Bisnis Supercar Bekas Menguntungkan, TDA Luxury Toys Pindah Lokasi Diler

Bisnis Supercar Bekas Menguntungkan, TDA Luxury Toys Pindah Lokasi Diler

Pertumbuhan bisnis mobil mewah bekas, mendorong TDA Luxury Shop pindah lokasi diler. Showroom yang tadinya di kawasan Harmoni, kini beranjak ke kawasan Radio Dalam, Jakarta Selatan. Tak sekadar pindah, showroom baru di Jakarta Selatan itu, juga lebih besar dan luas.

President Director TDA Luxury Toys, Welly Tjandra mengungkap, showroom baru mereka bisa memuat lebih banyak. "Kami cuma di sini saja, yang Harmoni tutup. Di sini bisa memuat sampai 25, tapi lagi kami kurangi sampai 16," ungkap Welly saat ditemui di sela acara peresmian (26/2). Sedang dari segi bisnis, Welly mengakui, bisa menjual seratusan unit pada tahun lalu, dengan rata-rata per bulan 10 unit.

TDA Luxury Toys sendiri, mengkhususkan bermain di pasar mobil bekas dengan lini produk yang diklaim sebagai mobil hobi. Tak terbatas pada sportscar dan supercar, mobil klasik bisa dijumpai di diler TDA Luxury Toys. Menurut Welly, koleksi yang dipajang didapat dari teman-teman. Begitu juga pelanggannya. Lebih lagi, transparasi kondisi mobil jadi salah satu kelebihan yang ditawarkan.

"Keadaan mobilnya memang harus dicek detail. Kadang mobil seperti ini (supercar) diperbaiki bisa sampai ratusan juta. Orang sering salah beli. Kelihatannya murah, beda 100 - 200 juta. Tapi dia perbaiki habisnya malah Rp 500 juta. Itu sering banget kejadian," tegas Welly. Ia pun meyakinkan, kondisi yang ditawarkan TDA Luxury Toys tak ditutupi. Misal ada kerusakan kecil yang belum diperbaiki.

Namun Welly juga tak ingin ambil risiko seperti mengambil mobil bekas banjir. "Paling sering orang kena tipu itu bekas banjir dan tabrakan. Bekas tabrakan, apalagi sampai chassis-nya kena, itu masalah. Harganya juga hancur. Kalau kena banjir, elektrik sering problem meski sudah pernah diperbaiki. Bekas banjir itu turunnya bisa sampai 50 persen kali ya dari harga bekas. Kalau saya sih mending tidak ambil."

Selain itu, keuntungan membeli di TDA Luxury Toys, dikatakan, kemudahan pembayaran. Selain cash, bisa juga kredit dengan sistem balloon payment. Dijelaskan Welly, balloon payment selama tiga tahun: "Bulan ke-12 20 persen, bulan 24 20 persen, bulan ke-36 harus pelunasan 40 persen. Cuma rata-rata tak usah pelunasan, biar saya melunasi, konsumen tinggal ambil mobil baru dan dihitung harga mobilnya berapa."

Koleksi yang dipunya, beragam. Sebut saja Lamborghini, McLaren, Ferrari, Rolls Royce, Bentley, Porsche, Range Rover, Mercedes Benz dan BMW. Ada satu lantai yang khusus men-display mobil investasi. Dalam artian, mobil langka terbatas yang harganya bakal naik tiap tahunnya. Salah satunya yang termahal, Ferrari 599 GTO 2012 yang dibanderol Rp 16 miliar. Harga itu sudah mengalami kenaikan sekitar Rp 5 - 6 miliar. (Tom/Odi)

Baca Juga: Ini Jadinya Kalau Komunitas McLaren Gelar Drag Race

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

IIMS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD D9
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Toyota Hilux Rangga
    Toyota Hilux Rangga
    Rp 785,8 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Terbaru di Oto

Oto
  • Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    10 Apr, 2024 .
  • Nissan Kicks e-Power, Si Hybrid Lincah Libas Lintas Selatan
    Nissan Kicks e-Power, Si Hybrid Lincah Libas Lintas Selatan
    08 Apr, 2024 .
  • Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    08 Apr, 2024 .
  • Mudik Bareng Suzuki All New Ertiga Hybrid Cruise ke Jogja, Ini Kelebihannya!
    Mudik Bareng Suzuki All New Ertiga Hybrid Cruise ke Jogja, Ini Kelebihannya!
    08 Apr, 2024 .
  • Update Terkini Jalan Pantura Bareng Wuling Almaz Hybrid, Muluus! | Electria Mudik with Hybrid
    Update Terkini Jalan Pantura Bareng Wuling Almaz Hybrid, Muluus! | Electria Mudik with Hybrid
    02 Apr, 2024 .
  • Plus Minus Mitsubishi XForce, Mending Ini atau HR-V dan Creta Sekalian?
    Plus Minus Mitsubishi XForce, Mending Ini atau HR-V dan Creta Sekalian?
    19 Mar, 2024 .
  • Sidak Kenyamanan Bus Mercedes-Benz OH 1626 L Terbaru Rakitan Lokal!
    Sidak Kenyamanan Bus Mercedes-Benz OH 1626 L Terbaru Rakitan Lokal!
    12 Mar, 2024 .
  • Mercedes-Benz C 300 AMG Line, Perpaduan Antara Kemewahan dan Sporty
    Mercedes-Benz C 300 AMG Line, Perpaduan Antara Kemewahan dan Sporty
    07 Mar, 2024 .
  • Suzuki Jimny 5 Door, Harga di Goreng Tapi Banyak Peminat
    Suzuki Jimny 5 Door, Harga di Goreng Tapi Banyak Peminat
    07 Mar, 2024 .
  • Mercedes-Benz CLE, Ubahannya Bikin BMW Terlihat Lebay
    Mercedes-Benz CLE, Ubahannya Bikin BMW Terlihat Lebay
    07 Mar, 2024 .
Tonton Video Mobil

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • LEBARAN DRIVE: Fitur Android Jadi Andalan Perjalanan Mudik Dengan Daihatsu Xenia
    LEBARAN DRIVE: Fitur Android Jadi Andalan Perjalanan Mudik Dengan Daihatsu Xenia
    Eka Zulkarnain H, Hari ini
  • PEVS 2024 Siap Dibuka Pekan Depan, Lebih Lama dan Peserta Lebih Ramai
    PEVS 2024 Siap Dibuka Pekan Depan, Lebih Lama dan Peserta Lebih Ramai
    Zenuar Yoga, Hari ini
  • Neta Bakal Bawa SUV Listrik Baru di PEVS 2024
    Neta Bakal Bawa SUV Listrik Baru di PEVS 2024
    Alvando Noya, Hari ini
  • Citroen C3 Aircross Resmi Meluncur di Indonesia, Tidak Sampai Rp300 Juta
    Citroen C3 Aircross Resmi Meluncur di Indonesia, Tidak Sampai Rp300 Juta
    Muhammad Hafid, 23 Apr, 2024
  • Zeekr 009 Glory Edition Jadi MPV Listrik Mewah Lawan Lexus LM
    Zeekr 009 Glory Edition Jadi MPV Listrik Mewah Lawan Lexus LM
    Muhammad Hafid, 23 Apr, 2024

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • advice
  • Chery Group Kantongi Penjualan Setengah Juta Unit Mobil Kuartal Pertama 2024 
    Chery Group Kantongi Penjualan Setengah Juta Unit Mobil Kuartal Pertama 2024 
    Anjar Leksana, Hari ini
  • Faktor Ini yang Bikin Penjualan Mobil Nasional Turun 23,9 Persen Kuartal I 2024
    Faktor Ini yang Bikin Penjualan Mobil Nasional Turun 23,9 Persen Kuartal I 2024
    Anjar Leksana, 23 Apr, 2024
  • Zhidou Rainbow, Mobil Listrik Mini Tak Sampai Rp100 Juta
    Zhidou Rainbow, Mobil Listrik Mini Tak Sampai Rp100 Juta
    Muhammad Hafid, 23 Apr, 2024
  • Keunggulan All New Toyota Yaris Cross Hybrid yang Membuatnya Nikmat Dipakai Mudik
    Keunggulan All New Toyota Yaris Cross Hybrid yang Membuatnya Nikmat Dipakai Mudik
    Ardiantomi, 22 Apr, 2024
  • Toyota Fortuner Mild Hybrid Dijual di Afrika Selatan, Apa yang Berbeda?
    Toyota Fortuner Mild Hybrid Dijual di Afrika Selatan, Apa yang Berbeda?
    Anjar Leksana, 22 Apr, 2024
  • Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • 8 Poin Penting Berkendara Mudik Aman, Termasuk Posisi Safety Loading
    8 Poin Penting Berkendara Mudik Aman, Termasuk Posisi Safety Loading
    Anjar Leksana, 03 Apr, 2023
  • Penyebab Ban Mobil Benjol dan Cara Mencegahnya
    Penyebab Ban Mobil Benjol dan Cara Mencegahnya
    Anjar Leksana, 28 Mar, 2023
  • Bahaya Fatal Microsleep, Lakukan Ini untuk Mencegahnya
    Bahaya Fatal Microsleep, Lakukan Ini untuk Mencegahnya
    Setyo Adi, 02 Jan, 2023
  • Begini Cara Mengatur Bukaan Pedal Gas dan Kopling Mobil Manual yang Benar
    Begini Cara Mengatur Bukaan Pedal Gas dan Kopling Mobil Manual yang Benar
    Anjar Leksana, 30 Des, 2022
  • Hyundai Stargazer X: Versatile Crossover dengan Kenyamanan MPV
    Hyundai Stargazer X: Versatile Crossover dengan Kenyamanan MPV
    Setyo Adi, 13 Mar, 2024
  • First Drive BYD Seal: Sensasi Supercar Tanpa Perlu Mahal
    First Drive BYD Seal: Sensasi Supercar Tanpa Perlu Mahal
    Setyo Adi, 29 Feb, 2024
  • First Drive BYD Dolphin: Banyak Keunggulan dari Rival Sekelasnya
    First Drive BYD Dolphin: Banyak Keunggulan dari Rival Sekelasnya
    Anjar Leksana, 12 Feb, 2024
  • Test Drive BYD Atto 3: Kualitas Mengejutkan dan Banyak Gimik
    Test Drive BYD Atto 3: Kualitas Mengejutkan dan Banyak Gimik
    Anindiyo Pradhono, 09 Feb, 2024
  • Test Drive New Nissan Kicks e-Power: Fokus ke Efisiensi
    Test Drive New Nissan Kicks e-Power: Fokus ke Efisiensi
    Wahyu Hariantono, 29 Jan, 2024
  • Ragam Jenis Konfigurasi Mesin dan Segala Kelebihannya
    Ragam Jenis Konfigurasi Mesin dan Segala Kelebihannya
    Muhammad Hafid, 18 Mar, 2024
  • Kisah Kesuksesan Isuzu Menjadi Produsen Kendaraan Niaga Kelas Dunia
    Kisah Kesuksesan Isuzu Menjadi Produsen Kendaraan Niaga Kelas Dunia
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • 10 Mobil Polisi Paling Keren di Dunia
    10 Mobil Polisi Paling Keren di Dunia
    Muhammad Hafid, 09 Jan, 2023
  • Merasakan Langsung Mobil Listrik Volvo C40 Recharge di Tanah Kelahirannya
    Merasakan Langsung Mobil Listrik Volvo C40 Recharge di Tanah Kelahirannya
    Eka Zulkarnain H, 02 Jan, 2023
  • Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Anjar Leksana, 14 Okt, 2022
  • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*