Mudik Bareng MG HS Finis di Kota Surabaya, Sekaligus Menjelajah Madura

Mudik Bareng MG HS Finis di Kota Surabaya, Sekaligus Menjelajah Madura

Perjalanan ‘Yok Mudik Bareng MG HS’ terus berlanjut, sampai kami finis di Surabaya. Setelah menikmati keindahan kota Cirebon dan kulinernya, kami meneruskan perjalanan ke Semarang untuk bermalam.

KEY TAKEAWAYS

  • Apa yang membuat SUV MG HS memiliki pengendaraan yang stabil?

    Selain sektor kaki-kaki yang baik, pengendaraan yang solid dari MG HS juga didukung oleh pemakaian struktur bodi Full Space Frame (FSF) plus fitur Anti Rolling Program (ARP).
  • Berapa jarak yang ditempuh oleh tim Mudik Bareng MG HS Dari Jakarta sampai Surabaya dan Ke Madura?

    Kisaran 900 km dengan melewati Tol Trans Jawa dan masuk ke Madura melalui Jembatan Suramadu
  • Perjalanan kami melewati Tol Trans Jawa memang membuat kami semakin mudah mengakses setiap lokasi yang diinginkan sepanjang perjalanan menuju Surabaya. Dulu sebelum tol Trans Jawa belum ada, kami harus menghadapi ragam kendala di sepanjang Jalur Pantai Utara Jawa (Pantura). Misalnya dengan truk-truk besar, lampu merah, pasar tumpah, perempatan dan masih banyak lagi.

    Tol Trans Jawa yang membentang sepanjang 1.167 kilometer menghubungkan bagian Timur Pulau Jawa dengan bagian Barat. Mulai dari Pelabuhan Merak, Cilegon, Propinsi Banten sampai Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, Propinsi Jawa Timur. Menghubungkan ibukota Propinsi Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur dengan melintasi 42 kota.

    Mudik bareng MG HS

    Perjalanan kami dari bengkel resmi MG Motor Bekasi Mimosa sampai dengan Semarang kurang lebih berjarak 450 kilometer dan kami sempat berhenti di Cirebon serta mengeksplor kota tersebut. Kami menempuhnya dengan melewati Tol Trans Jawa.

    Baca juga: Yok Mudik Bareng MG HS, Berkunjung ke Peninggalan Kesultanan Cirebon

    Mesin 1,5 liter turbocharged yang bertenaga 160 hp pada 5.600 rpm dengan torsi puncak 250 Nm pada 1.700 rpm sampai 4.400 rpm membuat kami menempuh perjalanan dengan tenang. Mobil MG HS i-Smart tak perlu mengeluarkan effort berlebih, berjalan dengan smooth. Apalagi tersedia pilihan mode berkendara sport.

    Malah bila butuh performa tiba-tiba, cukup tekan tombol super sport di setir. Mesin langsung menyalak dan kendaraan di depan dapat didahului mudah saja. Transmisi kopling ganda 7 percepatan yang agresif pun cekatan mengganti ke gigi berikutnya.

    MG HS

    Dengan dimensi panjang 4.574 mm, lebar 1.876 mm dan tinggi 1.664, SUV MG HS i-Smart bergerak lincah seperti cheetah. Bermanuver gesit di dalam kondisi traffic. Suspensi depan MacPherson Strut with Stabilizer Bar dan belakang Independent Multi-Link with Stabilizer Bar meredam guncangan dengan baik. Vibrasi yang dihasilkan dari setiap melindas sambungan jalan di atas jembatan Tol Trans Jawa atau pun permukaan jalan yang tidak rata diserap dengan baik oleh sektor kaki-kaki sehingga sentakannya tidak mengganggu penumpang di dalam kabin.

    Bantingan Empuk dan Pengendaraan MG HS

    Karakter suspensi MG HS i-SMart yang level kekerasannya cukup presisi membuat kendaraan minim body roll. Hal itu juga berkat penggunaan material struktur bodi Full Space Frame (FSF) ditambah fitur Anti Rolling Program (ARP). Mobil menjadi stabil pada saat menikung maupun bermanuver dan terasa solid ketika dipacu di jalan lurus.

    Pengemudi menjadi lebih percaya diri ketika bermanuver dalam kecepatan tinggi. Lebih asyiknya lagi, bobot kemudi dan pergerakannya yang responsif membuat perjalanan jadi terasa lebih menyenangkan. MG HS memang SUV yang menyenangkan untuk dikemudikan.

    mudik bareng MG HS

    Dalam perjalanan menuju Surabaya, kami sempat berhenti sejenak di Rest Area KM 456 yang menjadi ikon Trans Jawa. Rest area yang diberi nama Resta Pendopo KM 456 ini telah dinobatkan sebagai rest area terbaik di Indonesia dengan ragam fasilitas pendukung. Terletak di antara tol Semarang dengan Solo dan memiliki jembatan penghubung (sky bridge) yang mengoneksikan rest area ke arah Solo dengan ke arah Jakarta. Jembatan itu berdiri kokoh di atas tol. Sangat unik dan menarik.

    Tempatnya pun sangat nyaman. Bukan cuma buat beristirahat, makan dan beribadah sejenak, tapi kita juga bisa 'cuci mata' ataupun berbelanja pakaian Lebaran di sana. Ya, rest area ini sudah seperti mall mewah di kota besar.

    Setelah beristirahat, kami melanjutkan perjalanan. Kali ini mengaktifkan fitur Smart Drive dan juga mengaktifkan Adaptive Cruise Control (ACC). Fitur ACC membiarkan mobil melaju mengikuti kendaraan di depan. Tapi pastikan atur jarak dan kecepatan yang diinginkan dan mobil akan memperlambat serta menahan laju secara otomatis.

    mudik bareng MG HS

    Fitur Lane Assist System pada MG HS juga bekerja dengan baik menjaga mobil agar tidak keluar dari jalurnya. Fitur ini akan memutar setir secara otomatis agar tidak melenceng. Memang kedua tangan harus tetap berada di atas kemudi, tetapi setidaknya semua fitur ini membuat rasa berkendara menjadi lebih rileks. Perjalanan yang panjang pun bisa dilewatkan tanpa terlalu melelahkan.

    Setelah kami ‘memijak’ ratusan kilometer jauhnya, akhirnya tiba di Kota Surabaya. Kami sempat berkeliling kota Surabaya sampai menyebrang ke Pulau Madura melewati Jembatan Suramadu dan mengelilingi pulau tersebut. Kami juga menyambangi area pertambangan batu kapur yang dikenal dengan sebutan Bukit Jedi.

    mudik bareng MG HS

    Setelah puas menikmati Madura, kami kembali ke Surabaya menyeruput kopi di salah satu kafe di sudut kota. Setelah itu kami lewatkan malam di rumah keluarga salah seorang anggota tim yang tinggal tidak jauh dari tempat ngopi. (RS)

    Baca juga: Sambut Mudik Lebaran, MG Berikan Diskon Oli sampai Jaminan Masuk Tol Gratis

    Jual mobil anda dengan harga terbaik

    Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
    Listing gratis Listing gratis
    Daftarkan mobil Anda

    Model Mobil MG

    • MG ZS
      MG ZS
    • MG 4 EV
      MG 4 EV
    • MG 5 GT
      MG 5 GT
    • MG HS
      MG HS
    • MG Maxus 9
      MG Maxus 9
    • MG ZS EV
      MG ZS EV
    • MG ES
      MG ES
    • MG VS HEV
      MG VS HEV
    Harga Mobil MG

    Jangan lewatkan

    Promo MG HS, DP & Cicilan

    • Activate DP Rp 73,76 Juta Angsuran Rp 10,09 Juta x 60 Bulan Rp 460,8 Juta OTR Lihat Promo
    • Ignite DP Rp 81,66 Juta Angsuran Rp 11,1 Juta x 60 Bulan Rp 504,8 Juta OTR Lihat Promo
    • Magnify I-Smart DP Rp 87,66 Juta Angsuran Rp 11,96 Juta x 60 Bulan Rp 550,8 Juta OTR Lihat Promo

    IIMS 2024

    Anda mungkin juga tertarik

    • Yang Akan Datang
    • MG 3
      MG 3
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • MG Gloster
      MG Gloster
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

    Video Mobil MG HS Terbaru di Oto

    Oto
    • Jajal New MG HS, Kini Punya Wajah Baru dan Fitur Berlimpah
      Jajal New MG HS, Kini Punya Wajah Baru dan Fitur Berlimpah
      20 Feb, 2023 .
    • MG HS Magnify i-Smart | Boyong Teknologi Canggih dengan Harga Atraktif | First Impression
      MG HS Magnify i-Smart | Boyong Teknologi Canggih dengan Harga Atraktif | First Impression
      07 Jun, 2021 .
    • MG HS | Nuansa & Rasa
      MG HS | Nuansa & Rasa
      09 Mar, 2021 .
    • MG HS | First Impression | SUV Mewah, Berapa Harganya? | OTO.com
      MG HS | First Impression | SUV Mewah, Berapa Harganya? | OTO.com
      20 Oct, 2020 .
    Tonton Video Mobil MG HS

    Bandingkan & Rekomendasi

    Suzuki Jimny
    Suzuki Jimny
    Rp 443,9 - 460,5 Juta
    Harga Jimny
    Kia Seltos
    Kia Seltos
    Rp 342,5 - 446,5 Juta
    Harga Seltos
    Mazda CX-3
    Mazda CX-3
    Rp 399,9 - 495,5 Juta
    Harga Mazda CX-3
    Nissan Kicks e-Power
    Wuling Almaz RS
    Wuling Almaz RS
    Rp 385,5 - 444,2 Juta
    4.57 (7 Ulasan)
    Harga Almaz RS
    Tenaga 101
    138
    109
    81
    140
    Torsi 130 Nm
    242 Nm
    144 Nm
    103 Nm
    250 Nm
    Power Steering Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    AC Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Anti Lock Braking System Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    EBD (Electronic Brake Distribution) Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Kantong Udara Pengemudi Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Airbag Penumpang Depan Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Adjustable Seats Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Headrest Kursi Belakang Ya
    Ya
    Ya
    Ya
    Ya

    Tren SUV

    • Yang Akan Datang
    • VinFast VF 6
      VinFast VF 6
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • VinFast VF 7
      VinFast VF 7
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • MG 3
      MG 3
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Mercedes Benz EQE SUV
      Mercedes Benz EQE SUV
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Apr, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Neta U
      Neta U
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Apr, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Haval Jolion
      Haval Jolion
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    Mobil SUV Yang Akan Datang

    Artikel Mobil MG HS dari Carvaganza

    •  Ini Dia Bekal Andalan New MG HS Ikut Perang SUV Tanah Air
      Ini Dia Bekal Andalan New MG HS Ikut Perang SUV Tanah Air
      Alvando Noya, 30 Jan, 2023
    • New MG HS Banyak Fitur Baru Menggoda, Ini Perbandingannya dengan Wuling Almaz
      New MG HS Banyak Fitur Baru Menggoda, Ini Perbandingannya dengan Wuling Almaz
      Setyo Adi, 27 Jan, 2023
    • New MG HS Meluncur di Indonesia, Dapat Facelift Tampilan dan Fitur Semi Otonom
      New MG HS Meluncur di Indonesia, Dapat Facelift Tampilan dan Fitur Semi Otonom
      Setyo Adi, 25 Jan, 2023
    • VIDEO: Yuk Mudik Bareng MG HS, Perjalanan Eksplorasi Wisata dan Performa dari Jakarta ke Surabaya
      VIDEO: Yuk Mudik Bareng MG HS, Perjalanan Eksplorasi Wisata dan Performa dari Jakarta ke Surabaya
      Wahyu Hariantono, 30 Apr, 2022
    • 10 Fakta Menarik MG HS i-Smart, SUV Yang Cocok Untuk Mudik
      10 Fakta Menarik MG HS i-Smart, SUV Yang Cocok Untuk Mudik
      Alvando Noya, 27 Apr, 2022

    Artikel Mobil MG HS dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Review
    • Artikel Feature
    • MG HS Facelift 2023 Termurah Rp455,8 Juta Selengkap Apa?
      MG HS Facelift 2023 Termurah Rp455,8 Juta Selengkap Apa?
      Anjar Leksana, 27 Jan, 2023
    • MG Motor Indonesia Rilis HS Facelift 2023, Pesaing Wuling Almaz RS
      MG Motor Indonesia Rilis HS Facelift 2023, Pesaing Wuling Almaz RS
      Anjar Leksana, 25 Jan, 2023
    • MG HS Facelift Sudah Terlihat di Indonesia Masih Berselimut Kamuflase
      MG HS Facelift Sudah Terlihat di Indonesia Masih Berselimut Kamuflase
      Setyo Adi, 08 Sep, 2022
    • Nikmatnya Mudik ke Surabaya Bareng MG HS i-Smart
      Nikmatnya Mudik ke Surabaya Bareng MG HS i-Smart
      Rizki Satria, 27 Apr, 2022
    • MG HS Dark Midnight Edition Hanya Dijual 100 Unit, Ini Keistimewaannya
      MG HS Dark Midnight Edition Hanya Dijual 100 Unit, Ini Keistimewaannya
      Anjar Leksana, 08 Apr, 2022
    • First Drive MG HS Magnify i-Smart: Coba Memikat Lewat Teknologi
      First Drive MG HS Magnify i-Smart: Coba Memikat Lewat Teknologi
      Ahmad Karim, 28 Mei, 2021
    • MG HS Ignite: Label Harga Murah Bukan Berarti Inferior
      MG HS Ignite: Label Harga Murah Bukan Berarti Inferior
      Ahmad Karim, 27 Nov, 2020
    • 7 Alasan Ini Membuat MG HS Ignite Layak Dipinang
      7 Alasan Ini Membuat MG HS Ignite Layak Dipinang
      Ahmad Karim, 05 Des, 2020
    • MG HS Dijual Mulai Rp 369,8 Juta, Apa Bedanya dengan Almaz dan Glory i-Auto
      MG HS Dijual Mulai Rp 369,8 Juta, Apa Bedanya dengan Almaz dan Glory i-Auto
      Raju Febrian, 14 Agu, 2020

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*