Diler MG Motor Andalan Pondok Indah Masih Layani Servis Chevrolet, Ini Sebabnya

Diler MG Motor Andalan Pondok Indah Masih Layani Servis Chevrolet, Ini Sebabnya
Contents
Baca SelengkapnyaSembunyikan

Untuk menjual produknya, MG Motor Indonesia telah menyiapkan tujuh diler resmi di sini. Sebagai APM baru, mereka menggandeng beberapa jaringan pemasaran. Salah satunya Andalan Motors Group, tepat berada di Pondok Indah, Jakarta Selatan. Namun di bagian bengkel yang sanggup menampung 15 unit mobil justru diisi produk-produk jenama asal Amerika Serikat, Chevrolet. Kenapa terjadi demikian?

"Andalan Motors Group memang sebelumnya memegang merek lain. Dan ini menjadi wujud komitmen kami untuk terus melayani konsumen dari brand itu. Intinya, kami fokus kepada kepuasan pelanggan," terang Managing Director Andalan Motors Group, seperti dilansir Liputan6.

MG ZS eksterior

Ia pun mengamini, saat ini diler anyar memang jaringan resmi MG Motor Indonesia. Tapi, mereka masih perlu menepati janji dalam menerima servis produk Chevrolet. Meski, sebetulnya dua entitas ini masih saudara jauh secara global. Antara General Motors (GM) dan SAIC yang menaungi beberapa merek seperti Wuling, Baojun, Maxus, MG dan beberapa turunannya.

Maka tak heran bila jaringan diler itu masih mau menerima brand lain. Mekanik di situ dibilang memiliki keterampilan terstandardisasi dalam menangani kendaraan. "Semua teknisi kami di seluruh bengkel resmi MG telah mengikuti pelatihan di Thailand. Dan memiliki sertifikat resmi untuk menangani produk MG," terang Arief Syarifudin, Marketing & PR Director MG Motor Indonesia saat konferensi pers di sana (16/6).

Baca juga: Animo Konsumen Tinggi, MG Motor Indonesia Reaktif Kasih Pelayanan Komplet

Purnajual Chevrolet

Sebelumnya, General Motors (GM) harus mengakhiri bisnisnya di Indonesia pada Maret 2020. Mereka harus kalah dengan kompetisi pasar. Walau hengkang, mereka menjanjikan layanan warranty, ketersediaan suku cadang, technical assistance di authorized service outlet (ASO). Layanan Customer Assistance Center (CAC) diklaim terus berjalan. Berlaku untuk seluruh tipe kendaraan Chevrolet. Termasuk Trax, Spark, Trailblazer dan Colorado. Nah, salah satu jaringan pemasarannya dipegang Andalan Motors.

servis Chevrolet

Chevrolet Indonesia juga memiliki fasilitas warehouse, bisa menampung lebih dari 14.000 item parts. Baik untuk kendaraan yang kemarin dijual maupun model-model lama. Bila pemiliki mobil butuh penggantian part, tersedia pilihan suku cadang orisinal Chevrolet maupun alternatif. Mereknya ACDelco. Sesuai regulasi berlaku. GM Indonesia beserta 28 mitranya wajib melanjutkan layanan purnajual setelah mereka tutup.

Onderdil Chevrolet juga dapat diperoleh di lebih dari 300 parts shop atau toko spare part yang tersebar di seluruh Indonesia. Sekitar 400 tim aftersales (teknisi, service advisor, warranty, customer relation officer, parts warehouse, technical trainer) dikatakan bakal melayani kebutuhan pelanggan. Masing-masing tim itu telah mendapatkan sertifikat pelatihan, sesuai dengan kurikulum global General Motors. (Alx/Tom)

Sumber: Liputan6

Baca juga: Seperti Indonesia, GM Thailand Juga Gulung Tikar

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

IIMS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD D9
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Toyota Hilux Rangga
    Toyota Hilux Rangga
    Rp 785,8 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Terbaru di Oto

Oto
  • Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    10 Apr, 2024 .
  • Nissan Kicks e-Power, Si Hybrid Lincah Libas Lintas Selatan
    Nissan Kicks e-Power, Si Hybrid Lincah Libas Lintas Selatan
    08 Apr, 2024 .
  • Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    08 Apr, 2024 .
  • Mudik Bareng Suzuki All New Ertiga Hybrid Cruise ke Jogja, Ini Kelebihannya!
    Mudik Bareng Suzuki All New Ertiga Hybrid Cruise ke Jogja, Ini Kelebihannya!
    08 Apr, 2024 .
  • Update Terkini Jalan Pantura Bareng Wuling Almaz Hybrid, Muluus! | Electria Mudik with Hybrid
    Update Terkini Jalan Pantura Bareng Wuling Almaz Hybrid, Muluus! | Electria Mudik with Hybrid
    02 Apr, 2024 .
  • Plus Minus Mitsubishi XForce, Mending Ini atau HR-V dan Creta Sekalian?
    Plus Minus Mitsubishi XForce, Mending Ini atau HR-V dan Creta Sekalian?
    19 Mar, 2024 .
  • Sidak Kenyamanan Bus Mercedes-Benz OH 1626 L Terbaru Rakitan Lokal!
    Sidak Kenyamanan Bus Mercedes-Benz OH 1626 L Terbaru Rakitan Lokal!
    12 Mar, 2024 .
  • Mercedes-Benz C 300 AMG Line, Perpaduan Antara Kemewahan dan Sporty
    Mercedes-Benz C 300 AMG Line, Perpaduan Antara Kemewahan dan Sporty
    07 Mar, 2024 .
  • Suzuki Jimny 5 Door, Harga di Goreng Tapi Banyak Peminat
    Suzuki Jimny 5 Door, Harga di Goreng Tapi Banyak Peminat
    07 Mar, 2024 .
  • Mercedes-Benz CLE, Ubahannya Bikin BMW Terlihat Lebay
    Mercedes-Benz CLE, Ubahannya Bikin BMW Terlihat Lebay
    07 Mar, 2024 .
Tonton Video Mobil

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • Toyota Land Cruiser 250 Lahir Generasi Terbaru, Punya Edisi Terbatas Juga
    Toyota Land Cruiser 250 Lahir Generasi Terbaru, Punya Edisi Terbatas Juga
    Muhammad Hafid, 18 Apr, 2024
  • SPBU BP Buka di Cimanggis, Jadi Cabang ke-50 di Indonesia
    SPBU BP Buka di Cimanggis, Jadi Cabang ke-50 di Indonesia
    Zenuar Yoga, 18 Apr, 2024
  • Melangkah Serius ke Elektrifikasi, Lexus Mulai Stop Jual Mesin V8
    Melangkah Serius ke Elektrifikasi, Lexus Mulai Stop Jual Mesin V8
    Muhammad Hafid, 18 Apr, 2024
  • VinFast Terapkan Sistem Berlangganan Baterai Mobil Listrik, Ini Penjelasannya
    VinFast Terapkan Sistem Berlangganan Baterai Mobil Listrik, Ini Penjelasannya
    Setyo Adi, 18 Apr, 2024
  • Ye, Identitas Baru Honda Kembangkan Lini EV Khusus Pasar Cina
    Ye, Identitas Baru Honda Kembangkan Lini EV Khusus Pasar Cina
    Anjar Leksana, 18 Apr, 2024

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • advice
  • Menjelajah Irit Jakarta - Surabaya Bersama All New Toyota Yaris Cross S HV
    Menjelajah Irit Jakarta - Surabaya Bersama All New Toyota Yaris Cross S HV
    Ardiantomi, Today
  • Honda Siapkan 6 Mobil Listrik Baru, Desainnya Ada yang Mirip HR-V
    Honda Siapkan 6 Mobil Listrik Baru, Desainnya Ada yang Mirip HR-V
    Anjar Leksana, Today
  • Masalah Fuel Pump, Suzuki Recal 448 Unit Jimny 3-Doors
    Masalah Fuel Pump, Suzuki Recal 448 Unit Jimny 3-Doors
    Setyo Adi, Today
  • Arus Mudik Lebaran Tahun Ini Diklaim Lebih Lancar
    Arus Mudik Lebaran Tahun Ini Diklaim Lebih Lancar
    Anjar Leksana, 17 Apr, 2024
  • Daya Tarik Toyota Kijang Innova Zenix Q HEV yang Disukai Keluarga Indonesia
    Daya Tarik Toyota Kijang Innova Zenix Q HEV yang Disukai Keluarga Indonesia
    Zigwheels, 15 Apr, 2024
  • Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • 8 Poin Penting Berkendara Mudik Aman, Termasuk Posisi Safety Loading
    8 Poin Penting Berkendara Mudik Aman, Termasuk Posisi Safety Loading
    Anjar Leksana, 03 Apr, 2023
  • Penyebab Ban Mobil Benjol dan Cara Mencegahnya
    Penyebab Ban Mobil Benjol dan Cara Mencegahnya
    Anjar Leksana, 28 Mar, 2023
  • Bahaya Fatal Microsleep, Lakukan Ini untuk Mencegahnya
    Bahaya Fatal Microsleep, Lakukan Ini untuk Mencegahnya
    Setyo Adi, 02 Jan, 2023
  • Begini Cara Mengatur Bukaan Pedal Gas dan Kopling Mobil Manual yang Benar
    Begini Cara Mengatur Bukaan Pedal Gas dan Kopling Mobil Manual yang Benar
    Anjar Leksana, 30 Des, 2022
  • Hyundai Stargazer X: Versatile Crossover dengan Kenyamanan MPV
    Hyundai Stargazer X: Versatile Crossover dengan Kenyamanan MPV
    Setyo Adi, 13 Mar, 2024
  • First Drive BYD Seal: Sensasi Supercar Tanpa Perlu Mahal
    First Drive BYD Seal: Sensasi Supercar Tanpa Perlu Mahal
    Setyo Adi, 29 Feb, 2024
  • First Drive BYD Dolphin: Banyak Keunggulan dari Rival Sekelasnya
    First Drive BYD Dolphin: Banyak Keunggulan dari Rival Sekelasnya
    Anjar Leksana, 12 Feb, 2024
  • Test Drive BYD Atto 3: Kualitas Mengejutkan dan Banyak Gimik
    Test Drive BYD Atto 3: Kualitas Mengejutkan dan Banyak Gimik
    Anindiyo Pradhono, 09 Feb, 2024
  • Test Drive New Nissan Kicks e-Power: Fokus ke Efisiensi
    Test Drive New Nissan Kicks e-Power: Fokus ke Efisiensi
    Wahyu Hariantono, 29 Jan, 2024
  • Ragam Jenis Konfigurasi Mesin dan Segala Kelebihannya
    Ragam Jenis Konfigurasi Mesin dan Segala Kelebihannya
    Muhammad Hafid, 18 Mar, 2024
  • Kisah Kesuksesan Isuzu Menjadi Produsen Kendaraan Niaga Kelas Dunia
    Kisah Kesuksesan Isuzu Menjadi Produsen Kendaraan Niaga Kelas Dunia
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • 10 Mobil Polisi Paling Keren di Dunia
    10 Mobil Polisi Paling Keren di Dunia
    Muhammad Hafid, 09 Jan, 2023
  • Merasakan Langsung Mobil Listrik Volvo C40 Recharge di Tanah Kelahirannya
    Merasakan Langsung Mobil Listrik Volvo C40 Recharge di Tanah Kelahirannya
    Eka Zulkarnain H, 02 Jan, 2023
  • Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Anjar Leksana, 14 Okt, 2022
  • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*