Pertahankan Kualitas Layanan Purnajual, Daihatsu Gelar Adu Skill Mekanik Seluruh Indonesia
Layanan purna jual menjadi salah satu penilaian kepuasan konsumen yang terus dikejar pemegang merek. PT Astra Daihatsu Motor (ADM) tidak berhenti untuk mencoba memperkuat layanan purna jualnya dengan beragam program. Salah satu yang ditekankan adalah pengetahuan teknisi dalam menangani beragam problem kendaraan konsumen.
KEY TAKEAWAYS
Daihatsu Skill Contest 2022
Hadir dengan tema RACE for customer satisfaction, through digital transformation & creative energySeleksi kontes diadakan di delapan regional area
Meliputi Sumatera, DKI 1, DKI 2, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan dan Indonesia Bagian TimurKeinginan untuk melayani konsumen lebih baik ini diwujudkan lewat program adu terampil teknisi Daihatsu se-Indonesia dalam ajang Daihatsu Skill Contest 2022. Hadir dengan tema "RACE for customer satisfaction, through digital transformation & creative energy", ajang yang diselenggarakan pada 23 Februari 2022 ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan teknisi Daihatsu dalam memberikan kepuasan konsumen pada sisi after sales. Ini terdiri dari pelayanan hingga kualitas pengerjaan yang handal. Kontes ini mempertandingkan beberapa kategori yang mencakup teknisi, foreman (kepala regu) dan service advisor.
Baca juga: Daftar Harga Lengkap 51 Varian Daihatsu yang Mendapat Relaksasi PPnBM
Kontes yang diselenggarakan di Daihatsu Technical Training Center, Sunter, Jakarta ini dilakukan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan ketat sesuai aturan pemerintah. Kontes sendiri dilakukan bertahap mulai tahap seleksi internal di masing-masing bengkel, berlanjut ke tes teori secara online, tes praktek di regional dan babak final di Jakarta. Seleksi kontes diadakan di delapan regional area, meliputi Sumatera, DKI 1, DKI 2, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan dan Indonesia Bagian Timur.
Total sebanyak 1.981 peserta hadir dari seluruh Indonesia. Peserta ini kemudian diseleksi menjadi 24 finalis terbaik yang masuk ke babak final mewakili masing-masing wilayah. Pada babak final, seleksi dan penentuan pemenang dilakukan secara beregu atau tim untuk mendapatkan yang terbaik.
Kontes aftersales Daihatsu ini merupakan ajang yang diadakan sejak 1985 untuk kali ke 30. Ini merupakan hasil inovasi Daihatsu dalam mengasah keterampilan individu dan kekompakan tim untuk melayani pelanggan dengan lebih baik sesuai dengan standar kerja Daihatsu.
"Kami bersyukur, Daihatsu dapat terus menjaga konsistensi program ini didukung dengan tingginya antusiasmen dan semangat para tim aftersales personnel Daihatsu dalam berlomba memberikan pelayanan after sales berkualitas terbaik kepada pelanggan. Semoga kontes ini dapat terus memotivasi para teknisi Daihatsu, serta dapat meningkatkan kenyamanan, dan kepercayaan pelanggan," ucap Bambang Supriyadi, Executive Coordinator Technical Service Division PT ADM.
Peningkatan pelayanan purna jual ini sejalan dengan pencapaian Daihatsu di bidang penjualan produknya. Pada Januari 2022, Daihatsu mencatatkan rekor tertinggi market share sepanjang sejarah yakni sebesar 22,3 persen. Ini terwujud berkat pencapaian penjualan ritel sebanyak 17.506 unit pada Januari lalu atau naik 83,7 persen dibandingkan Januari 2021 sebesar 9.528 unit. (Sta/Tom)
Baca juga: Ini Daftar SUV Pilihan yang Mendapatkan Relaksasi PPnBM
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Pembeli asli yang terverifikasi
GIIAS 2025
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Mobil Pilihan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Terbaru di Oto
Artikel Mobil dari Carvaganza
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature