Toyota Hilux Rangga Pick Up Termurah Dijual Rp190 Jutaan, Konsumen Dapat Apa Saja?

Kelengkapan pikap All New Hilux Rangga termurah

Toyota Hilux Rangga Pick Up Termurah Dijual Rp190 Jutaan, Konsumen Dapat Apa Saja?

Hilux Rangga menjadi mobilitas baru nan serbaguna. Juga andal untuk menunjang berbagai kebutuhan bisnis. Tipe pick up paling murah dilepas Toyota Astra Motor (TAM) senilai Rp193,6 juta on the road Jakarta. Jantung pacu di balik kap depan berjenis mesin bensin. Ia bertugas menyasar dan mengacak-acak market kendaraan niaga ringan yang gemuk itu. Harga bersaing, namun dimensi & perangkat teknis lebih gahar. Mari simak apa saja kelengkapan terkandung.

KEY TAKEAWAYS

  • Mesin apa saja yang tersedia untuk All New Hilux Rangga?

    Pilihannya adalah mesin bensin 1TR-FE 2,0 liter atau 2GD-FTV 2,4 liter
  • Pertama dari segi visual tubuh. Ia terinspirasi dari Kijang buaya yang patahan tubuh mengotak. Namun sekarang dibuat jauh lebih agresif dengan sapuan garis balok di muka. All New Hilux Rangga kini terlihat berotot dan semakin macho. Tulisan Toyota di gril dan bak belakang juga memberikan kesan lebih kuat. Lewat tampilan menonjol, mobil niaga ini siap mendukung profesionalitas perusahaan dalam menjalankan bisnis.

    All New Toyota Hilux Rangga pick up

    Lalu bagian dasbor juga didesain lebih modern dan fungsional. Serta dilengkapi berbagai fitur secukupnya guna mendukung aktivitas pengemudi. Posisi sistem kemudi mirip seperti mobil penumpang. Dipermudah oleh tilt steering dan power steering agar mendukung kepraktisan berkendara ketika bermanuver dengan radius putar hanya 4,9 meter.

    Baca juga: Skema Kredit All New Toyota Hilux Rangga, Angsuran Mulai Rp5 Jutaan

    Bicara dimensi, Toyota Hilux Rangga pick up memiliki panjang 4.970 mm, lebar 1.785 mm, tinggi 1.740 mm dan jarak sumbu roda 2.750 mm. Sedangkan ukuran bak diklaim luas, dengan panjang 2.385 mm, lebar 1.774 mm, tinggi 340 mm. Menurut pabrikan, dek barang dibuat rata agar menambah utilitas. Alhasil kendaraan niaga ini memiliki payload 1,2 ton, lebih dari cukup untuk mengangkut 56 galon air mineral.

    All New Toyota Hilux Rangga pick up

    Supaya lebih praktis, sebaiknya konsumen tambah dana Rp1 juta untuk mengambil opsi bak 3 way deck. Agar semakin mendukung produktivitas buat aktivitas bongkar-muat barang yang lebih cepat, ergonomis dan minim kendala. Kemudian All New Hilux Rangga juga dibekali roof rack mounting point di atas kabin dengan payload 75 kg. Terdapat juga 8 hook di tutup bak kiri dan kanan, serta 4 hook di pintu belakang. Fungsinya buat mengikat barang bawaan. Fungsionalitas tinggi ini terbilang baru di kelas mobil pick up.

    Ada dua varian enjin tersedia. Untuk tipe pick up termurah, Toyota Hilux Rangga gunakan mesin bensin berkapasitas 2,0 liter. Lewat pembakaran empat silinder, daya maksimum diberikan 139 PS di 5.600 rpm kemudian torsi puncak didapat 183 Nm sejak 4.000 rpm. Penyaluran menggunakan transmisi manual lima percepatan.

    All New Toyota Hilux Rangga pick up

    Kendaraan ini hanya dilengkapi fitur safety sedikit. Seperti 3-points seat belt, cabin protector, bersama rem cakram 14 inci di depan dan rem tromol di belakang. Selain itu, adanya bonnet juga mampu meredam tabrakan frontal. Sebangkan perangkat seperti airbags, immobilizer, fitur ABS+EBD absen di varian termurah. Kelengkapan lain berupa tipe kursi bench, sudah ada pendingin kabin (AC), serta bagian hiburan diisi oleh head unit 1DIN audio with USB, AUX, BT.

    “Toyota Astra Motor (TAM) bersama diler dan value chain. Telah mengamati gaya hidup dan kebutuhan calon pelanggan di berbagai daerah untuk memahami kebutuhan yang berbeda-beda. Perjalanan ini menghasilkan insight berharga guna menyelaraskan pengembangan kendaraan komersial. Tentu bersama pembangunan ekosistem, sesuai kebutuhan masyarakat luas. Kami menawarkan All New Hilux Rangga sebagai new hero atau pahlawan baru. Ia dapat memenuhi berbagai kebutuhan seluruh masyarakat. Termasuk menjadi partner bisnis nan dapat diandalkan,” terang Henry Tanoto, Vice President Director PT Toyota Astra Motor (TAM).

    All New Toyota Hilux Rangga pick up

    Untuk mendongkrak penampilan. All New Hilux Rangga memiliki berbagai opsi Toyota Customization Option (TCO). Itu mencakup beberapa jenis aksesori sesuai kebutuhan pelanggan, serta jaminan kualitas produk standar pabrikan bergaransi. Di antaranya outer mirror cover, front corner sensor, cover glove box, bed liner, ip garnish, side visor dan sporty shift knob. Serta teknologi telematika G Fleet. Sedangkan penambahan dari karoseri juga siap mendungkung aneka bisnis. Contoh, dry box Rp33,5 juta, lalu dry box rear + side doors Rp36 juta dan refrigerated box Rp120 juta. Sila sesuaikan dengan kebutuhan usaha Anda. (ALX/TOM)

    Baca juga: Tidak Cuma Desain, Ini Daftar Keunggulan All New Toyota Hilux Rangga!

    Anjar Leksana

    Anjar Leksana

    Anjar Leksana adalah wartawan multitalenta. Ia pernah jadi guru bahasa Inggris, sebelum kepincut jadi wartawan ekonomi di salah satu majalah. Tidak lama, ia lantas tertarik dengan dunia otomotif, yang hingga sekarang dilakoni. Kiprahnya di dunia jurnalistik otomotif diawali dengan menulis untuk majalah otomotif ternama seperti Autocar Indonesia, Autobild, hingga Black Experience. Pengalamannya mengulas mobil serta pengetahuannya di bidang industri menjadi modal berharga untuk menyuguhkan tulisan yang berkualitas.

    Baca Bio Penuh

    Jual mobil anda dengan harga terbaik

    Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
    Listing gratis Listing gratis
    Daftarkan mobil Anda

    Model Mobil Toyota

    • Toyota Calya
      Toyota Calya
    • Toyota Avanza
      Toyota Avanza
    • Toyota Rush
      Toyota Rush
    • Toyota Agya
      Toyota Agya
    • Toyota Kijang Innova
      Toyota Kijang Innova
    • Toyota Raize
      Toyota Raize
    • Toyota Fortuner
      Toyota Fortuner
    • Toyota Hilux
      Toyota Hilux
    • Toyota Veloz
      Toyota Veloz
    • Toyota Yaris
      Toyota Yaris
    Harga Mobil Toyota

    Jangan lewatkan

    GIIAS 2024

    IMOS 2024

    Tren & Pembaruan Terbaru

    Anda mungkin juga tertarik

    • Berita
    • Artikel feature

    Mobil Unggulan Toyota

    • Yang Akan Datang

    Video Mobil Toyota Hilux Rangga Terbaru di Oto

    Oto
    • Toyota Hilux Rangga Versi Campervan Pemikat Indonesia Autovaganza 2024
      Toyota Hilux Rangga Versi Campervan Pemikat Indonesia Autovaganza 2024
      28 Aug, 2024 .
    • Rasanya Jadi Pengemudi Toyota Hilux Rangga Varian Terendah, Diesel dan Manual! | GIIAS 2024
      Rasanya Jadi Pengemudi Toyota Hilux Rangga Varian Terendah, Diesel dan Manual! | GIIAS 2024
      24 Jul, 2024 .
    Tonton Video Mobil Toyota Hilux Rangga

    Bandingkan & Rekomendasi

    Toyota Hilux Rangga
    Toyota Hilux Rangga
    Rp 188,7 - 304,5 Juta
    Tulis Review Harga Hilux Rangga
    Daihatsu Gran Max PU
    Daihatsu Gran Max PU
    Rp 181,45 Juta
    Harga Gran Max PU
    Tata Xenon
    Tata Xenon
    Rp 159,6 Juta
    Tulis Review Harga Xenon
    DFSK Supercab
    DFSK Supercab
    Rp 153,5 Juta
    Harga Supercab
    Suzuki Carry
    Suzuki Carry
    Rp 169,9 - 178,8 Juta
    Harga Carry
    Mesin -
    1298
    2956
    1498
    1462
    Tenaga -
    87
    72
    101
    96
    Tempat Duduk -
    3
    2
    3
    3
    Jenis Transmisi -
    Manual
    Manual
    Manual
    Manual
    Bandingkan Sekarang

    Tren Pickup Truck

    Artikel Mobil Toyota Hilux Rangga dari Carvaganza

    • Lebih dari Rombak Desain, Berikut Keunggulan Ditawarkan Toyota Hilux Rangga
      Lebih dari Rombak Desain, Berikut Keunggulan Ditawarkan Toyota Hilux Rangga
      Setyo Adi, 17 Okt, 2024
    • Toyota Umumkan Harga Lengkap Hilux Rangga, Terjangkau Untuk Dukung Bisnis
      Toyota Umumkan Harga Lengkap Hilux Rangga, Terjangkau Untuk Dukung Bisnis
      Tomi Tomi, 15 Okt, 2024
    • Segini Bocoran Harga Toyota Hilux Rangga, Pekan Depan Meluncur
      Segini Bocoran Harga Toyota Hilux Rangga, Pekan Depan Meluncur
      Anjar Leksana, 12 Okt, 2024
    • Jelang Peluncuran Toyota Hilux Rangga, Auto2000 Ikut Siapkan Layanan Terbaik
      Jelang Peluncuran Toyota Hilux Rangga, Auto2000 Ikut Siapkan Layanan Terbaik
      Setyo Adi, 23 Sep, 2024
    • FIRST DRIVE: Mengangkut Beban 1,2 Ton Pakai Toyota Hilux Rangga
      FIRST DRIVE: Mengangkut Beban 1,2 Ton Pakai Toyota Hilux Rangga
      Setyo Adi, 27 Jul, 2024

    Artikel Mobil Toyota Hilux Rangga dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Review
    • Artikel Feature
    • Keunggulan Toyota Hilux Rangga dalam Kompetisi Kendaraan Niaga Ringan
      Keunggulan Toyota Hilux Rangga dalam Kompetisi Kendaraan Niaga Ringan
      Setyo Adi, 23 Okt, 2024
    • Menilik Varian Termurah Toyota Hilux Rangga, Dapat Apa Saja?
      Menilik Varian Termurah Toyota Hilux Rangga, Dapat Apa Saja?
      Anjar Leksana, 21 Okt, 2024
    • Toyota Umumkan Harga Hilux Rangga, Mulai Rp180 Jutaan
      Toyota Umumkan Harga Hilux Rangga, Mulai Rp180 Jutaan
      Ardiantomi, 15 Okt, 2024
    • Toyota Astra Motor Layani Pre-Booking Hilux Rangga di GIIAS 2024
      Toyota Astra Motor Layani Pre-Booking Hilux Rangga di GIIAS 2024
      Anjar Leksana, 20 Jul, 2024
    • First Drive Toyota Hilux Rangga Standard MT: Calon Bintang Niaga Baru
      First Drive Toyota Hilux Rangga Standard MT: Calon Bintang Niaga Baru
      Setyo Adi, 07 Agu, 2024
    • Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
      Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
      Anjar Leksana, 17 Okt, 2024

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*