Respon Tuntutan, DFSK Unjuk Kemampuan Menanjak Glory 580

Respon Tuntutan, DFSK Unjuk Kemampuan Menanjak Glory 580
Contents
Baca SelengkapnyaSembunyikan

Ramai dibincang khalayak soal DFSK Glory 580 yang tak kuat nanjak. Bahkan tujuh konsumen menggugat dan mendaftarkan ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada 3 Desember 2020. Beberapa hari berselang, pihak DFSK lantas menggelar acara mengenai manfaat fitur Hill Hold Control pada lini produk SUV dan menyediakan unit pengetesan.PT Sokonindo Automobil pun memaparkan penjelasan mereka terkait kasus belakangan ini. 

“Untuk saat ini kami belum bisa memberikan penyataan mengenai investigasi lebih lanjut. Sebab belum menerima salinan dari pengadilan (soal gugatan dari konsumen, Red). Dan kami belum mendapatkan detail datanya. Setelah menerima salinan data dan clear untuk data customer. Diler mana, unitnya apa itu akan jelas, usai kami mendapat salinan ini," terang Achmad Rofiqi, PR & Media Manager PT Sokonindo Automobile, saat bertemu di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (10/12) kemaren.

Lebih lanjut, perusaan banyak berfokus pada fitur Hill Hold Control dalam produk SUV mereka. Misalnya saja yang tertanam di Glory 580, Glory 560 dan DFSK Glory i-AUTO sebagai salah satu peranti keselamatan aktif yang bisa diandalkan, ketika melintasi jalanan yang menanjak. Hal ini tidak terlepas dari kondisi jalanan di Indonesia yang beragam. Dengan banyaknya topografi pegunungan, serta meningkatkan pengalaman berkendara lebih menyenangkan bersama DFSK.

"Kami memahami bahwasanya kendaraan-kendaraan DFSK ini banyak digunakan oleh konsumen. Tentu untuk beragam kegiatan dan melewati berbagai kondisi jalanan. Sehingga kami mencoba menghadirkan seluruh kendaraan yang ditawarkan ini. Sesuai dengan kebutuhan serta meningkatkan kualitas berkendara konsumen kami selama mengendarai DFSK," imbuh Achmad Rofiqi, di sela-sela acara.

Baca juga: Mau Beli SUV DFSK, Kenali Dulu Harga dan Detail Spesifikasi Antarmodel

DFSK Glory 580

Menguji Langsung

Dalam kesempatan ini DFSK mengundang rekan media untuk menguji ketiga SUV DFSK di salah satu Mall di kawasan Jakarta Utara. Lokasi memiliki salah satu tingkat kemiringan yang cukup tinggi dalam kondisi nyata. Dengan fitur Hill Hold Control, mereka mengklaim, perangkat memberikan tambahan kenyamanan serta keamanan ketika berkendara di jalanan menanjak. Bahkan tatkala berada di kondisi berhenti saat menanjak di area parkir.

Secara umum, Hill Hold Control ini sangat bermanfaat saat kendaraan berada di jalanan yang menanjak dan kondisi berhenti. Misal ketika Anda memulai perjalanan dengan kondisi jalanan seperti itu. Maka pengemudi tidak perlu takut kendaraan melorot ke belakang saat melepas pedal rem. Karena otomatis ditahan oleh perangkat ini.

Itu berhubungan pula dengan Electronic Stability Control (ESC) yang bekerja secara otomatis. Yakni dengan mendeteksi gerak roda yang berhenti di tanjakan atau kemiringan jalan pada sudut tertentu. Kemudian sistem memerintah untuk segera mengaktifkan rem selama tiga detik untuk menahan kendaraan agar tidak mundur.

Momen ini kemudian yang bisa dimanfaatkan oleh pengemudi untuk memindahkan kaki dari pedal rem ke pedal gas tanpa harus takut mobil menggelundung. Enaknya, hal itu membuat pengemudi tidak perlu repot-repot memainkan pedal gas. Atau rem tangan untuk mengantisipasi kejadian berbahaya akibat mobil melorot.

"Hill Hold Control merupakan fitur tambahan keselamatan aktif ketika mobil sedang dalam posisi menanjak. Fitur ini dapat menahan kendaraan selama tiga detik. Jadi pengemudi tidak perlu panik serta terburu-buru saat memindahkan kaki dari pedal rem ke pedal gas," ucap Sugiartono, Technical Manager PT Sokonindo Automobile dalam kesempatan sama.

Seharusnya dengan peranti ini, mobil akan tertahan beberapa saat. Perlu diingat, jangan membiarkan hill start assist atau hill hold control lepas baru digas. Kondisi itu biasanya membuat pengemudi panik sehingga mobil digas dengan rpm tinggi. (Alx)

Baca juga: Promo Pengujung Tahun, DFSK Tawarkan Cicilan Mulai Rp 2 Jutaan

Anjar Leksana

Anjar Leksana

Anjar Leksana adalah wartawan multitalenta. Ia pernah jadi guru bahasa Inggris, sebelum kepincut jadi wartawan ekonomi di salah satu majalah. Tidak lama, ia lantas tertarik dengan dunia otomotif, yang hingga sekarang dilakoni. Kiprahnya di dunia jurnalistik otomotif diawali dengan menulis untuk majalah otomotif ternama seperti Autocar Indonesia, Autobild, hingga Black Experience. Pengalamannya mengulas mobil serta pengetahuannya di bidang industri menjadi modal berharga untuk menyuguhkan tulisan yang berkualitas.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil DFSK

  • DFSK Glory 560
    DFSK Glory 560
  • DFSK Supercab
    DFSK Supercab
  • DFSK Gelora
    DFSK Gelora
  • DFSK Seres E1 ev
    DFSK Seres E1
  • DFSK Glory i-Auto
    DFSK Glory i-Auto
  • DFSK Gelora Electric ev
    DFSK Gelora Electric
Harga Mobil DFSK

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD D9 ev
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil DFSK Glory 580 Terbaru di Oto

Oto
  • Wuling Almaz vs DFSK Glory 580 | Review | Pilih Yang Mana? | OTO.com
    Wuling Almaz vs DFSK Glory 580 | Review | Pilih Yang Mana? | OTO.com
    20 May, 2019 .
  • DFSK Glory 580 | Semua Yang Perlu Anda Ketahui | OTO.com
    DFSK Glory 580 | Semua Yang Perlu Anda Ketahui | OTO.com
    21 Jan, 2019 .
  • DFSK Glory 580 | Road Test | SUV Terjangkau, Layak Dibeli? | OTO.com
    DFSK Glory 580 | Road Test | SUV Terjangkau, Layak Dibeli? | OTO.com
    15 Jan, 2019 .
  • Dfsk glory 580 | Review | Perbandingan Tipe Comfort & Luxury | OTO.com
    Dfsk glory 580 | Review | Perbandingan Tipe Comfort & Luxury | OTO.com
    27 Apr, 2018 . 640 kali dilihat
  • DSFK Glory 580 | First Drive | IIMS 2018 | OTO.com
    DSFK Glory 580 | First Drive | IIMS 2018 | OTO.com
    25 Apr, 2018 . 1K kali dilihat
  • DFSK Glory 580 I First Impression | IIMS 2018 I OTO.com
    DFSK Glory 580 I First Impression | IIMS 2018 I OTO.com
    20 Apr, 2018 . 32 kali dilihat
  • Indonesia Jadi Basis Produksi DSFK Sokon I OTO com
    Indonesia Jadi Basis Produksi DSFK Sokon I OTO com
    05 Dec, 2017 . 831 kali dilihat
  • DFSK Glory 580 Meluncur Awal 2018 I OTO com
    DFSK Glory 580 Meluncur Awal 2018 I OTO com
    05 Dec, 2017 . 1K kali dilihat
Tonton Video Mobil DFSK Glory 580

Tren SUV

  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6 ev
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7 ev
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Neta U ev
    Neta U
    Rp 463,76 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mazda MX-30 ev
    Mazda MX-30
    Rp 595,44 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Nissan Ariya ev
    Nissan Ariya
    Rp 754,32 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil SUV Yang Akan Datang

Artikel Mobil DFSK Glory 580 dari Carvaganza

  • Glory 580 Dituntut Konsumen, DFSK Ikuti Proses Hukum
    Glory 580 Dituntut Konsumen, DFSK Ikuti Proses Hukum
    Wahyu Hariantono, 30 Jan, 2021
  • DFSK Pastikan Glory 580 Varian Termahal dan Mobil Listrik Hadir di GIIAS 2019
    DFSK Pastikan Glory 580 Varian Termahal dan Mobil Listrik Hadir di GIIAS 2019
    Raju Febrian, 05 Jul, 2019
  • DFSK Beri Cashback Rp 20 Jutaan untuk Glory 580 di PRJ 2019
    DFSK Beri Cashback Rp 20 Jutaan untuk Glory 580 di PRJ 2019
    Raju Febrian, 24 Mei, 2019
  • Beli DFSK Glory 580 Sekarang, Dapat Cashback Rp 20 Juta
    Beli DFSK Glory 580 Sekarang, Dapat Cashback Rp 20 Juta
    Raju Febrian, 16 Mei, 2019
  • DFSK Glory 580 dengan Gaya Stance Elegan, Modifikasi Minimalis
    DFSK Glory 580 dengan Gaya Stance Elegan, Modifikasi Minimalis
    Raju Febrian, 06 Mei, 2019

Artikel Mobil DFSK Glory 580 dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Dikeluhkan Lemah di Tanjakan, DFSK Unjuk Kemampuan Hill Hold Control di Glory 580
    Dikeluhkan Lemah di Tanjakan, DFSK Unjuk Kemampuan Hill Hold Control di Glory 580
    Anjar Leksana, 14 Des, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*