Melihat Kilaunya Pabrik Bugatti Chiron di Molsheim, Prancis

Melihat Kilaunya Pabrik Bugatti Chiron di Molsheim, Prancis

Molsheim adalah rumah keluarga besar Bugatti. Tempat sang pendiri meletakkan harapannya terhadap brand berkelas itu. Berlokasi di jantung kota Alsace, Prancis, Molsheim menjadi saksi bisu lahirnya nilai seni, teknologi dan otomotif yang bersatu di 1909. Lebih dari satu abad lamanya, Bugatti masih melanjutkan tradisi kesuksesan mereka di tempat kelahirannya, sesuai apa yang diinginkan oleh sang pendiri, Ettore Bugatti.

Pabrik Bugatti Chiron Molsheim 09

Melewati pintu gerbang bersejarah pabrik Bugatti di Molsheim, siapa saja yang berkunjung ke tempat ini, bakal disapa oleh Château St. Jean. Rumah sekaligus museum kemenangan Ettore Bugatti ini, menceritakan sejuta cerita tentang brand Bugatti sejak awal berdiri. Di sekitar tempat inilah, terdapat ribuan kenangan yang disampaikan dengan indahnya oleh mobil-mobil klasik elegan Bugatti yang sangat langka.

Gaya arsitektur klasik nan megah, pun terlihat di Remise Nord. Bekas kandang kuda yang berdiri sejak 1853 itu, kini disulap menjadi tempat para customer service Bugatti memberikan pelayanan terbaik bagi konsumennya. Di tempat inilah berkantor sejumlah flying doctor yang siap terbang ke seluruh dunia, untuk melayani segala keluhan konsumen mereka terhadap mobil-mobil paling berharga di dunia itu.

Pabrik Bugatti Chiron Molsheim 08

Di sekitar area hijau yang sesekali diramaikan lalu-lalang beberapa ekor kawanan rusa itu, terdapat satu bangunan modern yang sangat menawan. The Atelier, di dalam bangunan inilah setiap mobil Bugatti dilahirkan. Tempat setiap mobil Bugatti dirakit secara manual oleh tangan-tangan trampil para insinyurnya.

The Atelier, mungkin lebih pantas disebut sebagai studio ketimbang pabrik. Bangunan seluas seribu meter persegi yang diresmikan pada 2005 ini, memiliki fasilitas berteknologi tinggi. Lantainya dilapisi epoxy yang bersifat kondusif untuk mengurangi resiko para pekerjanya tersengat listrik statis.

Pabrik Bugatti Chiron Molsheim 02

Bangunan yang memiliki bentuk menyerupai logo ‘Macaron’ Bugatti ini dirancang arsitek ternama asal Munich, Professor Gunter Henn. Bagian lantainya sengaja dibuat putih berkilau. Menurut mereka, ini dilakukan untuk menangkap esensi agar setiap Bugatti yang melintas di atasnya tampak seperti model yang sedang melenggok di atas catwalk.

Bugatti melakukan sedikit modifikasi pada Atelier ketika Chiron datang. Atelier menghasilkan sekitar 70 unit Chiron pada 2017. Layaknya bermain puzzle, tak kurang dari 1.800 komponen dipasang oleh 20 orang teknisi Bugatti di tempat ini, untuk menghasilkan satu unit hypercar bertenaga 1.500 hp.

Pabrik Bugatti Chiron Molsheim 03

Bagi mobil mewah seharga US$ 2,5 juta atau sekitar Rp 34,1 miliar, Bugatti menawarkan ragam personalisasi bernama ‘La Malson Pur Sang’ yang bisa dipilih konsumennya. Mulai dari 23 pilihan warna eksterior, 8 pilihan motif serat karbon, atau 31 pilihan kombinasi warna kulit untuk interiornya.

Bugatti juga menawarkan 8 pilihan warna jok berbalut Alcantara dengan 30 opsi warna jahitan, 18 tipe karpet dasar, hingga 11 pilihan warna sabuk pengaman. Bila semua pilihan itu masih belum sesuai dengan keinginan konsumennya, Bugatti bersedia melayani pilihan warna individual yang diminta konsumennya.

Pabrik Bugatti Chiron Molsheim 01

Setelah semua personalisasi ditetapkan, dibutuhkan tidak kurang dari 6 bulan untuk merangkai semua komponen menjadi satu unit mobil yang utuh. Pertama, mesin bertenaga 1.500 hp dengan torsi puncak 1.600 Nm yang dikirim dari fasilitas perakitan mesin VW di Salzgitter dirangkai. Di saat bersamaan, transmisi 7-speed dual-clutch miliknya juga mulai dirangkai.

Setelah itu, keduanya disatukan ke dalam struktur rangka berbahan karbon. Struktur rangka ini, kemudian dilengkapi kaki-kaki, pipa-pipa, kabel elektronik, radiator dan komponen lainnya. Selanjutnya, keempat ban dipasangkan pada mobil. Teknisi kemudian mengisi cairan-cairan ke dalamnya seperti oli mesin, oli transmisi, oli rem, oli hidrolis, radiator coolant, lalu divacuum selama 10 menit untuk menguji jalannya sirkulasi cairan atau mencari kebocoran.

Pabrik Bugatti Chiron Molsheim 05

Mobil lantas diuji menggunakan dynamometer atau yang biasa lebih dikenal dengan sebutan dyno. Alat ini sanggup mencatat output Chiron yang mencapai 1.500 hp. Percaya atau tidak, saat melaju hingga kecepatan lebih dari 200 kpj, energi yang dihasilkan Bugatti Chiron selama pengujian, ternyata sanggup menghasilkan tenaga listrik hingga 1.200 amps atau setara 14.400 watt. Hebatnya, energi itu disumbangkan dan didistribusikan untuk jaringan listrik lokal di Molsheim.

Selama pengujian intensif ini, komputer dapat memonitor kinerja seluruh sistem penggeraknya. Mulai dari kondisi mesin, transmisi hingga program lainnya seperti traction control, ABS dan lainnya. Pengujian ini memakan waktu dua sampai tiga jam dan mobil diajak seperti menempuh perjalanan sejauh 60 km.

Pabrik Bugatti Chiron Molsheim 07

Lulus uji dyno, semua komponen eksterior dipasang dan mobil masuk ke water test. Selama 30 menit, Chiron dipaparkan di bawah guyuran hujan dengan berbagai intensitas untuk mencari kebocoran.

Pengujian tidak berhenti sampai di situ. Setelah interior dipasang, mobil diuji di jalan raya. Chiron wajib melintasi perjalanan dari Vosges ke airport di Colmar sejauh 300 km. Sesampainya di sana, Chiron melintas di landasan pacu untuk menguji kecepatannya hingga 250 kpj sebelum kembali ke Atelier melewati Autobahn. Selama pengujian Chiron dibawa memakai ban dan velg khusus pengujian untuk mencegah risiko rusak sebelum sampai ke tangan konsumen.

Pabrik Bugatti Chiron Molsheim 10

Proses yang sangat panjang dan masih banyak proses lain yang harus dilakukan. Misalnya setelah diuji, Chiron dipasangkan dengan ban dan velg aslinya, mengganti oli transmisi, mengecat ulang kendaraan, melapisinya dengan lapisan pelindung, dipoles dan lainnya. Lalu mobil ini wajib melintas di bawah puluhan sinar terang untuk inspeksi terakhir sebelum masuk ke garasi pemiliknya.

Studio mewah yang sarat teknologi tinggi dan proses produksi yang begitu panjang dan sangat teliti ini, mungkin adalah formula kesuksesan Bugatti dalam menghasilkan hypercar bermesin 1.500 hp. Tak heran di Eropa saja harganya mencapai lebih dari Rp 34 miliar.

Baca juga: Inilah 5 Mobil Unik Dengan Top Speed Diatas 300 kpj!

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

IIMS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD D9
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Toyota Hilux Rangga
    Toyota Hilux Rangga
    Rp 785,8 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Terbaru di Oto

Oto
  • Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    10 Apr, 2024 .
  • Nissan Kicks e-Power, Si Hybrid Lincah Libas Lintas Selatan
    Nissan Kicks e-Power, Si Hybrid Lincah Libas Lintas Selatan
    08 Apr, 2024 .
  • Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    08 Apr, 2024 .
  • Mudik Bareng Suzuki All New Ertiga Hybrid Cruise ke Jogja, Ini Kelebihannya!
    Mudik Bareng Suzuki All New Ertiga Hybrid Cruise ke Jogja, Ini Kelebihannya!
    08 Apr, 2024 .
  • Update Terkini Jalan Pantura Bareng Wuling Almaz Hybrid, Muluus! | Electria Mudik with Hybrid
    Update Terkini Jalan Pantura Bareng Wuling Almaz Hybrid, Muluus! | Electria Mudik with Hybrid
    02 Apr, 2024 .
  • Plus Minus Mitsubishi XForce, Mending Ini atau HR-V dan Creta Sekalian?
    Plus Minus Mitsubishi XForce, Mending Ini atau HR-V dan Creta Sekalian?
    19 Mar, 2024 .
  • Sidak Kenyamanan Bus Mercedes-Benz OH 1626 L Terbaru Rakitan Lokal!
    Sidak Kenyamanan Bus Mercedes-Benz OH 1626 L Terbaru Rakitan Lokal!
    12 Mar, 2024 .
  • Mercedes-Benz C 300 AMG Line, Perpaduan Antara Kemewahan dan Sporty
    Mercedes-Benz C 300 AMG Line, Perpaduan Antara Kemewahan dan Sporty
    07 Mar, 2024 .
  • Suzuki Jimny 5 Door, Harga di Goreng Tapi Banyak Peminat
    Suzuki Jimny 5 Door, Harga di Goreng Tapi Banyak Peminat
    07 Mar, 2024 .
  • Mercedes-Benz CLE, Ubahannya Bikin BMW Terlihat Lebay
    Mercedes-Benz CLE, Ubahannya Bikin BMW Terlihat Lebay
    07 Mar, 2024 .
Tonton Video Mobil

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • LEBARAN DRIVE: 5 Hal Yang Disukai Dari Daihatsu Xenia Selama Mudik
    LEBARAN DRIVE: 5 Hal Yang Disukai Dari Daihatsu Xenia Selama Mudik
    Eka Zulkarnain H, Hari ini
  • BEIJING AUTO SHOW 2024: MINI Aceman Debut Jadi Crossover EV Pertama
    BEIJING AUTO SHOW 2024: MINI Aceman Debut Jadi Crossover EV Pertama
    Setyo Adi, Hari ini
  • BEIJING AUTO SHOW 2024: Hongqi EH7 Menggoda Jadi Carbiolet Listrik Mewah
    BEIJING AUTO SHOW 2024: Hongqi EH7 Menggoda Jadi Carbiolet Listrik Mewah
    Muhammad Hafid, Hari ini
  • Pekan Depan Dibuka, PEVS 2024 Akan Ada Banyak Launching Mobil Listrik Baru
    Pekan Depan Dibuka, PEVS 2024 Akan Ada Banyak Launching Mobil Listrik Baru
    Zenuar Yoga, Hari ini
  • Penampakan Pertama Range Rover Listrik, Disiksa di Cuaca Ekstrem
    Penampakan Pertama Range Rover Listrik, Disiksa di Cuaca Ekstrem
    Alvando Noya, Hari ini

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • advice
  • Penjualan Honda Naik 19 Persen, Brio Masih Andalan
    Penjualan Honda Naik 19 Persen, Brio Masih Andalan
    Anjar Leksana, Hari ini
  • Citroen C3 Aircross Resmi Meluncur, Harganya Tak Sampai Rp300 Juta!
    Citroen C3 Aircross Resmi Meluncur, Harganya Tak Sampai Rp300 Juta!
    Muhammad Hafid, 24 Apr, 2024
  • Chery Group Kantongi Penjualan Setengah Juta Unit Mobil Kuartal Pertama 2024 
    Chery Group Kantongi Penjualan Setengah Juta Unit Mobil Kuartal Pertama 2024 
    Anjar Leksana, 24 Apr, 2024
  • Faktor Ini yang Bikin Penjualan Mobil Nasional Turun 23,9 Persen Kuartal I 2024
    Faktor Ini yang Bikin Penjualan Mobil Nasional Turun 23,9 Persen Kuartal I 2024
    Anjar Leksana, 23 Apr, 2024
  • Zhidou Rainbow, Mobil Listrik Mini Tak Sampai Rp100 Juta
    Zhidou Rainbow, Mobil Listrik Mini Tak Sampai Rp100 Juta
    Muhammad Hafid, 23 Apr, 2024
  • Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • 8 Poin Penting Berkendara Mudik Aman, Termasuk Posisi Safety Loading
    8 Poin Penting Berkendara Mudik Aman, Termasuk Posisi Safety Loading
    Anjar Leksana, 03 Apr, 2023
  • Penyebab Ban Mobil Benjol dan Cara Mencegahnya
    Penyebab Ban Mobil Benjol dan Cara Mencegahnya
    Anjar Leksana, 28 Mar, 2023
  • Bahaya Fatal Microsleep, Lakukan Ini untuk Mencegahnya
    Bahaya Fatal Microsleep, Lakukan Ini untuk Mencegahnya
    Setyo Adi, 02 Jan, 2023
  • Begini Cara Mengatur Bukaan Pedal Gas dan Kopling Mobil Manual yang Benar
    Begini Cara Mengatur Bukaan Pedal Gas dan Kopling Mobil Manual yang Benar
    Anjar Leksana, 30 Des, 2022
  • Hyundai Stargazer X: Versatile Crossover dengan Kenyamanan MPV
    Hyundai Stargazer X: Versatile Crossover dengan Kenyamanan MPV
    Setyo Adi, 13 Mar, 2024
  • First Drive BYD Seal: Sensasi Supercar Tanpa Perlu Mahal
    First Drive BYD Seal: Sensasi Supercar Tanpa Perlu Mahal
    Setyo Adi, 29 Feb, 2024
  • First Drive BYD Dolphin: Banyak Keunggulan dari Rival Sekelasnya
    First Drive BYD Dolphin: Banyak Keunggulan dari Rival Sekelasnya
    Anjar Leksana, 12 Feb, 2024
  • Test Drive BYD Atto 3: Kualitas Mengejutkan dan Banyak Gimik
    Test Drive BYD Atto 3: Kualitas Mengejutkan dan Banyak Gimik
    Anindiyo Pradhono, 09 Feb, 2024
  • Test Drive New Nissan Kicks e-Power: Fokus ke Efisiensi
    Test Drive New Nissan Kicks e-Power: Fokus ke Efisiensi
    Wahyu Hariantono, 29 Jan, 2024
  • Ragam Jenis Konfigurasi Mesin dan Segala Kelebihannya
    Ragam Jenis Konfigurasi Mesin dan Segala Kelebihannya
    Muhammad Hafid, 18 Mar, 2024
  • Kisah Kesuksesan Isuzu Menjadi Produsen Kendaraan Niaga Kelas Dunia
    Kisah Kesuksesan Isuzu Menjadi Produsen Kendaraan Niaga Kelas Dunia
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • 10 Mobil Polisi Paling Keren di Dunia
    10 Mobil Polisi Paling Keren di Dunia
    Muhammad Hafid, 09 Jan, 2023
  • Merasakan Langsung Mobil Listrik Volvo C40 Recharge di Tanah Kelahirannya
    Merasakan Langsung Mobil Listrik Volvo C40 Recharge di Tanah Kelahirannya
    Eka Zulkarnain H, 02 Jan, 2023
  • Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Anjar Leksana, 14 Okt, 2022
  • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*