Cara Mengurus Balik Nama Mobil, Persyaratan dan Besaran Biayanya

Dapat dilakukan di kantor Samsat dan Polda setempat sesuai domisili Anda

Cara Mengurus Balik Nama Mobil, Persyaratan dan Besaran Biayanya

Jika Anda berniat melakukan balik nama mobil. Perlu diketahui, besaran biaya di tiap daerah berbeda-beda. Angkanya bergantung ketetapan aturan pemerintah setempat. Balik nama BPKB biasanya dijalani karena beberapa hal. Contohnya, mendapat warisan kendaraan, mutasi alamat atau membeli unit bekas. Ada sejumlah tahapan pertama yang wajib dilakukan. Yakni pelunasan biaya administrasi terlebih dahulu.

Untuk melakukan proses balik nama mobil, Anda perlu menyiapkan beberapa dokumen berikut ini.

  • KTP (Kartu Tanda Penduduk) dari pemilik kendaraan yang baru.
  • BPKB asli dan fotokopi.
  • STNK asli dan fotokopi.
  • Fotokopi kwitansi atau surat bukti lain dari pembelian mobil bekas yang sudah ditandatangani pihak penjual dan pembeli di atas materai Rp10.000.
  • Surat kuasa balik nama mobil (jika melakukan kredit mobil).
  • Dokumen hasil cek fisik kendaraan (akan didapat dan dilakukan di kantor Samsat).

Proses balik nama dari mobil bekas dapat dilakukan di kantor Samsat dan Polda setempat sesuai dengan domisili Anda. Adapun terdapat dua tahapan yang perlu Anda lakukan, yakni pembuatan STNK baru dan BPKB baru.

Balik Nama STNK

  1. Lakukan pendaftaran di kantor Samsat setempat.
  2. Datangi loket cek fisik untuk melakukan cek fisik pada kendaraan Anda.
  3. Dari loket cek fisik, Anda akan mendapatkan dokumen hasil cek fisik kendaraan.
  4. Kunjungi loket balik nama kendaraan dan isi formulir sesuai dengan data STNK dari kendaraan Anda.
  5. Serahkan formulir yang sudah diisi dengan benar beserta semua dokumen persyaratan yang dibutuhkan.
  6. Jika dokumen sudah lengkap dan sesuai, Anda dapat melakukan pembayaran administrasi.
  7. Tunggu hingga proses STNK baru selesai (sekitar 2-5 hari kerja)
  8. Jika panggilan untuk mengambil STNK baru sudah datang, maka Anda hanya perlu membawa bukti pembayaran tagihan dan dapat langsung mengambil STNK baru mobil Anda.

Baca Juga: Hendak Balik Nama BPKB Mobil, Simak Cara dan Langkahnya

Balik Nama BPKB

  1. Kunjungi kantor Polda sesuai tempat domisili Anda.
  2. Mintalah formulir untuk balik nama BPKB mobil dan isi sesuai dengan data kendaraan Anda.
  3. Serahkan formulir yang sudah diisi dengan benar beserta semua dokumen persyaratan yang dibutuhkan.
  4. Lakukan pembayaran dan tunggu panggilan kembali oleh petugas.
  5. Jika sudah menerima panggilan, Anda hanya perlu datang ke Polda membawa bukti bayar dan mengambil BPKB mobil Anda yang baru.

Total Biaya Balik Nama Mobil Terbaru 2024

Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 76 Tahun 2020 tentang Jenis dan Tarif Atas Jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP). Ada sejumlah perincian biaya yang diperlukan untuk proses balik nama mobil, sebagai berikut:

  • Biaya pendaftaran: Rp100.000.
  • Biaya Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB): 1 persen dari harga beli kendaraan.
  • Biaya penerbitan STNK baru: Rp200.000.
  • Biaya penerbitan Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB): Rp100.000.
  • Biaya pengurusan surat/dokumen mutasi: Rp250.000.
  • Biaya pembuatan BPKB baru: Rp375.000.
  • Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ): Rp143.000 (non-angkutan umum).
  • Pajak Kendaraan Bermotor (PKB): tentatif.
  • Biaya PKB dibayarkan: 2 persen untuk penyerahan pertama dan 5 persen untuk setiap penyerahan berikutnya.
  • Biaya administrasi STNK: Rp50.000.
  • Biaya cek fisik: Rp25.000

Cara Cek Biaya Balik Nama Online

Pada umumnya, setiap daerah bisa menetapkan biaya yang berbeda-beda terkait BBN-KB dan juga SWDKLLJ. Jika Anda ingin mengetahui biaya itu. Maka dapat mengecek biaya balik nama mobil secara online dengan cara berikut:

  1. Buka website Bappeda daerah Anda masing-masing
  2. Pilih menu Samsat dan pilih pajak kendaraan bermotor
  3. Masukkan nomor polisi kendaraan Anda
  4. Masukkan warna TNKB atau plat nomor kendaraan Anda
  5. Selanjutnya, Anda akan langsung disuguhkan dengan setiap biaya yang dibutuhkan untuk Anda bayar.

Itulah informasi lengkap dan urutan mengenai persyaratan, perincian hingga cara cek biaya balik nama mobil yang perlu diketahui. Jangan lupa juga mengecek keaslian dokumen sebelum ganti nama. Bahan cover yang digunakan BPKB asli lebih mengilap dibandingkan palsu (agak buram).

Kedua, hologram di halaman paling depan atau pertama akan berubah warna jadi kuning saat diterawang, jika itu BPKB palsu. Sedangkan wujud asli, warnanya abu-abu dan tidak berubah jika diterawang. Ketiga, nomor seri di bawah hologram dimaksudkan untuk membedakan domisili. Namun, untuk detail hanya ada di Korlantas dan tidak bisa dipublikasikan. (ALX/ODI)

Sumber: ACC

Baca Juga: Lengkapi Berkas Ini untuk Pengambilan BPKB Mobil, Jika Cicilan Lunas

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

IIMS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD D9
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Toyota Hilux Rangga
    Toyota Hilux Rangga
    Rp 785,8 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Terbaru di Oto

Oto
  • Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    10 Apr, 2024 .
  • Nissan Kicks e-Power, Si Hybrid Lincah Libas Lintas Selatan
    Nissan Kicks e-Power, Si Hybrid Lincah Libas Lintas Selatan
    08 Apr, 2024 .
  • Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    08 Apr, 2024 .
  • Mudik Bareng Suzuki All New Ertiga Hybrid Cruise ke Jogja, Ini Kelebihannya!
    Mudik Bareng Suzuki All New Ertiga Hybrid Cruise ke Jogja, Ini Kelebihannya!
    08 Apr, 2024 .
  • Update Terkini Jalan Pantura Bareng Wuling Almaz Hybrid, Muluus! | Electria Mudik with Hybrid
    Update Terkini Jalan Pantura Bareng Wuling Almaz Hybrid, Muluus! | Electria Mudik with Hybrid
    02 Apr, 2024 .
  • Plus Minus Mitsubishi XForce, Mending Ini atau HR-V dan Creta Sekalian?
    Plus Minus Mitsubishi XForce, Mending Ini atau HR-V dan Creta Sekalian?
    19 Mar, 2024 .
  • Sidak Kenyamanan Bus Mercedes-Benz OH 1626 L Terbaru Rakitan Lokal!
    Sidak Kenyamanan Bus Mercedes-Benz OH 1626 L Terbaru Rakitan Lokal!
    12 Mar, 2024 .
  • Mercedes-Benz C 300 AMG Line, Perpaduan Antara Kemewahan dan Sporty
    Mercedes-Benz C 300 AMG Line, Perpaduan Antara Kemewahan dan Sporty
    07 Mar, 2024 .
  • Suzuki Jimny 5 Door, Harga di Goreng Tapi Banyak Peminat
    Suzuki Jimny 5 Door, Harga di Goreng Tapi Banyak Peminat
    07 Mar, 2024 .
  • Mercedes-Benz CLE, Ubahannya Bikin BMW Terlihat Lebay
    Mercedes-Benz CLE, Ubahannya Bikin BMW Terlihat Lebay
    07 Mar, 2024 .
Tonton Video Mobil

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • Bedah Fitur Wuling Cloud EV, Punya ADAS Paling Lengkap
    Bedah Fitur Wuling Cloud EV, Punya ADAS Paling Lengkap
    Bangkit Jaya, 03 Mei, 2024
  • PEVS 2024: MAB Bawa Rolling Chassis Untuk Truk Listrik, Bisa Muat Baterai 162 kWh Lebih
    PEVS 2024: MAB Bawa Rolling Chassis Untuk Truk Listrik, Bisa Muat Baterai 162 kWh Lebih
    Muhammad Hafid, 03 Mei, 2024
  • Kisah Ayrton Senna Diangkat Jadi Serial Netflix, Rilis Akhir Tahun Ini
    Kisah Ayrton Senna Diangkat Jadi Serial Netflix, Rilis Akhir Tahun Ini
    Alvando Noya, 03 Mei, 2024
  • Ferrari 12Cilindri Lahir, Kembalikan Proporsi Gran Turismo Bermesin V12 Buas
    Ferrari 12Cilindri Lahir, Kembalikan Proporsi Gran Turismo Bermesin V12 Buas
    Muhammad Hafid, 03 Mei, 2024
  • Au Revoir! Peugeot Resmi Stop Penjualan di Indonesia
    Au Revoir! Peugeot Resmi Stop Penjualan di Indonesia
    Setyo Adi, 03 Mei, 2024

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • advice
  • Pikap Bekas Bisa Jadi Solusi Murah Bisnis dan Usaha, Ini Pilihan yang Paling Diincar
    Pikap Bekas Bisa Jadi Solusi Murah Bisnis dan Usaha, Ini Pilihan yang Paling Diincar
    Anjar Leksana, 03 Mei, 2024
  • Mitsubishi Luncurkan New ASX, Masih Berbasis Renault Captur
    Mitsubishi Luncurkan New ASX, Masih Berbasis Renault Captur
    Anjar Leksana, 02 Mei, 2024
  • Mazda EZ-6 Meneruskan Estafet Mazda6 di Tiongkok
    Mazda EZ-6 Meneruskan Estafet Mazda6 di Tiongkok
    Alvando Noya, 02 Mei, 2024
  • Bluebird Siapkan Armada Listrik BYD e6 Generasi Terbaru
    Bluebird Siapkan Armada Listrik BYD e6 Generasi Terbaru
    Alvando Noya, 02 Mei, 2024
  • Panduan Balik Nama Mobil dengan Biayanya
    Panduan Balik Nama Mobil dengan Biayanya
    Anjar Leksana, 02 Mei, 2024
  • Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • 8 Poin Penting Berkendara Mudik Aman, Termasuk Posisi Safety Loading
    8 Poin Penting Berkendara Mudik Aman, Termasuk Posisi Safety Loading
    Anjar Leksana, 03 Apr, 2023
  • Penyebab Ban Mobil Benjol dan Cara Mencegahnya
    Penyebab Ban Mobil Benjol dan Cara Mencegahnya
    Anjar Leksana, 28 Mar, 2023
  • Bahaya Fatal Microsleep, Lakukan Ini untuk Mencegahnya
    Bahaya Fatal Microsleep, Lakukan Ini untuk Mencegahnya
    Setyo Adi, 02 Jan, 2023
  • Begini Cara Mengatur Bukaan Pedal Gas dan Kopling Mobil Manual yang Benar
    Begini Cara Mengatur Bukaan Pedal Gas dan Kopling Mobil Manual yang Benar
    Anjar Leksana, 30 Des, 2022
  • Hyundai Stargazer X: Versatile Crossover dengan Kenyamanan MPV
    Hyundai Stargazer X: Versatile Crossover dengan Kenyamanan MPV
    Setyo Adi, 13 Mar, 2024
  • First Drive BYD Seal: Sensasi Supercar Tanpa Perlu Mahal
    First Drive BYD Seal: Sensasi Supercar Tanpa Perlu Mahal
    Setyo Adi, 29 Feb, 2024
  • First Drive BYD Dolphin: Banyak Keunggulan dari Rival Sekelasnya
    First Drive BYD Dolphin: Banyak Keunggulan dari Rival Sekelasnya
    Anjar Leksana, 12 Feb, 2024
  • Test Drive BYD Atto 3: Kualitas Mengejutkan dan Banyak Gimik
    Test Drive BYD Atto 3: Kualitas Mengejutkan dan Banyak Gimik
    Anindiyo Pradhono, 09 Feb, 2024
  • Test Drive New Nissan Kicks e-Power: Fokus ke Efisiensi
    Test Drive New Nissan Kicks e-Power: Fokus ke Efisiensi
    Wahyu Hariantono, 29 Jan, 2024
  • Ragam Jenis Konfigurasi Mesin dan Segala Kelebihannya
    Ragam Jenis Konfigurasi Mesin dan Segala Kelebihannya
    Muhammad Hafid, 18 Mar, 2024
  • Kisah Kesuksesan Isuzu Menjadi Produsen Kendaraan Niaga Kelas Dunia
    Kisah Kesuksesan Isuzu Menjadi Produsen Kendaraan Niaga Kelas Dunia
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • 10 Mobil Polisi Paling Keren di Dunia
    10 Mobil Polisi Paling Keren di Dunia
    Muhammad Hafid, 09 Jan, 2023
  • Merasakan Langsung Mobil Listrik Volvo C40 Recharge di Tanah Kelahirannya
    Merasakan Langsung Mobil Listrik Volvo C40 Recharge di Tanah Kelahirannya
    Eka Zulkarnain H, 02 Jan, 2023
  • Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Anjar Leksana, 14 Okt, 2022
  • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*