Merek Tiongkok Makin Banyak, Siap Dominasi IIMS 2025

Banyak perkenalan model baru, ada brand anyar juga yang memperkenalkan diri

Merek Tiongkok Makin Banyak, Siap Dominasi IIMS 2025

Pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025, akan digelar di JIEXPO Kemayoran Jakarta pada tanggal 13 hingga 23 Februari 2025. Tahun ini akan diikuti 31 merek kendaraan roda empat, termasuk sejumlah pemain dari Tiongkok. Bahkan, beberapa merek baru akan melakukan debut mereka di ajang ini. Berikut adalah detail lengkapnya:

KEY TAKEAWAYS

  • Berapa banyak merek kendaraan yang berpartisipasi dalam IIMS 2025?

    Sebanyak 31 merek kendaraan roda empat akan berpartisipasi dalam IIMS 2025
  • Apakah ada merek baru yang akan melakukan debut di IIMS 2025?

    a, beberapa merek baru yang akan melakukan debut di IIMS 2025 antara lain Honri, Geely, dan Jaecoo.
  • BAIC

    Baru hadir di Indonesia tahun lalu, BAIC akan berpartisipasi dalam IIMS 2025 di Hall B3. Mereka akan menghadirkan berbagai varian produk, termasuk BJ40 Plus dan X55 II. Ada kemungkinan BAIC akan memberikan kejutan kepada pengunjung IIMS 2025 dengan produk-produk terbaru mereka.

    BYD

    BYD menampilkan produk terbaru mereka di Hall D. Meskipun informasi lengkapnya masih dirahasiakan, diperkirakan BYD akan meluncurkan Seagull atau Dolphin Mini, mobil listrik kecil dengan harga yang sangat terjangkau. Selain itu, BYD juga mungkin akan memperkenalkan Sealion 7, mobil kompak yang juga menjadi incaran pasar.

    Chery

    Dikenal sebagai spesialis SUV, Chery akan memperkenalkan Tiggo Cross di Hall A3. SUV ini dilengkapi dengan mesin berkapasitas 1.500cc dan dirancang untuk memberikan kenyamanan serta performa maksimal bagi penggunanya.

    BAIC di GJAW 2024

    Denza

    Merek mobil listrik premium yang baru, akan memamerkan Denza 9 di Hall D. MPV listrik premium ini diharapkan dapat bersaing di segmen mobil mewah dengan teknologi elektrifikasi sepenuhnya.

    DFSK dan Seres

    Kedua brand juga akan meramaikan IIMS 2025 di Hall B3. DFSK akan menampilkan berbagai produk bermesin konvensional dan elektrifikasi yang menyasar berbagai segmen pasar, termasuk segmen komersial. Di sisi lain, Seres akan memamerkan kendaraan listrik dengan harga terjangkau, termasuk hasil kolaborasi dengan modifikator terkenal, Gofar Hilman.

    GAC Aion

    GAC Aion akan membawa MPV listrik dengan konfigurasi tiga baris yang mampu menampung hingga tujuh penumpang. Model-model yang akan ditampilkan antara lain Y Plus, ES, dan Hyptec HT. Mereka bisa ditemukan di Hall A1.

    Geely

    Brand lama yang kembali lagi, bakal akan membuat debutnya di Indonesia dengan memperkenalkan SUV listrik kompak, Geely EX5, di Hall B3. Mobil ini diharapkan dapat menarik minat konsumen perkotaan.

    Great Wall Motor

    GWM akan merilis Tank 700 di Hall B1. GWM Indonesia mengelola beberapa sub-brand, termasuk Tank dengan model 300 HEV dan 500 HEV, Haval dengan H6 HEV dan Jolion, serta Ora 03 BEV.

    Haval H6

    Honri

    Merek baru yang fokus pada kendaraan elektrifikasi, juga akan memanfaatkan IIMS 2025 sebagai ajang debut mereka. Mereka akan memperkenalkan Boma, MPV berbadan besar, yang dapat ditemukan di Hall B3.

    Jaecoo

    Merek yang merupakan bagian dari Chery Group, akan menampilkan model perdananya, J7, di Hall B3. Model ini telah dirilis beberapa waktu lalu dan diharapkan dapat menarik perhatian pengunjung IIMS 2025.

    Jetour

    Jetour juga baru mendebut di pameran otomotif sebelumnya. Mereka siap menjajaki segmen elektrifikasi dengan menghadirkan model X70S EV di Hall B3.

    MG

    MG Motor akan menghadirkan lini lengkap mereka di Hall A2. Selain itu, mereka akan mengumumkan kemitraan resmi dengan klub sepak bola terkenal, Arsenal, yang diharapkan dapat menarik lebih banyak penggemar.

    Neta

    Neta berencana memperkenalkan dua model listrik, Neta V-II dan Neta X, di Hall C3. Tidak menutup kemungkinan Neta juga akan membawa kembali model Neta L yang telah diperbarui.

    Wuling

    Dari Wuling, akan meluncurkan dua produk baru di Hall D. Meskipun detailnya masih terbatas, produk baru ini diharapkan dapat menarik perhatian pengunjung IIMS 2025. (HFD/ODI)

    Baca Juga: 

    Kemeriahan IIMS 2025 Tinggal Seminggu Lagi, Cek Harga Tiketnya

    Bakal Meriah! Lebih dari 10 Merek Siap Luncurkan Produk Baru di IIMS 2025

    IIMS 2025 Siap Digelar! Peluncuran Mobil Baru dan Promo Spesial Menanti Pengunjung

    Muhammad Hafid

    Muhammad Hafid

    Muhammad Hafid, atau biasa dipanggil Hafid adalah jurnalis otomotif berpengalaman. Pengetahuannya tidak hanya terbatas di teknis otomotif roda empat, tapi juga roda dua dan industri secara keseluruhan. Beberapa media pernah menjadi tempat baginya menyalurkan bakat dan pengetahuan, sebelum akhirnya bergabung bersama OTO.com awal Oktober 2018.

    Baca Bio Penuh

    Jual mobil anda dengan harga terbaik

    Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
    Listing gratis Listing gratis
    Daftarkan mobil Anda

    IIMS 2025

    Tren & Pembaruan Terbaru

    Anda mungkin juga tertarik

    • Berita
    • Artikel feature

    Mobil Pilihan

    • Yang Akan Datang
    • VinFast VF 6 ev
      VinFast VF 6
      Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • VinFast VF 7 ev
      VinFast VF 7
      Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • MG 3 hev
      MG 3
      Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
      Mitsubishi Xpander Hybrid
      Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • BYD Atto 4 ev
      BYD Atto 4
      Rp 464,33 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan

    Video Mobil Terbaru di Oto

    Oto
    • Mercedes Benz G 580 Edition One, Electric Version of G Class, Attractive Price to be Collected
      Mercedes Benz G 580 Edition One, Electric Version of G Class, Attractive Price to be Collected
      13 Mar, 2025 .
    • AION V: LONG DISTANCE TEST OVER 600 KM JAKARTA YOGYAKARTA
      AION V: LONG DISTANCE TEST OVER 600 KM JAKARTA YOGYAKARTA
      07 Mar, 2025 .
    • Mercedes-Benz EQE 350
      Mercedes-Benz EQE 350
      07 Mar, 2025 .
    • Mitsubishi New Pajero Sport Has an Interesting Side to the SUV Onslaught in Its Class
      Mitsubishi New Pajero Sport Has an Interesting Side to the SUV Onslaught in Its Class
      27 Feb, 2025 .
    • GEREBEK IIMS 2025, SURGA MOBIL MOTOR TERKINI, AFTERMARKET DAN FULL HIBURAN!
      GEREBEK IIMS 2025, SURGA MOBIL MOTOR TERKINI, AFTERMARKET DAN FULL HIBURAN!
      21 Feb, 2025 .
    • HYUNDAI VENUE: SEE AND TRY THIS SMALL SUV FOR RP340 MILLION, IS IT WORTH BUYING?
      HYUNDAI VENUE: SEE AND TRY THIS SMALL SUV FOR RP340 MILLION, IS IT WORTH BUYING?
      17 Feb, 2025 .
    • BYD SEALION 7: EXTERIOR & INTERIOR DETAILS INDONESIAN MARKET
      BYD SEALION 7: EXTERIOR & INTERIOR DETAILS INDONESIAN MARKET
      14 Feb, 2025 .
    • FIRST TESTING TIGGO CROSS, NEW SUV FROM CHERY
      FIRST TESTING TIGGO CROSS, NEW SUV FROM CHERY
      14 Feb, 2025 .
    • Driving with Toyota Hilux Rangga Builds Business in Palabuhan Ratu
      Driving with Toyota Hilux Rangga Builds Business in Palabuhan Ratu
      11 Feb, 2025 .
    • MOBIL BARU YANG SIAP MELUNCUR DI 2025, AVANZA SAMPAI XPANDER HYBRID
      MOBIL BARU YANG SIAP MELUNCUR DI 2025, AVANZA SAMPAI XPANDER HYBRID
      03 Feb, 2025 .
    Tonton Video Mobil

    Artikel Mobil dari Carvaganza

    • Mazda MX-5, Perubahan Dari Generasi Ke Generasi
      Mazda MX-5, Perubahan Dari Generasi Ke Generasi
      Eka Zulkarnain H, Hari ini
    • Mitsubishi Xpander Hybrid Tambah Varian di Thailand, Dapat Upgrade Tampilan
      Mitsubishi Xpander Hybrid Tambah Varian di Thailand, Dapat Upgrade Tampilan
      Anjar Leksana, Hari ini
    • Honda Accord Dapat Piala Midsize Sedan Terbaik Keempat Kali di Amerika
      Honda Accord Dapat Piala Midsize Sedan Terbaik Keempat Kali di Amerika
      Muhammad Hafid, Hari ini
    • 7 Pilihan LMPV Terbaik untuk Mudik Lebaran 2025: Nyaman, Irit, dan Andal!
      7 Pilihan LMPV Terbaik untuk Mudik Lebaran 2025: Nyaman, Irit, dan Andal!
      Muhammad Hafid, 17 Mar, 2025
    • Daihatsu Catat Penjualan Positif di Awal 2025, Sigra dan Gran Max Jadi Favorit!
      Daihatsu Catat Penjualan Positif di Awal 2025, Sigra dan Gran Max Jadi Favorit!
      Alvando Noya, 17 Mar, 2025

    Artikel Mobil dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Tips
    • Review
    • Artikel Feature
    • advice
    • Mazda MX-5 35th Anniversary Edition: Perayaan Ikonis untuk 35 Tahun Perjalanan
      Mazda MX-5 35th Anniversary Edition: Perayaan Ikonis untuk 35 Tahun Perjalanan
      Wahyu Hariantono, Hari ini
    • Daftar Harga Toyota Kijang Innova Zenix Bekas untuk Mudik Lebaran
      Daftar Harga Toyota Kijang Innova Zenix Bekas untuk Mudik Lebaran
      Anjar Leksana, 17 Mar, 2025
    • Mengenal Teknologi Chery Super Hybrid: Inovasi Canggih di Era Elektrifikasi
      Mengenal Teknologi Chery Super Hybrid: Inovasi Canggih di Era Elektrifikasi
      Anjar Leksana, 14 Mar, 2025
    • Hyptec HT Tiba di Indonesia: 1.000 Unit SUV Listrik Premium Siap Diterima Konsumen
      Hyptec HT Tiba di Indonesia: 1.000 Unit SUV Listrik Premium Siap Diterima Konsumen
      Zenuar Istanto, 14 Mar, 2025
    • VinFast Kirim 2.500 Mobil Listrik ke Indonesia
      VinFast Kirim 2.500 Mobil Listrik ke Indonesia
      Anjar Leksana, 13 Mar, 2025
    • Termasuk Komponen Vital, Pentingnya Merawat Ban Serep
      Termasuk Komponen Vital, Pentingnya Merawat Ban Serep
      Setyo Adi, 04 Des, 2024
    • Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
      Menyiasati Terjebak Macet Horor Berjam-jam
      Setyo Adi, 20 Sep, 2024
    • Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
      Supaya Hemat Baterai, Terapkan Cara Mengendarai Mobil Listrik Seperti Ini
      Anjar Leksana, 06 Sep, 2024
    • Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
      Cara Mudah Klaim Asuransi Kendaraan
      Anjar Leksana, 04 Sep, 2024
    • Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
      Habis Road Trip, Periksa Komponen Penting Mobil Ini
      Setyo Adi, 24 Jun, 2024
    • First Drive Jetour X70 Plus: SUV 7-Seater Lapang dengan Fitur Melimpah
      First Drive Jetour X70 Plus: SUV 7-Seater Lapang dengan Fitur Melimpah
      Anjar Leksana, 14 Jan, 2025
    • Test Drive Toyota Hilux Rangga: Performa dan Durabilitas Sudah Teruji
      Test Drive Toyota Hilux Rangga: Performa dan Durabilitas Sudah Teruji
      Zenuar Istanto, 06 Jan, 2025
    • Test Drive Hyundai Santa Fe 2.5 GDi Calligraphy: Kemewahan dalam Paket Lebih Ekonomis
      Test Drive Hyundai Santa Fe 2.5 GDi Calligraphy: Kemewahan dalam Paket Lebih Ekonomis
      Anindiyo Pradhono, 30 Des, 2024
    • Test Drive Hyundai Santa Fe 1.6T-GDi HEV: Kuat di Tanjakan Kawah Kamojang dan Tetap Efisien
      Test Drive Hyundai Santa Fe 1.6T-GDi HEV: Kuat di Tanjakan Kawah Kamojang dan Tetap Efisien
      Anjar Leksana, 30 Des, 2024
    • Test Drive Hyundai Ioniq 5 N di Mandalika: Bisa Bikin Kaum Petrolhead Kepincut
      Test Drive Hyundai Ioniq 5 N di Mandalika: Bisa Bikin Kaum Petrolhead Kepincut
      Wahyu Hariantono, 11 Des, 2024
    • Deret Aturan Pemerintah untuk Kendaraan Listrik di Indonesia
      Deret Aturan Pemerintah untuk Kendaraan Listrik di Indonesia
      Alvando Noya, 02 Jan, 2025
    • Hyundai Tucson vs Honda CR-V: Mana yang Lebih Unggul di Segmen SUV C?
      Hyundai Tucson vs Honda CR-V: Mana yang Lebih Unggul di Segmen SUV C?
      Setyo Adi, 02 Jan, 2025
    • Daftar Harga 5 SUV Off-Roader 4x4 yang Cocok untuk Bertualang
      Daftar Harga 5 SUV Off-Roader 4x4 yang Cocok untuk Bertualang
      Anjar Leksana, 27 Des, 2024
    • Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
      Kompetitor yang Harus Mewaspadai Kehadiran Toyota Hilux Rangga
      Anjar Leksana, 17 Okt, 2024
    • Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
      Daftar 8 Mobil dan Motor yang Menggunakan Nama Sama
      Anjar Leksana, 03 Okt, 2024
    • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
      Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
      Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*