Honda Perkenalkan Odyssey Baru 1 Maret Nanti?

Honda Perkenalkan Odyssey Baru 1 Maret Nanti?

Honda Prospect Motor (HPM) memperkenalkan produk baru 1 Maret ini. Hanya sampai di situ pemberitahuan resmi mereka, melalui undangan yang dikirim ke redaksi. Seperti biasa, kami lantas bergerilya ke diler Honda.

Sialnya, kami hanya mendapatkan informasi, “Ada facelift Honda yang bermesin 2,4 liter.” Itu artinya, kalau tidak Odyssey, ya Accord. Mengingat Honda Accord sudah berubah muka 2016 lalu, kemungkinannya Odyssey.

Acuan lainnya, di Australia dan Malaysia, yang bentuk Honda Odyssey-nya sama seperti Indonesia. Dua negara ini sudah lebih dulu memperkenalkan versi baru MPV mewah ini, masing-masing  akhir Desember dan awal Februari lalu. Di Australia, ditawarkan dalam dua varian, VTI-L dan VTI. Perubahannya terbilang minimalis dan harus diperhatikan betul. Yang ‘sedih’ varian VTI. Kini parasnya menggunakan desain Odyssey VTI-L terdahulu.

Honda Odyssey VTI-L. Mungkin setara Odyssey Prestige

Pada VTI-L, pembaruan ada di seputar grille, bemper dan pelek. Palang grille kini lebih tebal, sebuah ciri khas baru dari produk Honda. Contoh paling kentara bisa Anda lihat di Honda City dan Honda Freed (di Jepang). Selain itu, bemper depan terlihat tidak seagresif yang ada sekarang. Rumah fog lamp menjadi lebih kecil, dengan imbuhan deretan LED yang sepertinya difungsikan sebagai lampu kabut.

Jika melihat spesifikasi Odyssey di Australia, VTI-L dibekali paket  sistem keselamatan Honda Sensing, dan punya cruise control pintar yang bisa menjaga jarak dengan mobil di depannya. 

Sementara di belakang perubahan hanya di bagian bawah bemper. Dari samping, yang jelas penggunaan pelek baru berdesain multi-spoke dengan dua warna. Ukurannya tetap 17 inci.

Headrest lebih besar di baris kedua

Sedangkan di kabin, perubahan ada di bagian baris kedua. Headrest yang digunakan kini lebih besar, dan kursi baris ketiga lebih lebar. Sementara di depan, yang berubah hanya trim di dashboard dan pintu.

Selebihnya, tidak ada perubahan. Yang pasti Odyssey masih mengandalkan pintu geser yang besar dan sangat memudahkan proses keluar masuk. Di dalamnya, ada jok besar yang nyaman berbungkus kulit, sistem multimedia yang mumpuni untuk tujuh orang, serta mesin yang masih empat silinder berkapasitas 2,4 liter.

Saat ini, Honda Odyssey di Indonesia dijual dengan harga Rp 718 juta dan hanya ada satu varian, Prestige.

Baca Juga: Inikah Honda Brio terbaru?

Indra Alfarisy

Indra Alfarisy

Indra adalah seorang 'petrol head' yang mengidamkan sebuah mobil super saloon 5-pintu di halaman rumahnya, bersanding bersama sebuah VW Combi klasik. Dalam kesehariannya, Indra menyukai bermain mobil RC (remote control). Ia paling benci menonton tayangan infotainment, meski doyan mencari gosip-gosip otomotif .

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Cerita Terkait Honda Odyssey

  • Berita
  • Artikel feature
Berita Mobil Odyssey
Artikel feature Mobil Odyssey

Model Mobil Honda

  • Honda Brio
    Honda Brio
  • Honda WR-V
    Honda WR-V
  • Honda BRV
    Honda BRV
  • Honda HRV hev
    Honda HRV
  • Honda CR-V hev
    Honda CR-V
  • Honda City Hatchback
    Honda City Hatchback
  • Honda Civic RS hev
    Honda Civic RS
  • Honda Civic Type R
    Honda Civic Type R
  • Honda City
    Honda City
  • Honda StepWGN e:HEV phev
    Honda StepWGN e:HEV
Harga Mobil Honda

GIIAS 2025

Tren & Pembaruan Terbaru

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Mobil Unggulan Honda

  • Yang Akan Datang
  • MG 3 hev
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Maluku Barat Daya
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Maluku Barat Daya
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD Atto 4 ev
    BYD Atto 4
    Rp 464,33 Juta Perkiraan Harga Maluku Barat Daya
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Neta U ev
    Neta U
    Rp 463,76 Juta Perkiraan Harga Maluku Barat Daya
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • CHERY TIGGO 4 PRO
    CHERY TIGGO 4 PRO
    Rp 457,02 Juta Perkiraan Harga Maluku Barat Daya
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Honda Odyssey Terbaru di Oto

Oto
  • Honda Odyssey Terbaru Resmi Dijual I OTO.com
    Honda Odyssey Terbaru Resmi Dijual I OTO.com
    05 Mar, 2018 . 1K kali dilihat
Tonton Video Mobil Honda Odyssey

Artikel Mobil Honda Odyssey dari Carvaganza

  • Kenali Beragam Hal Baru New Honda Odyssey 2021
    Kenali Beragam Hal Baru New Honda Odyssey 2021
    Alvando Noya, 19 Feb, 2021
  • Naik Rp 112 Juta, Honda Odyssey Sekarang Dilengkapi Honda Sensing
    Naik Rp 112 Juta, Honda Odyssey Sekarang Dilengkapi Honda Sensing
    Anjar Leksana, 18 Feb, 2021
  • Honda Bakal Datangkan Odyssey Baru Tahun Ini?
    Honda Bakal Datangkan Odyssey Baru Tahun Ini?
    Anjar Leksana, 12 Jan, 2021
  • Honda Recall Odyssey dan Accord Karena Potensi Masalah Spion
    Honda Recall Odyssey dan Accord Karena Potensi Masalah Spion
    Raju Febrian, 01 Feb, 2018
  • Honda Buka Selubung All New Odyssey
    Honda Buka Selubung All New Odyssey
    Raju Febrian, 11 Jan, 2017

Artikel Mobil Honda Odyssey dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Honda Odyssey Pensiun di Indonesia, Desember 2021 Pengiriman Terakhir
    Honda Odyssey Pensiun di Indonesia, Desember 2021 Pengiriman Terakhir
    Anjar Leksana, 17 Des, 2021
  • Tidak Sampai Rp 1 Miliar, ini Nilai Plus Honda Odyssey 2021 Dibanding Toyota Alphard
    Tidak Sampai Rp 1 Miliar, ini Nilai Plus Honda Odyssey 2021 Dibanding Toyota Alphard
    Ahmad Karim, 22 Feb, 2021
  • Honda New Odyssey 2021 Diluncurkan, Makin Canggih dan Mahal
    Honda New Odyssey 2021 Diluncurkan, Makin Canggih dan Mahal
    Anjar Leksana, 18 Feb, 2021
  • Honda Odyssey Facelift Diperkirakan Masuk Indonesia Tahun Ini
    Honda Odyssey Facelift Diperkirakan Masuk Indonesia Tahun Ini
    Anjar Leksana, 14 Jan, 2021

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*