Ford Tunjukkan Potensi Pengembangan Propulsi Elektris lewat Mustang Mach-E 1400

Ford Tunjukkan Potensi Pengembangan Propulsi Elektris lewat Mustang Mach-E 1400

Wajar bagi sebuah pabrikan untuk pamer kehebatan melalui model terbatas atau prototipe berjalan. Seperti Ford yang baru-baru ini unjuk gigi lewat SUV listrik mereka. Dipanggil Mustang Mach-E 1400, mereka tampilkan kemungkinan bahwa EV juga bisa dibuat gahar sekaligus berjiwa kompetisi.

Arti di balik angka 1.400 sendiri menunjukkan sebuah potensi dalam data spesifikasi. Yang pasti bukan bobot, apalagi besaran kubikasi. Dari wujud eksterior mungkin mudah ditebak. Ya, Mach-e ini dirombak habis hingga sanggup menghasilkan tenaga hingga 1.400 hp. Ford Performance dan RTR Vehicles – perusahaan modifikasi ciptaan drifter Vaughn Gittin Jr. – menjadi dalang di balik keganasan elektris ini.

mustang mach-e drifting

Mengekstrak tenaga 1.400 hp dari mekanikal elektris juga pernah dilakukan sang pabrikan berlambang Blue Oval. Ialah Mustang Cobra Jet 1400. Kendati begitu, Mustang Mach-E 1400 merupakan spesies berbeda. Jika model pertama khusus untuk arena trek lurus, SUV elektrik Ford ini justru dilahirkan sebagai atlet serbabisa. Prototipe one-off ini dapat beraksi mau itu di sirkuit, drag strip, atau ring Gymkhana sekalipun.

Baca Juga: Ford Mustang Teranyar Bukanlah Sebuah Muscle Car, Wujudnya Berubah Menjadi SUV listrik

Tujuh motor listrik dikaryakan guna menghasilkan output berlimpah. Tiga unit bertugas di gardan depan. Sementara itu, sisanya spesifik menuju roda belakang bergaya tumpukan panekuk. Unik lantaran selain bertumpuk, komposisi mengandalkan driveshaft sebagai pengantar putaran ke gardan. Hal ini memungkinkan berbagai penyesuaian kebutuhan kompetisi. Mulai dari aksi drifting hingga balap di sirkuit dalam kecepatan tinggi.

ford mustang electric

“Berada di balik kemudi mobil ini mengubah perspektif saya terkait bagaimana tenaga dan torsi dapat dihasilkan,” jelas founder RTR Vehicles sekaligus drifter profesional, Vaughn Gittin Jr. “Pengalaman ini tidak seperti apa yang pernah Anda bayangkan, kecuali mungkin seperti roller coaster magnetis,” tambahnya.

Kemampuan dinamo berasal dari sumber energi 56,8 kWh. Bukan baterai biasa, ia mengadopsi sel berbahan Nickel-Manganese Cobalt (NMC), sajikan performa hebat berikut tingkat pengeluaran maksimum. Di samping itu, Mach-E 1400 mengusung sistem baterai 800 volt – seperti Porsche Taycan – demi pengisian ulang ekstra cepat. Disebutkan tak sampai satu jam untuk mencapai titik 80 persen dari kosong.

mustang mach-e interior

Sistem pendinginan tentu dioptimalkan agar Mach-E 1400 dapat beraksi secara konsisten. Membuatnya mampu mengitari sirkuit seharian penuh selama baterai terisi. Cairan pendingin spesial didesain untuk bekerja selama beroperasi dan saat mengisi ulang baterai. Aliran udara sudah pasti ikut andil hanya saja tidak sebatas berperan dalam Cooling System.

Baca Juga: Ford Mustang Mach 1 Kembali Eksis, Mendapat Suntikan DNA Shelby

Aerodinamika menjadi bagian pertimbangan lain dalam manajemen aliran udara. Rancangan luar cukup gamblang menjelaskan hal itu. Splitter dan canard besar nan agresif mengisi ruang bumper. Ditambah lagi bodi melar serta disudahi sayap besar di buritan. Siap tempur. Seluruh aransemen aerodinamika diklaim sanggup menghasilkan tekanan hingga sekitar 1 ton ketika ia melesat di kecepatan 258 kpj.

ford mustang tuned

Optimalisasi sektor pengereman dicapai lewat perangkat electronic brake booster. Peranti ini memungkinkan sinergi antara ABS, stability control, dan fungsi regenerative braking. Nah, bertenaga buas berarti perlu keseimbangan daya penghela laju. Untuk itu, disematkan rem Brembo dari mobil kompetisi Mustang GT4. Alat inisiasi drift, handbrake hidrolik, terintegrasi dengan otak kontrol jantung sehingga ban belakang dapat mengunci sepenuhnya – seperti menarik rem tangan dan menginjak kopling.

Ada beberapa alasan mengapa Ford kepikiran menjalankan proyek seperti ini. Sesuai penjelasan Global Director of Motorsport Ford, Mark Rushbrook kepada InsideEV. Pertama, keberadaan SUV elektrik nan ‘gila’ berusaha menunjukkan kemampuan platform Mach-E. Sekaligus juga menggambarkan kemungkinan yang dapat dicapai oleh propulsi elektrik. Selain itu, dinyatakan penting sebagai bahan inovasi serta transfer teknologi. “Jika Anda mendorong hal ekstrem seperti ini, Anda jadi belajar banyak, sehingga dapat kami bawa kembali ke perusahaan dan bantu membuat produk kami lebih baik lagi,” jelas Rushbrook. (Krm/Odi)

Baca Juga: Empat Nama SUV Jadi-jadian yang Meramaikan Lansekap Mobil Tangguh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

IIMS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD D9
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Toyota Hilux Rangga
    Toyota Hilux Rangga
    Rp 785,8 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Terbaru di Oto

Oto
  • Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    10 Apr, 2024 .
  • Nissan Kicks e-Power, Si Hybrid Lincah Libas Lintas Selatan
    Nissan Kicks e-Power, Si Hybrid Lincah Libas Lintas Selatan
    08 Apr, 2024 .
  • Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    08 Apr, 2024 .
  • Mudik Bareng Suzuki All New Ertiga Hybrid Cruise ke Jogja, Ini Kelebihannya!
    Mudik Bareng Suzuki All New Ertiga Hybrid Cruise ke Jogja, Ini Kelebihannya!
    08 Apr, 2024 .
  • Update Terkini Jalan Pantura Bareng Wuling Almaz Hybrid, Muluus! | Electria Mudik with Hybrid
    Update Terkini Jalan Pantura Bareng Wuling Almaz Hybrid, Muluus! | Electria Mudik with Hybrid
    02 Apr, 2024 .
  • Plus Minus Mitsubishi XForce, Mending Ini atau HR-V dan Creta Sekalian?
    Plus Minus Mitsubishi XForce, Mending Ini atau HR-V dan Creta Sekalian?
    19 Mar, 2024 .
  • Sidak Kenyamanan Bus Mercedes-Benz OH 1626 L Terbaru Rakitan Lokal!
    Sidak Kenyamanan Bus Mercedes-Benz OH 1626 L Terbaru Rakitan Lokal!
    12 Mar, 2024 .
  • Mercedes-Benz C 300 AMG Line, Perpaduan Antara Kemewahan dan Sporty
    Mercedes-Benz C 300 AMG Line, Perpaduan Antara Kemewahan dan Sporty
    07 Mar, 2024 .
  • Suzuki Jimny 5 Door, Harga di Goreng Tapi Banyak Peminat
    Suzuki Jimny 5 Door, Harga di Goreng Tapi Banyak Peminat
    07 Mar, 2024 .
  • Mercedes-Benz CLE, Ubahannya Bikin BMW Terlihat Lebay
    Mercedes-Benz CLE, Ubahannya Bikin BMW Terlihat Lebay
    07 Mar, 2024 .
Tonton Video Mobil

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • Chery Group Catat Pertumbuhan di Q1 2024, Punya Senjata Baru di Beijing Auto Show
    Chery Group Catat Pertumbuhan di Q1 2024, Punya Senjata Baru di Beijing Auto Show
    Muhammad Hafid, Today
  • Toyota Fortuner Punya Versi Mild Hybrid di Afrika Selatan, Bisa Seirit Apa?
    Toyota Fortuner Punya Versi Mild Hybrid di Afrika Selatan, Bisa Seirit Apa?
    Anjar Leksana, Today
  • MINI Aceman Siap Debut di Beijing Pekan Depan, Buka Segmen Baru
    MINI Aceman Siap Debut di Beijing Pekan Depan, Buka Segmen Baru
    Setyo Adi, Today
  • LEBARAN DRIVE: Menu Andalan Mercedes-Benz GLE 450 AMG Line Jadi Partner Liburan
    LEBARAN DRIVE: Menu Andalan Mercedes-Benz GLE 450 AMG Line Jadi Partner Liburan
    Alvando Noya, Today
  • Lamborghini Hadirkan Huracan STJ, Jadi Varian Baru dan Terakhir Bermesin V10
    Lamborghini Hadirkan Huracan STJ, Jadi Varian Baru dan Terakhir Bermesin V10
    Alvando Noya, Today

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • advice
  • Harga Mitsubishi Xpander CVT Seken Masih Relatif Stabil
    Harga Mitsubishi Xpander CVT Seken Masih Relatif Stabil
    Anjar Leksana, Today
  • Periksa 7 Bagian Mobil Usai Dipakai Mudik di Kampung Halaman 
    Periksa 7 Bagian Mobil Usai Dipakai Mudik di Kampung Halaman 
    Anjar Leksana, Today
  • Menjelajah Irit Jakarta - Surabaya Bersama All New Toyota Yaris Cross S HV
    Menjelajah Irit Jakarta - Surabaya Bersama All New Toyota Yaris Cross S HV
    Ardiantomi, 18 Apr, 2024
  • Honda Siapkan 6 Mobil Listrik Baru, Desainnya Ada yang Mirip HR-V
    Honda Siapkan 6 Mobil Listrik Baru, Desainnya Ada yang Mirip HR-V
    Anjar Leksana, 18 Apr, 2024
  • Masalah Fuel Pump, Suzuki Recal 448 Unit Jimny 3-Doors
    Masalah Fuel Pump, Suzuki Recal 448 Unit Jimny 3-Doors
    Setyo Adi, 18 Apr, 2024
  • Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • 8 Poin Penting Berkendara Mudik Aman, Termasuk Posisi Safety Loading
    8 Poin Penting Berkendara Mudik Aman, Termasuk Posisi Safety Loading
    Anjar Leksana, 03 Apr, 2023
  • Penyebab Ban Mobil Benjol dan Cara Mencegahnya
    Penyebab Ban Mobil Benjol dan Cara Mencegahnya
    Anjar Leksana, 28 Mar, 2023
  • Bahaya Fatal Microsleep, Lakukan Ini untuk Mencegahnya
    Bahaya Fatal Microsleep, Lakukan Ini untuk Mencegahnya
    Setyo Adi, 02 Jan, 2023
  • Begini Cara Mengatur Bukaan Pedal Gas dan Kopling Mobil Manual yang Benar
    Begini Cara Mengatur Bukaan Pedal Gas dan Kopling Mobil Manual yang Benar
    Anjar Leksana, 30 Des, 2022
  • Hyundai Stargazer X: Versatile Crossover dengan Kenyamanan MPV
    Hyundai Stargazer X: Versatile Crossover dengan Kenyamanan MPV
    Setyo Adi, 13 Mar, 2024
  • First Drive BYD Seal: Sensasi Supercar Tanpa Perlu Mahal
    First Drive BYD Seal: Sensasi Supercar Tanpa Perlu Mahal
    Setyo Adi, 29 Feb, 2024
  • First Drive BYD Dolphin: Banyak Keunggulan dari Rival Sekelasnya
    First Drive BYD Dolphin: Banyak Keunggulan dari Rival Sekelasnya
    Anjar Leksana, 12 Feb, 2024
  • Test Drive BYD Atto 3: Kualitas Mengejutkan dan Banyak Gimik
    Test Drive BYD Atto 3: Kualitas Mengejutkan dan Banyak Gimik
    Anindiyo Pradhono, 09 Feb, 2024
  • Test Drive New Nissan Kicks e-Power: Fokus ke Efisiensi
    Test Drive New Nissan Kicks e-Power: Fokus ke Efisiensi
    Wahyu Hariantono, 29 Jan, 2024
  • Ragam Jenis Konfigurasi Mesin dan Segala Kelebihannya
    Ragam Jenis Konfigurasi Mesin dan Segala Kelebihannya
    Muhammad Hafid, 18 Mar, 2024
  • Kisah Kesuksesan Isuzu Menjadi Produsen Kendaraan Niaga Kelas Dunia
    Kisah Kesuksesan Isuzu Menjadi Produsen Kendaraan Niaga Kelas Dunia
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • 10 Mobil Polisi Paling Keren di Dunia
    10 Mobil Polisi Paling Keren di Dunia
    Muhammad Hafid, 09 Jan, 2023
  • Merasakan Langsung Mobil Listrik Volvo C40 Recharge di Tanah Kelahirannya
    Merasakan Langsung Mobil Listrik Volvo C40 Recharge di Tanah Kelahirannya
    Eka Zulkarnain H, 02 Jan, 2023
  • Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Anjar Leksana, 14 Okt, 2022
  • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*