Suzuki XL7 Sudah Resmi Meluncur, Honda BR-V Tetap Sabar

Suzuki XL7 Sudah Resmi Meluncur, Honda BR-V Tetap Sabar

Honda tak merasa gentar dengan kedatangan SUV anyar Suzuki XL7. Meski porsi kue di pasar ini kemungkinan semakin sedikit, rasa percaya diri terhadap produk tetap kuat. Ya, mereka punya pemain di segmen ini bernama BR-V. Mengingat BR-V sudah cukup lama mengaspal, akankah ada perlakuan khusus kepada BR-V?

Tak dapat disangkal bahwa kedatangan XL7 membuat ring tinju mobil tiga baris ber-cladding semakin sesak. Desain ini cukup digandrungi jenama lain, mulai dari Toyota - Daihatsu dengan Rush dan Terios, Mitsubishi yang belum lama mengenalkan Xpander Cross, dan Honda dengan senjata mereka BR-V. LSUV Honda sendiri sudah mengaspal kurang lebih empat tahun lalu dan pernah mendapat sedikit revisi.

Suzuki XL7 depan samping

Soal kedatangan SUV anyar ini pun dikomentari Yusak Billy, Business Innovation and Sales Marketing Director PT Honda Prospect Motor. Di sela acara Honda Skill Contest 2020 (15/2) ia menjawab, "Oh iya jadi tambah ya marketnya. Kaya kemarin, tiga mutiara itu menambah market LSUV kan jadi lebih menantang sih ya, dinamis, bagus," ungkap Yusak. Begitu juga pendapat Yusak soal kehadiran XL7, tidak membuat honda merasa terancam kala ditanya.

Baca Juga: Cari SDM Terbaik, Honda Gelar Kompetisi Teknisi 2020

Entah perlu merasa terancam atau tidak, LSUV tiga baris Honda tawarkan keunggulan tersendiri. Di sektor mesin, pabrikan berlogo H tegap membekali pemacu daya paling kuat di kelasnya. Lewat unit empat silinder 1.5 liter SOHC, gelontoran daya sebesar 120 PS dapat diekstrak pengemudi. Torsi juga cukup mumpuni, sebesar 146 Nm. Kala membandingkan, rata-rata competitor hanya menawarkan 100-an PS.

Yusak menyerahkan pilihan kepada konsumen. Produk sudah ada, pun dari segi kualitas purnajual menjadi perhatian penting. "Iya, kita lihat ya customer sudah smart, dia tahu brand value-nya bagaimana, afters ales value-nya gimana, pelayanannya bagaimana. Kan bukan hanya barunya saja sekarang yang dilihat, bukan harganya doang. Setelah dia punya, layanan aftersales-nya bagaimana? Mau dijual resale-nya bagaimana? Sudah smart ya konsumen sekarang. Jadi kami amati ya."

Kendati begitu, merasa percaya diri bukan berarti menjadi tidak acuh terhadap kondisi pasar. Diungkapkan mereka tetap memonitor pasar dan perkembangannya. "Tak boleh disepelekan." Secara umum target Honda di tahun ini minimal menahan posisi market share lantaran kondisi pasar sedang sulit. Salah satu strategi diarahkan ke ranah aftersales.

Honda BR-V disegarkan pada 2019

"Strateginya salah satunya after sales harus kuat. Product refreshment sama penguatan kualitas di sales dan after sales sama program penjualan yang memudahkan konsumen untuk bisa membeli mobil kami." Jelas Yusak. Product refreshment? Apa saja? Untuk pertanyaan ini ia enggan memaparkan dengan detail. Lantas, bagaimana soal BR-V, apakah akan diberikan sentuhan anyar? Mengingat pasar semakin ramai dan salah satu cara agar tetap atraktif adalah jalan penyegaran.

"Ya makanya liat kondisi pasar, liat kebutuhan konsumen dulu. Seperti apa, market-nya seperti apa," Jawabnya terkait pertanyaan BR-V anyar. Ia juga tampak ingin bergerak melihat jenama lain bermain LSUV hanya saja ada pertimbangan lain. "Kami greget tapi lihat dong waktunya. Cari timing yang pas," pungkas Yusak. (Krm/Tom)

Baca Juga: Honda Brio dan HR-V Tetap Mendominasi Penjualan HPM pada Awal 2020

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

IIMS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD D9
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Toyota Hilux Rangga
    Toyota Hilux Rangga
    Rp 785,8 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Terbaru di Oto

Oto
  • Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    10 Apr, 2024 .
  • Nissan Kicks e-Power, Si Hybrid Lincah Libas Lintas Selatan
    Nissan Kicks e-Power, Si Hybrid Lincah Libas Lintas Selatan
    08 Apr, 2024 .
  • Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    08 Apr, 2024 .
  • Mudik Bareng Suzuki All New Ertiga Hybrid Cruise ke Jogja, Ini Kelebihannya!
    Mudik Bareng Suzuki All New Ertiga Hybrid Cruise ke Jogja, Ini Kelebihannya!
    08 Apr, 2024 .
  • Update Terkini Jalan Pantura Bareng Wuling Almaz Hybrid, Muluus! | Electria Mudik with Hybrid
    Update Terkini Jalan Pantura Bareng Wuling Almaz Hybrid, Muluus! | Electria Mudik with Hybrid
    02 Apr, 2024 .
  • Plus Minus Mitsubishi XForce, Mending Ini atau HR-V dan Creta Sekalian?
    Plus Minus Mitsubishi XForce, Mending Ini atau HR-V dan Creta Sekalian?
    19 Mar, 2024 .
  • Sidak Kenyamanan Bus Mercedes-Benz OH 1626 L Terbaru Rakitan Lokal!
    Sidak Kenyamanan Bus Mercedes-Benz OH 1626 L Terbaru Rakitan Lokal!
    12 Mar, 2024 .
  • Mercedes-Benz C 300 AMG Line, Perpaduan Antara Kemewahan dan Sporty
    Mercedes-Benz C 300 AMG Line, Perpaduan Antara Kemewahan dan Sporty
    07 Mar, 2024 .
  • Suzuki Jimny 5 Door, Harga di Goreng Tapi Banyak Peminat
    Suzuki Jimny 5 Door, Harga di Goreng Tapi Banyak Peminat
    07 Mar, 2024 .
  • Mercedes-Benz CLE, Ubahannya Bikin BMW Terlihat Lebay
    Mercedes-Benz CLE, Ubahannya Bikin BMW Terlihat Lebay
    07 Mar, 2024 .
Tonton Video Mobil

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • LEBARAN DRIVE: 5 Hal Yang Disukai Dari Daihatsu Xenia Selama Mudik
    LEBARAN DRIVE: 5 Hal Yang Disukai Dari Daihatsu Xenia Selama Mudik
    Eka Zulkarnain H, Hari ini
  • BEIJING AUTO SHOW 2024: MINI Aceman Debut Jadi Crossover EV Pertama
    BEIJING AUTO SHOW 2024: MINI Aceman Debut Jadi Crossover EV Pertama
    Setyo Adi, Hari ini
  • BEIJING AUTO SHOW 2024: Hongqi EH7 Menggoda Jadi Carbiolet Listrik Mewah
    BEIJING AUTO SHOW 2024: Hongqi EH7 Menggoda Jadi Carbiolet Listrik Mewah
    Muhammad Hafid, Hari ini
  • Pekan Depan Dibuka, PEVS 2024 Akan Ada Banyak Launching Mobil Listrik Baru
    Pekan Depan Dibuka, PEVS 2024 Akan Ada Banyak Launching Mobil Listrik Baru
    Zenuar Yoga, Hari ini
  • Penampakan Pertama Range Rover Listrik, Disiksa di Cuaca Ekstrem
    Penampakan Pertama Range Rover Listrik, Disiksa di Cuaca Ekstrem
    Alvando Noya, Hari ini

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • advice
  • Penjualan Honda Naik 19 Persen, Brio Masih Andalan
    Penjualan Honda Naik 19 Persen, Brio Masih Andalan
    Anjar Leksana, Hari ini
  • Citroen C3 Aircross Resmi Meluncur, Harganya Tak Sampai Rp300 Juta!
    Citroen C3 Aircross Resmi Meluncur, Harganya Tak Sampai Rp300 Juta!
    Muhammad Hafid, 24 Apr, 2024
  • Chery Group Kantongi Penjualan Setengah Juta Unit Mobil Kuartal Pertama 2024 
    Chery Group Kantongi Penjualan Setengah Juta Unit Mobil Kuartal Pertama 2024 
    Anjar Leksana, 24 Apr, 2024
  • Faktor Ini yang Bikin Penjualan Mobil Nasional Turun 23,9 Persen Kuartal I 2024
    Faktor Ini yang Bikin Penjualan Mobil Nasional Turun 23,9 Persen Kuartal I 2024
    Anjar Leksana, 23 Apr, 2024
  • Zhidou Rainbow, Mobil Listrik Mini Tak Sampai Rp100 Juta
    Zhidou Rainbow, Mobil Listrik Mini Tak Sampai Rp100 Juta
    Muhammad Hafid, 23 Apr, 2024
  • Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • 8 Poin Penting Berkendara Mudik Aman, Termasuk Posisi Safety Loading
    8 Poin Penting Berkendara Mudik Aman, Termasuk Posisi Safety Loading
    Anjar Leksana, 03 Apr, 2023
  • Penyebab Ban Mobil Benjol dan Cara Mencegahnya
    Penyebab Ban Mobil Benjol dan Cara Mencegahnya
    Anjar Leksana, 28 Mar, 2023
  • Bahaya Fatal Microsleep, Lakukan Ini untuk Mencegahnya
    Bahaya Fatal Microsleep, Lakukan Ini untuk Mencegahnya
    Setyo Adi, 02 Jan, 2023
  • Begini Cara Mengatur Bukaan Pedal Gas dan Kopling Mobil Manual yang Benar
    Begini Cara Mengatur Bukaan Pedal Gas dan Kopling Mobil Manual yang Benar
    Anjar Leksana, 30 Des, 2022
  • Hyundai Stargazer X: Versatile Crossover dengan Kenyamanan MPV
    Hyundai Stargazer X: Versatile Crossover dengan Kenyamanan MPV
    Setyo Adi, 13 Mar, 2024
  • First Drive BYD Seal: Sensasi Supercar Tanpa Perlu Mahal
    First Drive BYD Seal: Sensasi Supercar Tanpa Perlu Mahal
    Setyo Adi, 29 Feb, 2024
  • First Drive BYD Dolphin: Banyak Keunggulan dari Rival Sekelasnya
    First Drive BYD Dolphin: Banyak Keunggulan dari Rival Sekelasnya
    Anjar Leksana, 12 Feb, 2024
  • Test Drive BYD Atto 3: Kualitas Mengejutkan dan Banyak Gimik
    Test Drive BYD Atto 3: Kualitas Mengejutkan dan Banyak Gimik
    Anindiyo Pradhono, 09 Feb, 2024
  • Test Drive New Nissan Kicks e-Power: Fokus ke Efisiensi
    Test Drive New Nissan Kicks e-Power: Fokus ke Efisiensi
    Wahyu Hariantono, 29 Jan, 2024
  • Ragam Jenis Konfigurasi Mesin dan Segala Kelebihannya
    Ragam Jenis Konfigurasi Mesin dan Segala Kelebihannya
    Muhammad Hafid, 18 Mar, 2024
  • Kisah Kesuksesan Isuzu Menjadi Produsen Kendaraan Niaga Kelas Dunia
    Kisah Kesuksesan Isuzu Menjadi Produsen Kendaraan Niaga Kelas Dunia
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • 10 Mobil Polisi Paling Keren di Dunia
    10 Mobil Polisi Paling Keren di Dunia
    Muhammad Hafid, 09 Jan, 2023
  • Merasakan Langsung Mobil Listrik Volvo C40 Recharge di Tanah Kelahirannya
    Merasakan Langsung Mobil Listrik Volvo C40 Recharge di Tanah Kelahirannya
    Eka Zulkarnain H, 02 Jan, 2023
  • Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Anjar Leksana, 14 Okt, 2022
  • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*