BYD Harmony Buka Diler Baru di Kawasan Strategis Slipi

Ruang pamer lega bisa muat 10 mobil display

BYD Harmony Buka Diler Baru di Kawasan Strategis Slipi
Contents

Membuka 2025, PT Harmoni Makmur Indonesia melalui Harmony Auto Group kembali membuka diler baru BYD Harmony. Kali ini di kawasan Slipi, yang sekaligus menjadi diler ke-4 BYD dari Harmony Auto Group. Disebut, pemilihan lokasi diler adalah daerah yang premium dan strategis, dipercaya bisa melayani kebutuhan akan mobil ramah lingkungan BYD di kawasan Slipi dan sekitarnya.

KEY TAKEAWAYS

  • BYD Harmony Slipi diler ke berapa dari grup Harmony Auto Group?

    Merupakan diler ke-4 setelah di Sudirman, T.B. Simatupang dan Bali
  • "Slipi adalah pusat bisnis strategis di Jakarta Barat, dengan akses mudah ke tol, transportasi umum, serta dikelilingi gedung perkantoran, institusi penting, dan kawasan perumahan mewah, menjadikannya lokasi ideal untuk menjangkau profesional, perusahaan, dan pelanggan premium di sekitarnya. Kami percaya lokasi ini akan menjadi pusat penting untuk mempercepat adopsi kendaraan listrik di Jakarta dan sekitarnya," tutur Suwandy, Country GM BYD Harmony Auto Indonesia (15/1).

    Diler BYD Harmony Slipi

    Diler 3S (sales, services, spare parts) BYD Harmony Slipi punya luas bangunan 2.000 meter persegi dan bisa memamerkan 10 unit sekaligus. Bagian luar showroom dirancang dengan dinding serbakaca, transparan dan terang, memberikan akses luas kepada pelanggan untuk melihat secara langsung pesona desain dan kecanggihan teknologi produk BYD. Bisa dengan jelas melihat display dari BYD Seal, Atto 3, Dolphin dan M6.

    Kemudian di lantai 2 tersedia lounge pelanggan yang nyaman, dilengkapi dengan ruang VIP dan kantor yang luas. Lounge dirancang untuk memberikan kenyamanan maksimal bagi pelanggan yang sedang menunggu, dengan suasana yang tenang dan fasilitas pendukung yang lengkap untuk memastikan pengalaman yang menyenangkan.

    Untuk servis, tersedia empat bay dengan salah satunya merupakan layanan ekspres. Tiap bay dilengkapi dengan peralatan modern untuk memastikan proses perawatan yang cepat dan efisien. Selain itu, ada fasilitas wheel alignment yang dapat melayani berbagai jenis kendaraan.

    Diler BYD Harmony Slipi

    Di bagian depan diler sudah terpasang pengisi daya mobil listrik. Tersedia untuk pengisian cepat DC dan normal dengan arus AC. Menariknya, selama masa promosi diler dalam tiga bulan, fasilitas pengecasan bisa digunakan gratis oleh pengguna mobil listrik BYD dari mana saja.

    BYD Harmony Slipi dalam tiap hari beroperasi, bisa melayani hingga 15 pelanggan. Untuk perawatan berkala kendaraan, yang mencakup berbagai jenis dan dirancang untuk menjaga kondisi kendaraan tetap prima. Sehingga memastikan keselamatan dan kenyamanan bagi pelanggan.

    Komitmen untuk Hadir Lebih Dekat

    Pembukaan diler BYD Harmony Slipi, menjadi langkah awal untuk mendukung target pembukaan 80 showroom sepanjang tahun ini. BYD terus berkomitmen untuk menghadirkan solusi mobilitas yang semakin dekat dengan masyarakat Indonesia. Dengan target perluasan showroom di berbagai daerah, BYD ingin memberikan pengalaman yang menyeluruh dan memuaskan bagi setiap pelanggan, serta mendukung perjalanan menuju masa depan yang lebih berkelanjutan.

    Diler BYD Harmony Slipi

    "Pada tahun 2024 kami sekali lagi menjadi nomor satu untuk NEV di seluruh dunia dengan jualan lebih dari 4,27 juta unit. Dan kami juga ucapkan terima kasih untuk pelanggan di Indonesia. Selama 2024 kami dalam 6 bulan dari Juni sampai Desember, kita sudah mencapai nomor 1 EV di Indonesia. Pencapaian semua berkat dukungan juga dari mitra dan partner, termasuk Harmony Auto Group. Secara jaringan, BYD sudah punya 34 diler di seluruh Indonesia. BYD Harmony Slipi ini yang ke-4, selain di Sudirman, T.B. Simatupang dan Bali. Mewakili dari BYD Motor Indonesia, kami berharap Harmony Auto Group bisa berkembang lebih maju lagi," kata Nathan Sun, Operation Director PT BYD Motor Indonesia. (TOM)

    Baca juga:

    Aletra Jalin Kerja Sama dengan Zhejiang Yoening Technology Group untuk Produksi Baterai

    Sambut 2025, Pemain Otomotif Wait and See Terkait Pasar

    Ardiantomi

    Ardiantomi

    Ardiantomi, atau yang akrab disapa Tomi ini awalnya tidak menggeluti dunia otomotif hingga ia menyadari pasion-nya dalam mengemudi dan memutuskan untuk lebih memahami seluk-beluk otomotif. Pria yang sudah piawai mengemudi sejak usia 12 tahun ini kemudian memiliki hasrat untuk dapat mencoba semua jenis mobil yang ada di dunia.

    Baca Bio Penuh

    Jual mobil anda dengan harga terbaik

    Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
    Listing gratis Listing gratis
    Daftarkan mobil Anda

    Model Mobil BYD

    • BYD M6 ev
      BYD M6
    • BYD Seal ev
      BYD Seal
    • BYD Dolphin ev
      BYD Dolphin
    • BYD Atto 3 ev
      BYD Atto 3
    • BYD Denza D9 ev
      BYD Denza D9
    • BYD Sealion 7 ev
      BYD Sealion 7
    Harga Mobil BYD

    Jangan lewatkan

    Promo BYD M6, DP & Cicilan

    IIMS 2025

    Tren & Pembaruan Terbaru

    Anda mungkin juga tertarik

    • Berita
    • Artikel feature

    Mobil Unggulan BYD

    • Yang Akan Datang
    • BYD Atto 4 ev
      BYD Atto 4
      Rp 464,33 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • BYD Yangwang U8 phev
      BYD Yangwang U8
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • BYD Denza Z9 GT ev
      BYD Denza Z9 GT
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan

    Video Mobil BYD M6 Terbaru di Oto

    Oto
    • LIBURAN KE MAJALENGKA BARENG BYD M6, SI MOBIL LISTRIK KELUARGA YANG NYAMAN BANGET!
      LIBURAN KE MAJALENGKA BARENG BYD M6, SI MOBIL LISTRIK KELUARGA YANG NYAMAN BANGET!
      06 Jan, 2025 .
    • TEST DRIVE BYD M6: BONGKAR KELEBIHAN DAN KEKURANGANNYA
      TEST DRIVE BYD M6: BONGKAR KELEBIHAN DAN KEKURANGANNYA
      29 Oct, 2024 .
    • JAJAL BYD M6 JAKARTA BANDUNG PULANG PERGI CUKUP SEKALI CAS!
      JAJAL BYD M6 JAKARTA BANDUNG PULANG PERGI CUKUP SEKALI CAS!
      20 Aug, 2024 .
    • First Drive BYD M6, MPV Listrik 7 Penumpang Harga Menggiurkan
      First Drive BYD M6, MPV Listrik 7 Penumpang Harga Menggiurkan
      24 Jul, 2024 .
    Tonton Video Mobil BYD M6

    Bandingkan & Rekomendasi

    BYD M6 ev
    BYD M6
    Rp 383 - 433 Juta
    Tulis Review Harga BYD M6
    Toyota Kijang Innova
    Toyota Kijang Innova
    Rp 389,1 - 437,5 Juta
    Harga Kijang Innova
    Nissan Livina
    Nissan Livina
    Rp 320 Juta
    Harga Livina
    Mitsubishi Xpander
    Mitsubishi Xpander
    Rp 270,03 - 331,95 Juta
    Harga Xpander
    Toyota Veloz
    Toyota Veloz
    Rp 296,8 - 344,9 Juta
    Harga Veloz
    Tempat Duduk 7
    7
    7
    7
    7
    Jenis Transmisi Otomatis
    Manual
    Manual
    Manual
    Manual
    AC Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Anti Lock Braking System Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Radio AM/FM Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Audio 2DIN Tidak
    Ya
    Ya
    Tidak
    Tidak
    Adjustable Seats Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Mesin -
    1998
    1499
    1499
    1496
    Jenis penggerak -
    2WD
    -
    -
    -
    Mesin -
    2.0L Petrol Engine, In-Line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
    1.5L Petrol Engine, In-Line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
    1.5L Petrol Engine, 4 Cylinder 16 Valve DOHC
    1.5L Petrol Engine, In-Line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
    Bandingkan Sekarang

    Tren MPV

    • Yang Akan Datang
    • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
      Mitsubishi Xpander Hybrid
      Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • MG G90
      MG G90
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • XPENG X9 ev
      XPENG X9
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    Mobil MPV Yang Akan Datang

    Artikel Mobil BYD M6 dari Carvaganza

    • BMW Menggugat Ke Pengadilan, Ini Reaksi BYD Indonesia
      BMW Menggugat Ke Pengadilan, Ini Reaksi BYD Indonesia
      Anjar Leksana, 06 Mar, 2025
    • TEST DRIVE: BYD M6, Praktis dan Sat-Set Jadi Mobil Keluarga
      TEST DRIVE: BYD M6, Praktis dan Sat-Set Jadi Mobil Keluarga
      Muhammad Hafid, 31 Okt, 2024
    • Carvaganza Editors' Choice 2024, Best Functionality Electric Car Award: BYD M6
      Carvaganza Editors' Choice 2024, Best Functionality Electric Car Award: BYD M6
      Setyo Adi, 30 Okt, 2024
    • Jadi MPV Serbaguna, Fitur V2L di BYD M6 Fasilitasi Kebutuhan Listrik Kapan Saja
      Jadi MPV Serbaguna, Fitur V2L di BYD M6 Fasilitasi Kebutuhan Listrik Kapan Saja
      Setyo Adi, 12 Agu, 2024
    • TEST DRIVE: Membuktikan Performa dan Daya Tahan BYD M6, Rute Jakarta - Bandung - Jakarta
      TEST DRIVE: Membuktikan Performa dan Daya Tahan BYD M6, Rute Jakarta - Bandung - Jakarta
      Setyo Adi, 10 Agu, 2024

    Artikel Mobil BYD M6 dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Review
    • Ini Status Merek M6 BYD Indonesia dan BMW di PDKI Kementerian Hukum
      Ini Status Merek M6 BYD Indonesia dan BMW di PDKI Kementerian Hukum
      Anjar Leksana, 07 Mar, 2025
    • BYD M6 Meluncur, MPV Listrik dengan Harga Mulai Rp379 Juta
      BYD M6 Meluncur, MPV Listrik dengan Harga Mulai Rp379 Juta
      Setyo Adi, 18 Jul, 2024
    • BYD M6: Format Mobil Keluarga, Mudah Diterima
      BYD M6: Format Mobil Keluarga, Mudah Diterima
      Muhammad Hafid, 13 Nov, 2024
    • Test Drive BYD M6: EV yang Layak sebagai Mobil Keluarga
      Test Drive BYD M6: EV yang Layak sebagai Mobil Keluarga
      Setyo Adi, 05 Sep, 2024
    • First Drive BYD M6: Langsung Menyita Perhatian!
      First Drive BYD M6: Langsung Menyita Perhatian!
      Setyo Adi, 05 Agu, 2024

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*