Generasi Kedua Mercedes-Benz GLA, Tambah Gagah dan Lega

Generasi Kedua Mercedes-Benz GLA, Tambah Gagah dan Lega

Enam tahun dipasarkan, generasi pertama GLA diregenerasi. Ubahannya membuat mobil itu makin gagah dan lapang kabinnya. Bila memandang sekilas tampilan luar, transformasinya terlihat kurang signifikan. Nyatanya, ada perubahan spesifikasi dan detail. Bahkan interiornya mampu membuat penggemarnya mengangguk, membenarkan adanya ubahan mayor.

Tengok saja dimensi, panjangnya lebih pendek 0,6 inci dari generasi lama. Tapi jarak sumbu rodanya malah memanjang 27,94 mm. Lalu tingginya menjadi 1.610 mm atau lebih jangkung 104,14 mm. Transformasi ini membuat gaya crossover GLA menjadi lebih tegas. Tak seperti sebelumnya, yang lebih menyerupai hatchback. Kesan tangguh juga semakin terasa, berkat dipanjangkannya trek pada area depan dan belakang sebanyak 45,72 mm.

Interior turut dipengaruhi setelan baru ini, terutama dalam hal kelapangan kabin. Fokusnya lebih ke penumpang di belakang, yang mendapat ruang ekstra untuk bahu dan kaki. Tapi sayang, jarak kepala dengan langit-langit harus terpangkas sedikit. Jok belakang punya konfigurasi pelipatan 40:20:40. Sandarannya dibuat lebih rata, memastikan ruang kargo lebih optimal dimasukkan barang. Untuk baris pertama turut dilapangkan, tapi lebih ke bahu dan kepala, sedangkan area kaki malah sedikit mengecil.

Di Eropa, Mercedes-Benz mengklasifikasikan lini GLA dalam beberapa pilihan. Versi entry-level diketahui bernama GLA 200, mengusung mesin 1,3 liter hasil pengembangan bersama Renault. Ia mampu menyemburkan daya 161 hp dan torsi puncak 250 Nm. Jantung mekanis disandingkan transmisi otomatis kopling ganda 7-speed. Ada pula opsi mesin diesel dan plug-in hybrid. Tapi belum tahu kapan keduanya bakal disajikan. Versi lebih bertenaga, GLA 45 dan 45 S dengan ekstraksi daya 382 hp dan momen puntir 480 Nm juga disiapkan.

Sementara di Amerika Serikat, crossover itu dipasarkan dalam model GLA 250. Dibekali dapur pacu turbocharged 2,0 liter, menghasilkan 221 hp dan torsi 350 Nm yang dikirim oleh transmisi otomatis kopling ganda 8-speed ke roda depan. Racikan itu diklaim melontarkan GLA dari diam hingga 96 km/jam dalam 8,6 detik. Bisa juga merogoh kocek lebih untuk memilih sistem gerak empat roda 4Matic dari GLA 250.

Versi lebih berotot ada AMG GLA 35. Ia menggendong jantung mekanis empat silinder 2,0 liter yang disokong turbocharger. Kombinasi itu menyediakan dorongan 302 hp dan momen puntir 400 Nm seperti dinukil dari motor1.com (13/12). Transmisi eksklusif otomatis 8-speed kopling ganda, mendistribusi output ke penggerak empat roda 4Matic. Klaim akselerasi, 5 detik (0 - 96 km/jam) dan menyentuh limit di kecepatan 250 km/jam.

Fitur canggih tak luput disematkan untuk model berpenggerak 4Matic, seperti tambahan driving mode off-road, fungsi downhill assist, lampu spesial untuk pengalaman mengemudi di medan ekstrem. (Hfd/Tom)

Sumber: Motor1, Newspress UK

Baca Juga: Mercedes-Benz Luncurkan GLC Facelift, Tambah Fitur dan Harga

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Jelajahi Mercedes Benz GLA-Class

Model Mobil Mercedes Benz

  • Mercedes Benz CLS-Class
    Mercedes Benz CLS-Class
  • Mercedes Benz AMG GT
    Mercedes Benz AMG GT
  • Mercedes Benz G-Class
    Mercedes Benz G-Class
  • Mercedes Benz V-Class
    Mercedes Benz V-Class
  • Mercedes Benz A-Class
    Mercedes Benz A-Class
  • Mercedes Benz GLC-Class
    Mercedes Benz GLC-Class
  • Mercedes Benz GLA-Class
    Mercedes Benz GLA-Class
  • Mercedes Benz GLS-Class
    Mercedes Benz GLS-Class
  • Mercedes Benz S-Class
    Mercedes Benz S-Class
  • Mercedes Benz C-Class Sedan
    Mercedes Benz C-Class Sedan
  • Mercedes Benz E-Class
    Mercedes Benz E-Class
  • Mercedes Benz GLE-Class
    Mercedes Benz GLE-Class
  • Mercedes Benz Sprinter
    Mercedes Benz Sprinter
  • Mercedes Benz EQE
    Mercedes Benz EQE
  • Mercedes Benz GLB-Class
    Mercedes Benz GLB-Class
  • Mercedes Benz Maybach S-Class
    Mercedes Benz Maybach S-Class
  • Mercedes Benz CLA-Class
    Mercedes Benz CLA-Class
  • Mercedes Benz A-Class Sedan
    Mercedes Benz A-Class Sedan
  • Mercedes Benz EQS
    Mercedes Benz EQS
  • Mercedes Benz Maybach GLS-Class
    Mercedes Benz Maybach GLS-Class
Harga Mobil Mercedes Benz

Jangan lewatkan

Promo Mercedes Benz GLA-Class, DP & Cicilan

  • 200 AMG Line DP Rp 138,73 Juta Angsuran Rp 72,68 Juta x 12 Bulan Rp 990 Juta OTR Lihat Promo

IIMS 2023

Anda mungkin juga tertarik

Video Mobil Mercedes Benz GLA-Class Terbaru di Oto

Oto
Tonton Video Mobil Mercedes Benz GLA-Class

Bandingkan & Rekomendasi

Honda CRV
Honda CRV
Rp 525,3 - 684,6 Juta
Harga Honda CRV
Mesin 1997
Tenaga 152
Tempat Duduk 5
Jenis Transmisi CVT

Tren Crossover

  • Yang Akan Datang
Mobil Crossover Yang Akan Datang

Artikel Mobil Mercedes Benz GLA-Class dari Carvaganza

Artikel Mobil Mercedes Benz GLA-Class dari Zigwheels

  • Motovaganza