1 opsi transmisi: Otomatis di Indonesia. Mobil ini memiliki ground clearance 218 mm dengan dimensi sebagai berikut: 4950 mm L x 2141 mm W x 1775 mm H. Pesaing terdekat Volvo XC90 adalah X3, Q5 dan NX.
Tempat Duduk | 5 Kursi |
Mesin | 1969 cc |
Tenaga | 254 hp |
Power Steering | Ya |
Kantong Udara Pengemudi | Ya |
Anti Lock Braking System | Ya |
Ground Clearance | 218 mm |
Harga Volvo XC90 2021 mulai dari Rp 1,3 Milyar hingga Rp 1,5 Milyar. Simak daftar harga XC90 2021 di bawah untuk melihat harga OTR dan promo yang tersedia.
Varian | Harga | Spesifikasi | |
---|---|---|---|
Volvo XC90 T5 Momentum |
Rp 1,3 Milyar*
Perkiraan Harga
|
5 Kursi, 1969 cc, 254 hp, Bensin | Lihat Promo |
Volvo XC90 T6 Inscription |
Rp 1,5 Milyar*
Perkiraan Harga
|
5 Kursi, 1969 cc, 320 hp, Bensin | Lihat Promo |
Lihat video terbaru Volvo XC90 untuk mengetahui interior, eksterior, performa, dan lainnya.
Langganan dan aktifkan notifikasi untuk menerima penawaran terbaik dan berita terbaru.
BerlanggananSaat Volvo pertama kali memasuki pasar SUV di tahun 2002, banyak yang mencibir dan meragukan kemampuan pabrikan Swedia ini. Pasalnya, mereka memang dikenal sebagai pembuat sedan yang nyaman dan sangat aman. Namun Volvo tidak peduli dan malah sukses menerapkan dua hal tadi kedalam ramuan SUVnya.
Seiring berjalannya waktu, Volvo yang sempat dinyatakan bangkrut kemudian ditolong oleh pabrikan Cina, Geely. Saham Volvo diambil alih, dan suntikan dana segar memungkinkan mereka untuk kembali berkreasi.
Salah satu kreasi pertama setelah diselamatkan Geely adalah XC90 ini. Garansindo Inter Global (APM Volvo yang baru) menghadirkan XC90 di GIIAS 2017. Dan inilah penanda kebangkitan Volvo di seluruh dunia.
Volvo XC90 dibekali platform baru yang sangat ringan sekaligus ekstra kokoh. Platform yang disebut sebagai Scalable Producct Architecture ini adalah nyawa Volvo yang baru. Dengan platform inilah terbentuk chassis untuk XC90, S90, V90, XC60 yang akan diluncurkan beberapa saat lagi, dan berbagai produk kendaraan penumpang Volvo lainnya.
Di balik kap mesin Volvo menggunakan mesin empat silinder dengan kapasitas 2.0 liter. Yang menarik, semua varian dibekali dengan teknologi hybrid berjudul Drive-E. Outputnya berbeda-beda tergantung varian mana yang dipilih. Volvo menyediakan XC90 dengan tenaga 360 hp dan 254 hp untuk varian mesin bensin. Sedangkan diesel yang masing-masing bertenaga 190 dan 235 hp. Selain itu ada juga varian tertinggi yang dibekali dengan mesin bensin berteknologi plug in hybrid yang menghasilkan 400 hp. Hingga tulisan ini dibuat, belum diketahui mana yang akan dipasarkan oleh GIG.
Modelnya memang mengagumkan. Seolah sedang melihat mobil konsep yang biasanya hanya hadir di panggung. Tapi inilah bentuknya XC90. Desain minimalis dengan lampu utama yang dibuat hanya ‘segaris’, plus grill khas Volvo membuatnya terlihat ultra modern. Sedangkan bagian belakangnya mempertahankan desain khas sebuah SUV Volvo, dengan lampu yang melebar kebawah.
Di bagian interior lebih mengagumkan lagi. Dashboardnya super minimalis layaknya furnitur Swedia yang banyak tersedia di IKEA. Hampir semua tombolnya diintegrasikan dalam satu layar monitor 9 inci sehingga tampilannya tampak resik.
Garansindo memasarkan Volvo XC90 dalam dua varian yaitu XC90 T5 Momentum dengan harga Rp 1,299 milyar, dan satu lagi adalah XC90 T6 Inscription berbanderol Rp 1,499 milyar. Keduanya adalah harga Off The Road untuk wilayah Jabodetabek.
Volvo XC90 aslinya dibekali dengan beberapa opsi mesin berbahan bakar bensin atau diesel. Namun semuanya sama-sama menganut konfigurasi empat silinder dengan kapasitas 2.0 liter, dan dibekali teknologi hybrid bernama Drive-E plus turbcharger atau twin turbocharger.
Mesin bensin dibagi menjadi beberapa tipe berdasarkan besaran tenaganya. Yang pertama adalah 254 hp, 350 hp, 400 hp. Yang terakhir itu bahkan dibekali dengan mesin yang khusus menggerakkan roda depan, dan motor listrik yang menggerakkan roda belakang.
Sementara varian diesel hadir dengan tenaga 190 dan 235 hp.
Disegarkan tahun lalu, Volvo XC90 segera diregenerasi. Kabarnya, SUV 7-Seater andalan Volvo ini bakal ditransformasi agar menggendong jantung penggerak elektrik...
Terlihat kendaraan SUV berlencana Armored by Esemka di buritan. Sementara di tengah grille, tertempel logo Moose. Sebuah perusahaan yang mengkhususkan...
PT Garansindo Distributor Indonesia (GDI), distributor resmi Volvo di Indonesia, meluncurkan empat mobil anyarnya. Keempat mobil Volvo ini, sekaligus diperkenalkan...
Volvo kembali meramaikan pasar otomotif Tanah Air. Pabrikan asal Swedia ini, menunjuk PT Garansindo Distributor Indonesia (GDI) sebagai distributor resminya...
Volvo siap menggebrak ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, dengan meluncurkan empat mobil baru. Mereka adalah XC90 yang...