Faito Rilis Bearing Sepeda Motor Berbahan Composite Wood, Apa Keunggulannya?

Tawarkan sejumlah keunggulan dibanding bearing biasa

Faito Rilis Bearing Sepeda Motor Berbahan Composite Wood, Apa Keunggulannya?

Bearing adalah salah satu komponen vital dalam konstruksi mesin sepeda motor. Bearing atau biasa disebut laher, adalah komponen mekanis untuk mengurangi gesekan antara dua bagian yang berputar, seperti poros dan dudukannya. Dengan adanya alat ini, gerak perputaran jadi lebih lancar, halus dan efisien.

KEY TAKEAWAYS

  • Apa saja produk bearing yang ditawarkan Faito?

    Faito S720 menawarkan bearing camshaft (noken as), kemasan bearing crankshaft (kruk as), kemasan bearing gearbox/gardan untuk matik, serta kemasan engine bearing set
  • Di sepeda motor, bearing dapat dijumpai di mesin dan roda. Berguna untuk mengurangi gesekan antara bagian yang bergerak dan membantu transfer beban. Serta memastikan semua bagian motor bisa bergerak dengan lancar.

    Bearing yang paling banyak digunakan adalah tipe radial ball bearing. Jenis ini memiliki bantalan berbentuk bola baja dengan satu alur. Model ini juga mempunyai kode tertentu untuk menyatakan dimensi.

    Faito S720 engine bearing set Faito S720 engine bearing set

    Struktur radial ball bearing pada umumnya terdiri dari inner ring (cincin dalam), outer ring (cincin luar), ball steel (bola besi) dan retainer/separator. Dari keempat bagian tersebut, retainer/penahan ball pada bearing bisa disebut menjadi salah satu faktor yang menentukan kualitas sebuah bearing.

    Secara fungsi, retainer menjaga agar ball bearing tetap berada pada alurnya. Bearing radial untuk motor yang umum beredar saat ini menggunakan retainer terbuat dari bahan baja karbon. Bearing dengan retainer baja memerlukan pelumasan ekstra karena gesekan antar besi bisa menimbulkan potensi keausan cukup tinggi. Hal ini terjadi pada saat mesin pertama kali dihidupkan, di mana pelumas masih berada di bagian bawah gearbox.

    Namun seiring dengan perkembangan teknologi otomotif, terciptalah radial bearing yang memiliki retainer dengan bahan wood laminated phenolic/composite wood. Bearing ini secara khusus diciptakan untuk meningkatkan kinerja mesin motor. Tak hanya itu, bearing dengan retainer composite wood dikenal memiliki daya tahan tinggi.

    Struktur bearing Faito

    Gunawan, Engineer PT Faito Racing Development Indonesia menjelaskan bahwa bearing Faito S720 dengan retainer wood laminated phenolic (composite wood) memiliki beberapa sifat utama yaitu:

    1. 1. Tahan terhadap getaran tinggi.
    2. 2. Tahan terhadap temperatur tinggi.
    3. 3. Self lubrication (retainer mampu memberikan pelumasan pada ball bearing walaupun oli mesin belum dipompa ke seluruh bagian mesin) serta koefisien gesek yang rendah.
    4. 4. Tahan terhadap pengaruh korosi dan senyawa kimia.
    5. 5. Tahan terhadap keausan.

    Bahan ini dibentuk secara presisi untuk memberikan daya luncur ball bearing yang baik dan mulus pada alurnya, serta tahan terhadap getaran dan mendukung putaran tinggi mesin.

    “Selain menggunakan retainer berbahan wood laminated phenolic, bearing Faito S720 termasuk dalam kategori internal clearance atau celah bearing C4. Hal ini untuk memaksimalkan pelumasan ketika bearing bekerja dalam putaran tinggi. Keunggulan lain adalah sifatnya yang dapat melumasi secara mandiri (self lubrication), sehingga bearing Faito S720 mengurangi terjadinya keausan saat mesin baru dihidupkan, di mana oli mesin belum disirkulasikan ke semua komponen mesin,” tuturnya.

    Bagian lain dari bearing Faito S720, seperti inner ring, outer ring dan ball bearing menggunakan bahan chromium steel. Bahan ini bersifat tahan aus, tahan fatigue, sehingga membuat bearing lebih awet.

    Faito S720 Bearing Gearbox Matic Faito S720 Bearing Gearbox Matic

    Bearing Faito S720 sangat direkomendasikan untuk sepeda motor yang dipakai sehari-hari, maupun untuk keperluan touring atau balap. Tersedia dalam berbagai kemasan, mulai dari satuan hingga berupa paket sehingga lebih praktis dan ekonomis. Pengguna juga dapat menyesuaikan pilihan bearingnya sesuai dengan kebutuhan.

    Paket-paket bearing Faito S720 terdiri dari kemasan satuan, kemasan bearing camshaft (noken as), kemasan bearing crankshaft (kruk as), kemasan bearing gearbox/gardan untuk matik, serta kemasan engine bearing set yang berisi bearing full set untuk mesin motor sport, bebek maupun matik.

    Faito menjadi salah satu produsen spare part aftermarket yang konsisten menjaga kualitas serta varian produk, khususnya bearing. Semua disediakan untuk mendukung kebutuhan konsumen yang akan mengupgrade performa motornya. Baik itu untuk motor tipe 2 tak dan 4 tak, motor tahun lawas hingga model terbaru. Setiap produk Faito diproduksi melalui berbagai proses riset dan pengujian di lintasan balap oleh tim R&D, untuk menjamin kualitasnya benar-benar dapat diandalkan.

    Keunggulan teknologi bearing Faito S720 ini dapat Anda peroleh di partshop/speedshop terdekat di kota Anda, maupun di marketplace.

    (BGX/TOM)

    Baca juga: Casey Stoner dan Nolan Kembali Berkolaborasi Rancang Helm Berkualitas

    Zenuar Yoga

    Zenuar Yoga

    Zenuar 'Bgenk' Yoga adalah salah satu jurnalis otomotif berpengalaman di Indonesia. Spontanitas dan suaranya yang lantang memberi warna kemanapun dia pergi. Keseharian, Yamaha Nmax jadi andalan mobilitas ke kantor atau untuk peliputan. Pengalaman berkendara dan pengetahuan di bidang otomotif roda dua membuatnya kerap ditunjuk sebagai road captain saat Forum Wartawan Otomotif melakukan kegiatan touring. 

    Baca Bio Penuh

    GIIAS 2024

    Anda mungkin juga tertarik

    • Berita
    • Artikel feature
    • Yang Akan Datang
    • Kawasaki Ninja H2SX
      Kawasaki Ninja H2SX
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Okt, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Yamaha Niken
      Yamaha Niken
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Okt, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Kawasaki Ninja H2R
      Kawasaki Ninja H2R
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Okt, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • BMW R 1200 GS 2024
      BMW R 1200 GS 2024
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Okt, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Viar E Cross
      Viar E Cross
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Okt, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

    Video Motor Terbaru di Oto

    Oto
    • All New Royal Enfield 450 2024, Ubahan Total Bikin Naik Kelas!
      All New Royal Enfield 450 2024, Ubahan Total Bikin Naik Kelas!
      23 Jul, 2024 .
    • Honda BeAT Street 2024, Test Ride Lengkap buat Harian
      Honda BeAT Street 2024, Test Ride Lengkap buat Harian
      17 Jul, 2024 .
    • Pembuktian "Turbo" di Yamaha Nmax Terbaru, Kami Jajal Impresi berkendaranya
      Pembuktian "Turbo" di Yamaha Nmax Terbaru, Kami Jajal Impresi berkendaranya
      01 Jul, 2024 .
    • Pilih Honda BeAT 2024, Yamaha M3, Suzuki Nex II, atau TVZ Dazz?
      Pilih Honda BeAT 2024, Yamaha M3, Suzuki Nex II, atau TVZ Dazz?
      28 Jun, 2024 .
    • New Yamaha NMax Turbo 2024, Ini Ubahan dan Cara Kerja “Turbo”nya
      New Yamaha NMax Turbo 2024, Ini Ubahan dan Cara Kerja “Turbo”nya
      13 Jun, 2024 .
    • Jajal All New Honda BeAT & BeAT Street 2024, Cuma Naik Rp100 Ribuan
      Jajal All New Honda BeAT & BeAT Street 2024, Cuma Naik Rp100 Ribuan
      13 Jun, 2024 .
    • New Vespa Sprint 2024, Sekarang Nyaris Rp60 Juta!
      New Vespa Sprint 2024, Sekarang Nyaris Rp60 Juta!
      04 Jun, 2024 .
    • Ini 11 Hal Baru dari New Vespa Primavera 2024
      Ini 11 Hal Baru dari New Vespa Primavera 2024
      24 May, 2024 .
    • Jajal Kawasaki Listrik Ninja e-1 dan Z e-1, Seberapa Pantas Dibeli?
      Jajal Kawasaki Listrik Ninja e-1 dan Z e-1, Seberapa Pantas Dibeli?
      21 May, 2024 .
    • PEVS 2024 Hadir dengan kendaraan Listrik Terkini, Bisa Test Drive lagi!
      PEVS 2024 Hadir dengan kendaraan Listrik Terkini, Bisa Test Drive lagi!
      06 May, 2024 .
    Tonton Video Motor

    Artikel Motor dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Tips
    • Review
    • Artikel Feature
    • AHM Memperkenalkan Model Terbaru CRF1100L Africa Twin di GIIAS 2024
      AHM Memperkenalkan Model Terbaru CRF1100L Africa Twin di GIIAS 2024
      Zenuar Istanto, 26 Jul, 2024
    • Alva Meluncurkan Varian Baru Cervo dengan Fitur Fast Charging
      Alva Meluncurkan Varian Baru Cervo dengan Fitur Fast Charging
      Anindiyo Pradhono, 23 Jul, 2024
    • Vespa Batik Go International ke Pasar Global
      Vespa Batik Go International ke Pasar Global
      Zenuar Istanto, 10 Jul, 2024
    • Bajaj Freedom 125, Sepeda Motor CNG Pertama di Dunia
      Bajaj Freedom 125, Sepeda Motor CNG Pertama di Dunia
      Anjar Leksana, 10 Jul, 2024
    • All New Honda Beat 2024 Diklaim Irit Bahan Bakar karena Hal Ini
      All New Honda Beat 2024 Diklaim Irit Bahan Bakar karena Hal Ini
      Anjar Leksana, 10 Jul, 2024
    • Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
      Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
      Anjar Leksana, 06 Jun, 2023
    • 8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
      8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
      Bangkit Jaya Putra, 03 Mei, 2023
    • Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
      Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
      Zenuar Istanto, 26 Okt, 2022
    • Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
      Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
      Zenuar Istanto, 03 Okt, 2022
    • Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
      Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
      Zenuar Istanto, 16 Sep, 2022
    • First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
      First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
      Setyo Adi, 01 Jul, 2024
    • First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
      First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
      Zenuar Istanto, 11 Jun, 2024
    • Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
      Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
      Bangkit Jaya Putra, 25 Apr, 2024
    • First Ride Honda Stylo 160: Sekadar Vario 160 Berganti Kulit?
      First Ride Honda Stylo 160: Sekadar Vario 160 Berganti Kulit?
      Setyo Adi, 07 Mar, 2024
    • First Ride Yamaha LEXi LX 155: Pantas Naik Kelas?
      First Ride Yamaha LEXi LX 155: Pantas Naik Kelas?
      Bangkit Jaya Putra, 27 Feb, 2024
    • Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
      Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
      Zenuar Istanto, 08 Jul, 2024
    • Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
      Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
      Zenuar Istanto, 27 Jun, 2024
    • Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
      Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
      Zenuar Istanto, 26 Jun, 2024
    • Keunggulan All New Honda Beat yang Tidak Dimiliki Kompetitornya
      Keunggulan All New Honda Beat yang Tidak Dimiliki Kompetitornya
      Zenuar Istanto, 12 Jun, 2024
    • Opsi Skuter Matik Murah Selain All New Honda Beat 2024
      Opsi Skuter Matik Murah Selain All New Honda Beat 2024
      Anjar Leksana, 04 Jun, 2024

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*