Bedah Varian New Wuling Confero S, Fiturnya Disunat!

Bedah Varian New Wuling Confero S, Fiturnya Disunat!

Resmi sudah Wuling Confero S dalam format facelift termutakhir mengaspal di Tanah Air, hari ini, Rabu (10/3/2020). Tetap menjadi salah satu MPV termurah di pasaran dengan banderol mulai dari Rp 169,8 juta (OTR Jakarta). Mayoritas revisi tertuang di sisi eksterior. Bisa dipastikan terlihat lebih segar lewat tatanan fasad anyar. Wajahnya dibuat ulang sehingga terlihat bersolek lebih segar dan modern. Sekilas tidak tampak jelas ubahan dalam kabin. Yang perlu juga diketahui kalau sektor mekanikal ikut disentuh.

Total enam varian tersaji dalam tiga tingkatan trim berbeda. Jangan sampai bingung, simak dulu diferensiasinya.

Harga New Wuling Confero S (OTR Jakarta):

  • New Confero S Type C Lux Rp169.800.000
  • New Confero S Type C Lux+ Rp171.800.000
  • New Confero S Type L Lux Rp180.800.000
  • New Confero S Type L Lux+ Rp182.800.000
  • New Confero S Type L ACT Lux Rp189.300.000
  • New Confero S Type L ACT Lux+ Rp191.300.000

Wuling Confero S

Perbedaan Lux dan Lux+

Secara garis besar, Wuling Confero S sebetulnya terbagi atas tiga pilihan utama. Mulai dari Type C dan Type L bertransmisi manual lima percepatan. Puncak lini sendiri diduduki oleh Type L ACT dengan girboks manual enam percepatan tanpa kopling. Baru di setiap tipe dipisahkan lagi antara versi Lux dan Lux+. Untuk diketahui, Lux dan Lux+ mengindikasikan diferensiasi konfigurasi bangku.

Pada model Lux Anda dapat memaksimalkan akomodasi penumpang hingga delapan orang dalam kabin. Pasalnya, bangku tengah memanfaatkan bench seat memanjang dengan metode pelipatan 60:40. Sementara itu, Lux+ menyuguhkan kesan eksklusif lewat pemanfaatan captain seat di baris kedua. Yang membuatnya tampil spesial, tiga tipe Confero S menganut pembungkus bangku semi leather warna hitam. Cocok kalau mendambakan sensasi mewah dalam ruang lapang.

Baca juga: New Wuling Confero S Resmi Mendebut, Sembunyikan Revisi Mekanikal

Wuling Confero S

Sorotan Ubahan dari Model Lama

Revisi Confero S tidak terlaksana secara menyeluruh lantaran hanya menjalani facelift ringan. Dengan demikian, esensi sebagai mobil keluarga nan lapang tetap ditawarkan. Tergambar langsung oleh dimensi eksterior 4.530 x 1.691 x 1.730 mm (PxLxT) dan wheelbase 2.720 mm. Tinggi dan berkaki jenjang, tak mengherankan kalau ruang kabin jadi sorotan utama.

Namun tentu terdapat penyegaran akibat facelift ini. Paling kuat terasa di eksterior berkat komposisi wajah baru. Jeroan lampu depan dikelir hitam sehingga memancarkan kesan smoked lamp. Tidak selesai sampai disitu, grille ikut diganti. Memainkan imaji kisi memanjang penuh sebagai jembatan antarlampu. Juga pada bumper, dimensi apron diperbesar dan DRL dipindah ke lengkungan di rongga tengah. Sementara itu, sudut pipi jadi semakin kompak berisi aransemen vertikal antara fog lamp dan sein.

Di luar itu, semua cenderung familiar. Eksterior bagian samping hingga ke belakang kurang lebih sama. Mengandalkan pelek 15 inci hingga ornamen tubuh serupa. Pun sama ceritanya pada bagian interior, tidak ada signifikansi dalam desain dan atmosfer. Namun diketahui ternyata beberapa fiturnya disunat. Selengkap apa Confero S kini?

Wuling Confero S

Kelengkapan Terbanyak ada di Type L

Jika mencari potensi kelengkapan paling komplet tentu jawabannya adalah trim tertinggi yakni Type L. Bebas, mau itu bertransmisi manual atau ACT. Pasalnya, diferensiasi dua tipe puncak ini hanya terletak di sisi pengantar putaran ke roda. Kendati begitu, sekompletnya varian termahal sang MPV Wuling, mungkin sekilas terdengar cenderung biasa saja.

Di bagian eksterior, Confero S Type L belum mengadopsi teknologi mutakhir. Lampu LED belum menjadi komponen penambah nilai sebab lampu utama, fog lamp, dan set penerangan lainnya masih mengandalkan unit pendar halogen. Minimal cahaya dioda masih ditemukan dalam bentuk DRL. Namun bukannya dibuat lebih canggih, fiturnya justru kena sunat. Alat pengatur ketinggian lampu depan malah absen – tidak seperti model lama.

Agak beruntung, gimik unik dari model lama tidak ikut luntur. Adalah fungsi ekstra pada remote kunci yang dapat membuka kaca lewat sentuhan tombol. Kemampuan ini ditujukan agar angin segar dapat masuk ke kabin sebelum memulai perjalanan. Tapi perlu diingat, fungsinya hanya untuk membuka. Harus dilakukan dari dalam mobil bila ingin menutup. Fitur pelengkap lainnya dapat dinikmati spesifik trim tertinggi adalah spion samping elektris untuk mengatur sudut cermin dan pelipatan otomatis.

Masuk ke kabin, Confero S gunakan pembungkus leather hitam demi pancarkan sensasi mewah. Itu mejeng di seluruh varian. Begitu pula pengaturan sudut kemiringan kolom stir (tilt steering). Spesifik trim termahal, ketinggian bangku pengemudi dapat diatur bersama sudut rebahan dan pergeseran maju/mundur.

Urusan fitur kenyamanan, terdapat AC yang dikontrol melalui kenop putar konvensional. Sementara itu, double blower siap mengembuskan udara segar bagi penumpang belakang. Type L lantas akan menambah keseruan perjalanan lewat head unit touchscreen 8 inci. Menampilkan grafis interface ala OS Windows 8 berisi sajian berupa radio, USB, AUX, dan Bluetooth.

Jangan khawatir juga soal fitur keselamatan. Wuling tergolong komplet memberikan perbekalan ekstra. Misal kamera mundur yang ditemani sensor jarak di depan dan belakang. Selain itu, tertanam alat pantau tekanan ban TPMS (Tyre Pressure Monitoring System) dalam MID monokrom bersama indikator pintu. Itu semua jadi barang sekunder. Basis perlindungan sendiri tercipta lewat Dual SRS Airbag, rem cakram di keempat roda, dan peranti penghela laju ABS+EBD.

Baca juga: Wuling Almaz RS Sudah Bisa Dipesan Via Online, Makin Canggih dan Gahar

Wuling Confero S

Type C yang Kena Sunat Banyak

Dalam hal gaya, mungkin Type C tidak terlihat begitu berbeda dan jauh lebih polosan ketimbang varian di atasnya. Fitur yang tampak pun kurang lebih serupa. Sebut saja lampu proyektor halogen, foglamp, DRL LED, Roof Rail, serta High Mount Stop Lamp (HMSL). Remote kunci masih lengkap fungsi pembuka jendela. Pun pengatur sudut arah lampu ikut absen di tipe ini. Kalau diteliti, ada satu pembeda jika sudah coba duduk dalam kabin yakni pelipatan spion elektris. Type C belum punya itu.

Tema interior hitam berbahan kulit sintetis dengan opsi konfigurasi bangku tujuh atau delapan penumpang dapat dinikmati. Bedanya, ketinggian duduk pengemudi tidak dapat diatur. Dapat dipastikan letak perbedaan bukan itu saja. Bahkan diferensiasi antara Type C dan L seakan dibikin lebih jauh ketimbang model sebelum. Ini dikarenakan pemangkasan fitur terlaksana sedikit lebih keras di tipe bawah.

Ciri paling terasa adalah hilangnya jam analog di dasbor. Nilai elegan itu dilunturkan pada model Confero S termurah. Lalu, jangan harap lagi bisa nikmati TPMS sebab komponen ini dicabut dari daftar kelengkapan. Dua barang ini boleh dibilang membuat varian terendah semakin terlihat standaran. Sebab tidak ada peningkatan berarti di sektor lain. Contoh saja sarana hiburan, masih menganut head unit 2 DIN tanpa Bluetooth – minimal masih ada USB untuk memutar media selain radio.

Bagaimana soal safety? Dari pemakaian head unit saja bisa disimpulkan kalau ia benar-benar duduk di ambang moderat. Tanpa kamera mundur. Dilihat lagi, sensor jarak pun hanya untuk bagian belakang. Harus diketahui pula, immobilizer tetap absen di varian terendah. Dengan demikian, sah kalau disebut peranti keselamatan tergolong biasa saja. Termasuk di dalamnya Dual SRS Airbag dan alat bantu pengereman ABS+EBD. Sedikit meramaikan, ESS akan bantu pengemudi belakang saat rem mendadak.

Wuling Confero S

Semua Kebagian Revisi Pemacu

Jika dilihat lagi, bukannya penambahan potensi melainkan pemangkasan terjadi pada New Confero S. Bisa dibilang korban paling babak belur adalah Type C. Sebab bukan sebatas kebagian pengurangan fitur paling banyak, ia turut kehilangan cukup banyak kuda dari peternakan empat silinder 1.500 cc DOHC. Ini pun menjadi nasib seluruh Confero S teranyar. Teknologi bukaan klep variabel DVVT dicabut sehingga tak lagi seperkasa dahulu.

Kubikasi dan dimensi ruang bakar sama persis tapi gelontoran tenaga malah berkurang drastis. Dari sebelumnya sanggup lontarkan 108 PS/142 Nm, kini hanya mampu mengekstrak sebanyak 98 PS/135 Nm. Sontak menjadikannya sebagai MPV bermesin 1.500 cc paling loyo di pasaran. Mengacu data di situs resmi, pengurangan tenaga pun tidak diimbangi penyesuaian rasio gigi. Apakah efisiensi BBM jadi incaran? Agak skeptis namun bisa dijadikan harapan. (Alx/Raju)

Baca juga: Kepincut Wuling Cortez Bekas, Sekarang Harganya Murah Mulai Rp 150 Jutaan

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Wuling

  • Wuling Binguo EV
    Wuling Binguo EV
  • Wuling Air EV
    Wuling Air EV
  • Wuling Alvez
    Wuling Alvez
  • Wuling Formo
    Wuling Formo
  • Wuling Confero
    Wuling Confero
  • Wuling Formo Max
    Wuling Formo Max
  • Wuling Cortez
    Wuling Cortez
  • Wuling Almaz RS
    Wuling Almaz RS
  • Wuling Almaz Hybrid
    Wuling Almaz Hybrid
  • Wuling Cloud
    Wuling Cloud
Harga Mobil Wuling

Jangan lewatkan

Promo Wuling Confero, DP & Cicilan

IIMS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Yang Akan Datang
  • Wuling E100
    Wuling E100
    Rp 345,6 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Wuling E200
    Wuling E200
    Rp 480 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Wuling Confero Terbaru di Oto

Oto
  • Wuling New Confero S 2021 | Setelan Mesin Baru, Tenaga Turun
    Wuling New Confero S 2021 | Setelan Mesin Baru, Tenaga Turun
    05 Apr, 2021 .
  • Wuling Confero S ACT 2019 | First Drive | Bagaimana Rasa Transmisi Barunya? | OTO.com
    Wuling Confero S ACT 2019 | First Drive | Bagaimana Rasa Transmisi Barunya? | OTO.com
    25 Apr, 2019 .
  • Tour de Heritage, Membawa Wuling Confero ke Tiongkok Kecil di Jawa Tengah I OTO.com
    Tour de Heritage, Membawa Wuling Confero ke Tiongkok Kecil di Jawa Tengah I OTO.com
    12 Mar, 2018 . 961 kali dilihat
  • Pilih Varian Termurah Wuling Confero atau Daihatsu Sigra X? I OTO.com
    Pilih Varian Termurah Wuling Confero atau Daihatsu Sigra X? I OTO.com
    14 Sep, 2017 . 127 kali dilihat
  • Fenomena Xpander & Wuling I OTO.com
    Fenomena Xpander & Wuling I OTO.com
    31 Aug, 2017 . 420 kali dilihat
  • Komparasi Toyota Avanza VS Wuling Confero I OTO.COM
    Komparasi Toyota Avanza VS Wuling Confero I OTO.COM
    25 Aug, 2017 . 510 kali dilihat
  • Intip Lineup Lengkap Wuling di GIIAS 2017
    Intip Lineup Lengkap Wuling di GIIAS 2017
    16 Aug, 2017 . 85 kali dilihat
  • GIIAS 2017 : Peluncuran Wuling Confero S I OTO.COM
    GIIAS 2017 : Peluncuran Wuling Confero S I OTO.COM
    10 Aug, 2017 . 99 kali dilihat
  • Jusuf Kalla Inaugurates Wuling Factory in Cikarang I OTO.com
    Jusuf Kalla Inaugurates Wuling Factory in Cikarang I OTO.com
    03 Aug, 2017 . 5K kali dilihat
  • Wuling Motors Merilis Harga Resmi Confero I OTO.COM
    Wuling Motors Merilis Harga Resmi Confero I OTO.COM
    03 Aug, 2017 . 418 kali dilihat
Tonton Video Mobil Wuling Confero

Bandingkan & Rekomendasi

Wuling Formo
Wuling Formo
Rp 152,7 - 169,6 Juta
Harga Formo
Renault Triber
Renault Triber
Rp 166,9 - 187,9 Juta
Harga Triber
Toyota Calya
Toyota Calya
Rp 164,7 - 187,4 Juta
Harga Calya
Daihatsu Sigra
Daihatsu Sigra
Rp 138 - 181,6 Juta
Harga Sigra
Wuling Confero S
Wuling Confero S
Rp 207,7 - 232,3 Juta
Harga Confero S
Mesin 1206
999
1197
998
1485
Lebar 1691 mm
1739 mm
1655 mm
1655 mm
1691 mm
Tinggi 1715 mm
1643 mm
1600 mm
1600 mm
1730 mm
Tempat Duduk 2
7
7
7
7
Jenis Transmisi Manual
Manual
Manual
Manual
Manual
Mesin 1.2L Petrol Engine, In-line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
1.0L Petrol Engine, 3 Cylinder 12 Valve
1.2L Petrol Engine, In-line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
1.0L Petrol Engine, In-line 3 Cylinder 12 Valve DOHC
1.5L Petrol Engine, In-Line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
Panjang 4493 mm
3990 mm
4110 mm
4110 mm
4530 mm

Tren MPV

  • Yang Akan Datang
  • BYD D9
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Lexus LM 2024
    Lexus LM 2024
    Rp 30,63 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Honda Odyssey 2024
    Honda Odyssey 2024
    Rp 590,72 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Toyota Avanza 2024
    Toyota Avanza 2024
    Rp 294,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Honda Mobilio 2024
    Honda Mobilio 2024
    Rp 275,9 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil MPV Yang Akan Datang

Artikel Mobil Wuling Confero dari Carvaganza

  • Wuling Confero Series Buktikan MPV Nyaman Tak Harus Mahal
    Wuling Confero Series Buktikan MPV Nyaman Tak Harus Mahal
    Raju Febrian, 30 Agu, 2021
  • Semakin Mudah Miliki Wuling Lewat Ragam Potongan Harga dan Keringanan Cicilan Selama Agustus
    Semakin Mudah Miliki Wuling Lewat Ragam Potongan Harga dan Keringanan Cicilan Selama Agustus
    Ahmad Karim, 27 Agu, 2021
  • Beli Wuling New Confero S dengan Harganya Menggiurkan, Dapat Apa Saja?
    Beli Wuling New Confero S dengan Harganya Menggiurkan, Dapat Apa Saja?
    Raju Febrian, 24 Mei, 2021
  • Wuling Motors Salurkan 25.000 Masker Untuk Satgas NU
    Wuling Motors Salurkan 25.000 Masker Untuk Satgas NU
    Alvando Noya, 10 Mei, 2021
  • Wuling Motors dan Forwot Gelar Ramadan Care 2021, Donasikan 100 Paket Sumbangan
    Wuling Motors dan Forwot Gelar Ramadan Care 2021, Donasikan 100 Paket Sumbangan
    Alvando Noya, 07 Mei, 2021

Artikel Mobil Wuling Confero dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Detail Perubahan dan Varian Wuling Confero S 2021, Ada Fitur yang Hilang
    Detail Perubahan dan Varian Wuling Confero S 2021, Ada Fitur yang Hilang
    Ahmad Karim, 11 Mar, 2021
  • New Wuling Confero S 2021 Meluncur dengan Wajah dan Mesin Baru
    New Wuling Confero S 2021 Meluncur dengan Wajah dan Mesin Baru
    Ahmad Karim, 10 Mar, 2021
  • Seberapa Modal Wuling Confero S 1.5L ACT Bertarung di LMPV
    Seberapa Modal Wuling Confero S 1.5L ACT Bertarung di LMPV
    Raju Febrian, 28 Sep, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*