Pilihan Diler Mobil Bekas Resmi di Bawah Naungan APM

Pilihan Diler Mobil Bekas Resmi di Bawah Naungan APM

Penjual mobil bekas banyak bermunculan. Beragam produk dengan harga terjangkau, menggoda konsumen yang ingin memiliki kendaraan. Namun, terkadang kualitas produk yang dijual sering dipertanyakan. Beranjak dari situ, pabrikan otomotif pun menghadirkan diler resmi yang khusus melayani jual-beli mobil seken. Berikut beberapa diler mobkas resmi yang kami himpun.

Mau Beli Mobil, Simak 7 Cara Trade-in Mobil Supaya Untung

1. Hyundai Autosafe

Inilah layanan jual-beli mobil bekas yang dihadirkan PT Hyundai Motor Indonesia (HMI). Setidaknya ada empat outlet yang melayani. Untuk wilayah Jakarta dan sekitarnya ada di Cibubur, Kalimalang dan Simprug. Satu lagi di Bali. Mobil seken yang ditawarkan telah melewati prosedur standar pabrikan asal Korea ini. Pengecekan mencakup 210 titik dan dilakukan rekondisi, agar tampilan dan performanya prima. Selain masalah teknis, Autosafe juga memeriksa kelengkapan dokumen di pihak yang berwenang.

Konsumen yang tertarik bisa melakukan pembelian menggunakan pembiayaan yang dikehendaki. Masih ada lagi, bila Anda menjadi anggota Autosafe, beragam promosi menarik disuguhkan mulai diskon jasa servis 15 persen, suku cadang 10 persen, perbaikan bodi & cat 20 persen dan gratis biaya kunjungan ‘home to home service’ sebanyak 4 kali sampai dengan 2 tahun, khusus di bengkel resmi PT HMI.

2. Suzuki Auto Value

Suzuki Indonesia juga memiliki fasilitas jual-beli mobil bekas resmi. Produk yang ditawarkan pabrikan berlambang S ini, telah melalui pengecekan di 135 titik oleh teknisi terlatih. Mereka turut diberikan garansi mesin dan transmisi selama satu tahun yang berlaku secara nasional. Pelanggan bisa memanfaatkannya di jaringan bengkel resmi Suzuki yang tersebar di seluruh Indonesia.

Terdapat tujuh outlet Auto Value: Gading Serpong dan Ciledug (Tangerang), Pulogadung (Jakarta), Kenjeran (Surabaya), Pangkal Pinang, Cirebon (Jawa Barat) serta Jambi. Layanan juga tersedia di 36 diler Suzuki di 20 lokasi. Guna meningkatkan kemudahan bertransaksi, Suzuki Auto Value didukung laman resmi. Di sini konsumen bisa memilih dan melihat kondisi nyata dari kendaraan yang dijual, karena ada fitur Video Display. Ketika ingin membeli, konsumen tinggal menentukan outlet yang didatangi untuk bertransaksi.

3. Toyota Trust

Layanan Toyota Trust didukung teknisi yang mampu melakukan pemeriksaan 170 titik vital pada mobil yang dijual. Di samping itu, kelengkapan dan keaslian surat menjadi perhatian. Konsumen pun diberikan kenyamanan menyeluruh.

Pembelian unit secara otomatis bakal diganjar garansi mesin dan transmisi selama satu tahun atau 20 ribu km (untuk mobil usia maksimal empat tahun atau jarak tempuh 100 ribu km). Kemudian pelanggan mendapatkan servis berkala gratis di bengkel resmi Auto2000 untuk perawatan besar dan kecil, masing-masing satu. Toyota Trust menjamin pula unitnya tidak memiliki bekas tabrakan, sasis kondisinya aman dan mesin tak pernah terendam banjir. Layanan ini sudah berjalan di wilayah Jakarta, Tangerang dan Bekasi. Menariknya, terdapat pula program trade-in dengan unit baru Toyota. Mobil yang diterima bisa dari merek apa saja. Nantinya pihak Toyota Trust akan memperkirakan berapa harga belinya.

4. BMW Premium Selection

Memiliki mobil mewah BMW dengan harga terjangkau bisa diwujudkan melalui BMW Premium Selection. Produk yang disodorkan punya standar ketat dan sudah melewati pemeriksaan yang disebut 360 derajat. BMW memastikan keaslian suku cadang yang digunakan, serta memastikan riwayatnya terjaga.

Unit yang dibeli dilindungi garansi yang berlaku hingga 12 bulan. Konsumen dimanjakan dengan adanya BMW Road Assistance yang siap membantu kondisi darurat, kapan dan di mana saja. Untuk memudahkan transaksi, BMW Premium Selection sudah memanfaatkan layanan digital.

5. Mobil88

Anak perusahaan Astra ini mempunyai 20 jaringan. Ia tersebar di Jakarta, Depok, Bekasi, Tangerang, Bandung, Palembang, Pekanbaru, Medan, Semarang, Surabaya, Denpasar dan Balikpapan. Seluruh unit yang dijual diberikan garansi, dokumen lengkap dan asli, serta bebas bekas tabrakan atau banjir. Konsumen memiliki keleluasaan untuk melakukan transaksi via online atau datang langsung ke showroom.

Beragam keuntungan lain juga bisa didapatkan, seperti free car detailing, asuransi dan perawatan. Bila pelanggan membeli mobil Daihatsu atau Toyota, ada tambahan fasilitas Emergency Road Asistance (ERA). Mobil88 berkolaborasi dengan Astraworld, menyajikan bantuan 24 jam untuk kondisi darurat, seperti perbaikan ringan akibat kecelakaan dan jasa derek. 

6. Mazda Certified Pre-Owned

Hadir di diler Simprug, Mazda Certified Pre-Owned menjadi media bagi konsumen yang ingin menjual atau membeli mobil bekas Mazda miliknya. Sama seperti pabrikan lain, unit yang tersedia sudah diperiksa dengan proses sertifikasi sesuai standar Mazda Jepang. Mobil kemudian direkondisi bila perlu, seperti dicat atau diganti aksesorisnya. Sebagai gambaran, bila mobil yang masuk nilainya 60 persen, Mazda Certified Pro-Owned bisa menaikkan hingga 70 sampai 75 persen.

7. Bendi21

Unit bisnis ini menawarkan produk dari berbagai merek. Bendi21 (PT Berlian Bendi Duasatu) merupakan anak perusahaan PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB). KTB sendiri merupakan distributor resmi kendaraan Mitsubishi Fuso Truck and Bus Corporation (MFTBC). Layanan jual-beli mobil seken ini memiliki outlet di Bintaro (Tangerang) dan Cinere (Depok). (Hfd/Odi)

Baca Juga: 5 Pilihan SUV Diesel Ladder Frame Varian Termurah, Tak Sampai Rp 500 Juta

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

IIMS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6
    VinFast VF 6
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7
    VinFast VF 7
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD D9
    BYD D9
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3
    MG 3
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Toyota Hilux Rangga
    Toyota Hilux Rangga
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Terbaru di Oto

Oto
  • Plus Minus Mitsubishi XForce, Mending Ini atau HR-V dan Creta Sekalian?
    Plus Minus Mitsubishi XForce, Mending Ini atau HR-V dan Creta Sekalian?
    19 Mar, 2024 .
  • Sidak Kenyamanan Bus Mercedes-Benz OH 1626 L Terbaru Rakitan Lokal!
    Sidak Kenyamanan Bus Mercedes-Benz OH 1626 L Terbaru Rakitan Lokal!
    12 Mar, 2024 .
  • Mercedes-Benz C 300 AMG Line, Perpaduan Antara Kemewahan dan Sporty
    Mercedes-Benz C 300 AMG Line, Perpaduan Antara Kemewahan dan Sporty
    07 Mar, 2024 .
  • Suzuki Jimny 5 Door, Harga di Goreng Tapi Banyak Peminat
    Suzuki Jimny 5 Door, Harga di Goreng Tapi Banyak Peminat
    07 Mar, 2024 .
  • Mercedes-Benz CLE, Ubahannya Bikin BMW Terlihat Lebay
    Mercedes-Benz CLE, Ubahannya Bikin BMW Terlihat Lebay
    07 Mar, 2024 .
  • Ini Rasanya Suzuki Jimny 5-Door di Trek Offroad, Lebih Baik dari 3 Pintunya?
    Ini Rasanya Suzuki Jimny 5-Door di Trek Offroad, Lebih Baik dari 3 Pintunya?
    07 Mar, 2024 .
  • Chery Tiggo 5X, Mulai Rp269Juta Fiturnya Bejibun
    Chery Tiggo 5X, Mulai Rp269Juta Fiturnya Bejibun
    27 Feb, 2024 .
  • Cobain Langsung Nissan Sakura EV, Ini Baru Kecil-kecil Cabe Rawit
    Cobain Langsung Nissan Sakura EV, Ini Baru Kecil-kecil Cabe Rawit
    27 Feb, 2024 .
  • First Drive Nissan Ariya EV, Mewah dan Kencang Jadi Satu
    First Drive Nissan Ariya EV, Mewah dan Kencang Jadi Satu
    27 Feb, 2024 .
  • Seharian Keliiling IIMS 2024, Mobil-Motor Baru hingga Aksesori Bertebaran!
    Seharian Keliiling IIMS 2024, Mobil-Motor Baru hingga Aksesori Bertebaran!
    27 Feb, 2024 .
Tonton Video Mobil

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • TIPS: Mau Mudik Pakai Mobil Listrik, Ini Yang Harus Dipersiapkan
    TIPS: Mau Mudik Pakai Mobil Listrik, Ini Yang Harus Dipersiapkan
    Setyo Adi, Today
  • Bentley Jakarta Mantapkan Layanan Aftersales, Jamin Konsumen Bebas Pusing 10 Tahun
    Bentley Jakarta Mantapkan Layanan Aftersales, Jamin Konsumen Bebas Pusing 10 Tahun
    Anindiyo Pradhono, Today
  • GWM Tank dan Haval Curi Perhatian Pengunjung Central Park Mall
    GWM Tank dan Haval Curi Perhatian Pengunjung Central Park Mall
    Tomi Tomi, Today
  • FIRST DRIVE: Chery Tiggo 5X Cocok Untuk Keliling Kota, Fiturnya Kompetitif
    FIRST DRIVE: Chery Tiggo 5X Cocok Untuk Keliling Kota, Fiturnya Kompetitif
    Setyo Adi, Today
  • HPM Umumkan Presdir Baru, Transfer Pengalaman Langsung dari Amerika Serikat
    HPM Umumkan Presdir Baru, Transfer Pengalaman Langsung dari Amerika Serikat
    Wahyu Hariantono, Today

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • advice
  • BMW i5 Meluncur di Indonesia, Harganya Belum Dirilis
    BMW i5 Meluncur di Indonesia, Harganya Belum Dirilis
    Anindiyo Pradhono, 27 Mar, 2024
  • Aneka Pilihan Car Audio Murah untuk Menemani Perjalanan Mudik Lebaran
    Aneka Pilihan Car Audio Murah untuk Menemani Perjalanan Mudik Lebaran
    Anjar Leksana, 26 Mar, 2024
  • Sebelum Mudik, Simak Dulu Skema Cicilan Syariah Toyota Avanza dan Veloz 2024
    Sebelum Mudik, Simak Dulu Skema Cicilan Syariah Toyota Avanza dan Veloz 2024
    Anjar Leksana, 25 Mar, 2024
  • MG VS HEV Meluncur dengan Harga Rp389 Juta
    MG VS HEV Meluncur dengan Harga Rp389 Juta
    Alvando Noya, 22 Mar, 2024
  • Bermain di Segmen Premium Hybrid, GWM Indonesia Jual Tank 500 dan Haval H6
    Bermain di Segmen Premium Hybrid, GWM Indonesia Jual Tank 500 dan Haval H6
    Anjar Leksana, 22 Mar, 2024
  • Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • 8 Poin Penting Berkendara Mudik Aman, Termasuk Posisi Safety Loading
    8 Poin Penting Berkendara Mudik Aman, Termasuk Posisi Safety Loading
    Anjar Leksana, 03 Apr, 2023
  • Penyebab Ban Mobil Benjol dan Cara Mencegahnya
    Penyebab Ban Mobil Benjol dan Cara Mencegahnya
    Anjar Leksana, 28 Mar, 2023
  • Bahaya Fatal Microsleep, Lakukan Ini untuk Mencegahnya
    Bahaya Fatal Microsleep, Lakukan Ini untuk Mencegahnya
    Setyo Adi, 02 Jan, 2023
  • Begini Cara Mengatur Bukaan Pedal Gas dan Kopling Mobil Manual yang Benar
    Begini Cara Mengatur Bukaan Pedal Gas dan Kopling Mobil Manual yang Benar
    Anjar Leksana, 30 Des, 2022
  • Hyundai Stargazer X: Versatile Crossover dengan Kenyamanan MPV
    Hyundai Stargazer X: Versatile Crossover dengan Kenyamanan MPV
    Setyo Adi, 13 Mar, 2024
  • First Drive BYD Seal: Sensasi Supercar Tanpa Perlu Mahal
    First Drive BYD Seal: Sensasi Supercar Tanpa Perlu Mahal
    Setyo Adi, 29 Feb, 2024
  • First Drive BYD Dolphin: Banyak Keunggulan dari Rival Sekelasnya
    First Drive BYD Dolphin: Banyak Keunggulan dari Rival Sekelasnya
    Anjar Leksana, 12 Feb, 2024
  • Test Drive BYD Atto 3: Kualitas Mengejutkan dan Banyak Gimik
    Test Drive BYD Atto 3: Kualitas Mengejutkan dan Banyak Gimik
    Anindiyo Pradhono, 09 Feb, 2024
  • Test Drive New Nissan Kicks e-Power: Fokus ke Efisiensi
    Test Drive New Nissan Kicks e-Power: Fokus ke Efisiensi
    Wahyu Hariantono, 29 Jan, 2024
  • Ragam Jenis Konfigurasi Mesin dan Segala Kelebihannya
    Ragam Jenis Konfigurasi Mesin dan Segala Kelebihannya
    Muhammad Hafid, 18 Mar, 2024
  • Kisah Kesuksesan Isuzu Menjadi Produsen Kendaraan Niaga Kelas Dunia
    Kisah Kesuksesan Isuzu Menjadi Produsen Kendaraan Niaga Kelas Dunia
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • 10 Mobil Polisi Paling Keren di Dunia
    10 Mobil Polisi Paling Keren di Dunia
    Muhammad Hafid, 09 Jan, 2023
  • Merasakan Langsung Mobil Listrik Volvo C40 Recharge di Tanah Kelahirannya
    Merasakan Langsung Mobil Listrik Volvo C40 Recharge di Tanah Kelahirannya
    Eka Zulkarnain H, 02 Jan, 2023
  • Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Anjar Leksana, 14 Okt, 2022
  • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*