Chery Adakan Kontes Modifikasi Omoda 5
Hadiahnya trip ke headquarter di Tiongkok
Chery terus berusaha memperluas bisnisnya di Indonesia. Penerimaan positif dari konsumen menjadi fokus utama bagi merek asal Tiongkok ini. Berdasarkan hal itu, Chery Indonesia mengadakan kompetisi modifikasi yang diberi nama Omoda Fivestival 2024 – The Art of Contest.
Acara ini mengundang pemilik Omoda 5, penggemar otomotif, dan desainer untuk berpartisipasi “Kami sangat menghargai saran dari para pemilik Omoda 5. Kompetisi ini adalah cara kami untuk memberikan apresiasi atas kreativitas pecinta otomotif dan konsumen Chery Omoda 5. Kami percaya bahwa kolaborasi antara Chery, konsumen dan pecinta otomotif adalah kunci untuk menciptakan produk yang benar-benar memenuhi harapan dan kebutuhan pasar,” kata Rifkie Setiawan, Head of Brand Department PT Chery Sales Indonesia dalam keterangan resminya.
“Kompetisi ini juga mendapat perhatian khusus dari kantor pusat Chery di Tiongkok, dan oleh karena itu, empat peserta terbaik akan ikut dalam perjalanan ke Tiongkok dan bertemu dengan manajemen kami di sana,” tambahnya.
Mengangkat tema Futurism, Fashion dan Tech, Chery akan menilai ide-ide terbaik yang dapat merepresentasikan dan mengintegrasikan tema tersebut. Ada dua kategori yang dilombakan: Real Decal Modification dan Digital Decal Modification.
Baca Juga: Ini yang Membedakan Chery Omoda E5 Pure dengan Varian Lain
Kategori Real Decal Modification terbuka bagi pemilik Omoda 5. Peserta diperbolehkan untuk memodifikasi livery, pelek, suspensi, dan aksesori lainnya. Yang menarik, 30 peserta pertama akan mendapatkan layanan gratis dari Maxdecal yang berkolaborasi untuk modifikasi livery.
Untuk kategori Digital Decal Modification, peserta yang belum memiliki Omoda 5 dapat berpartisipasi. Kriteria lomba bebas, mulai dari perubahan warna, grafis, hingga desain lain pada format yang disediakan. Peserta juga boleh menggunakan perangkat lunak atau software pilihan mereka dan mengirimkan lebih dari satu entri.
Penilaian akan berdasarkan tema, kerapian, keselarasan desain, harmonisasi, dan tampilan keseluruhan. Total hadiah mencapai lebih dari Rp70 juta dan empat paket perjalanan eksklusif ke Tiongkok, termasuk undangan untuk mengunjungi kantor pusat Chery.
Pendaftaran masih terbuka hingga 10 September untuk kategori Digital Decal Modification, dan hingga 13 November untuk Real Decal Modification. Informasi dan syarat lomba, termasuk cara pendaftaran, tersedia di situs resmi Chery. Chery berharap kompetisi ini dapat menginspirasi para penggemar otomotif dan desainer di Indonesia untuk menunjukkan bakat dan mendorong batas modifikasi mobil. (HFD/ODI)
Baca Juga: Chery Omoda 5 Dapat Peringkat Sempurna dari Tes Tabrak ASEAN NCAP
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Chery Omoda 5
Model Mobil Chery
Jangan lewatkan
Promo Chery Omoda 5, DP & Cicilan
GIIAS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Chery Omoda 5 Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
|
|
|
Tenaga
145
|
119
|
103
|
113
|
119
|
Torsi
230 Nm
|
145 Nm
|
136 Nm
|
144 Nm
|
145 Nm
|
Power Steering
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
AC
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Anti Lock Braking System
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
EBD (Electronic Brake Distribution)
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Kantong Udara Pengemudi
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Airbag Penumpang Depan
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Adjustable Seats
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Headrest Kursi Belakang
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
Ya
|
|
Tren Crossover
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Chery Omoda 5 dari Carvaganza
Artikel Mobil Chery Omoda 5 dari Zigwheels
- Motovaganza