Habiskan Stok, Beli Jaguar-Land Rover Bisa Dapat Diskon Rp 200 Jutaan

Habiskan Stok, Beli Jaguar-Land Rover Bisa Dapat Diskon Rp 200 Jutaan

Jakarta - Tidak hanya mobil biasa kerap yang acap memberi diskon. Mobil mewah pun, macam Jaguar dan Land Rover, juga menawarkan promo menarik untuk calon konsumen. Kali ini, PT Wahana Auto Ekamarga (WAE), selaku Authorized Distributor Jaguar Land Rover di Indonesia, memberikan potongan harga terbilang tinggi.

Bahkan potongan harga yang diberikan bisa mencapai ratusan juta. Seperti yang diungkap Tommy Handoko, Sales Planning And Product Manager PT WAE. Ia menyatakan, menjelang Ramadan, pihaknya memberikan diskon hingga Rp 200 juta untuk pembelian unit mobil Jaguar.

"Untuk saat ini kami memberikan diskon yang terbilang cukup besar. Seperti untuk Jaguar XE dan Jaguar XJ diskonnya bisa mencapai Rp 200 juta. Keduanya itu mobil produksi 2016 dan ada juga yang 2015," ungkap Tommy di sela peluncuran All New Disovery 3.0P HSE LUX, Senin (22/5) di Jakarta.

2017-Jaguar-XE-PLACEMENT-626x382

Sebagai informasi, untuk harga jualnya, dilihat dari brosur yang terdapat di diler yang berada di kawasan Kebayoran Baru itu, Jaguar XE dibanderol mulai Rp 899 juta hingga Rp 999 jutaan. Dengan diskon yang diberikan, maka sedan mewah asal Inggris ini, bisa Anda dapatkan dengan harga berkisar Rp 699 jutaan.

Sementara untuk Jaguar XJ, dipasarkan dengan harga Rp 2,699 jutaan. Selain brand Jaguar, Tommy juga memberitahu bila merek Land Rover juga terdapat diskon yang cukup menggiurkan, bisa mencapai Rp 50 juta.

"Untuk Land Rovernya juga ada. Yang model Evoque diskonnya bisa mencapai Rp 50 jutaan," tambah Tommy. Namun ia tidak memberikan penjelasan secara perinci Land Rover Evoque lansiran tahun berapa yang ia berikan diskon.

New Evoque segera hadir di Indonesia

Meski menawarkan diskon yang cukup menggiurkan, Tommy menjelaskan bila pihaknya tetap memberikan layanan seperti servis terbaik bagi calon konsumennya. "Tentu garansi servis dan layanan tetap ada, seperti garansi hingga kilometer tertentu dan jangka waktunya juga," pungkas Tommy.

Daftar harga Jaguar-Land Rover di Indonesia

Land Rover

Discovery Sport 2.0 HSE (Petrol) Rp 1,499 miliar

Range Rover Evouqe 2.0 SE Plus Rp 1,499 miliar

Range Rover Sport 3.0 HSE Rp 2,699 miliar

Range Rover Sport 3.0 Autobiography Rp 2,9 miliar

Range ‎Rover 3.0 Vogue Rp 3,499 miliar

Range Rover 3.0 Vogue LWB Rp 3,999 miliar

Range Rover 3.0 Autobiography Rp 3,899 miliar

Range Rover 3.0 Autobiography LWB Rp 4,39 miliar

Jaguar

XE 2.0 Prestige Rp 899 juta

XE 2.0 R-Sport Rp 999 juta

XF 2.0 Prestige Rp 1,599 miliar

XJ 3.0 Portfolio LWB Rp 2,699 miliar

F-Type 3.0 S Coupe Rp 2,89 miliar‎

F-Pace 3.0 R-Sport Rp 1,99 miliar.

Baca Juga: Range Rover 3.0 Vogue LWB Tawarkan Kabin Lebih Lega

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Jaguar

  • Jaguar XF
    Jaguar XF
  • Jaguar F Type
    Jaguar F Type
  • Jaguar F PACE
    Jaguar F PACE
  • Jaguar E-PACE
    Jaguar E-PACE
  • Jaguar I-PACE
    Jaguar I-PACE
Harga Mobil Jaguar

IIMS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Yang Akan Datang
  • Jaguar XE
    Jaguar XE
    Rp 791,17 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Jaguar Terbaru di Oto

Oto
  • Peluncuran Jaguar F-Pace 2.0 Prestige I OTO.com
    Peluncuran Jaguar F-Pace 2.0 Prestige I OTO.com
    13 Oct, 2017 . 200 kali dilihat
  • Jaguar Land Rover Menghadirkan Tiga Mobil Andalannya di GIIAS 2016 | Oto.com
    Jaguar Land Rover Menghadirkan Tiga Mobil Andalannya di GIIAS 2016 | Oto.com
    11 Aug, 2016 . 20 kali dilihat
  • Pre-launch Preview Jaguar F-PACE 2016
    Pre-launch Preview Jaguar F-PACE 2016
    17 Jun, 2016 . 151 kali dilihat
  • Jaguar F-Pace: Look out Porsche Macan? - Carfection
    Jaguar F-Pace: Look out Porsche Macan? - Carfection
    23 May, 2016 . 150K kali dilihat
  • Jaguar F-PACE | Features and Benefits
    Jaguar F-PACE | Features and Benefits
    23 May, 2016 . 29K kali dilihat
  • 2015 Jaguar XJ Supercharged Full Review, Start Up, Exhaust
    2015 Jaguar XJ Supercharged Full Review, Start Up, Exhaust
    10 Mar, 2016 . 111K kali dilihat
  • Review: 2015 Jaguar F-Type R Coupe
    Review: 2015 Jaguar F-Type R Coupe
    10 Mar, 2016 . 279K kali dilihat
  • 2015 Jaguar XE 2.0 Turbo full review - More fun than expected!
    2015 Jaguar XE 2.0 Turbo full review - More fun than expected!
    21 Oct, 2015 . 8K kali dilihat
  • 2016 Jaguar XE Prestige
    2016 Jaguar XE Prestige
    21 Oct, 2015 . 297 kali dilihat
  • 2015 Jaguar XE - an exclusive preview with What Car?
    2015 Jaguar XE - an exclusive preview with What Car?
    21 Oct, 2015 . 196K kali dilihat
Tonton Video Mobil Jaguar

Artikel Mobil Jaguar dari Carvaganza

  • Jaguar C-X75 Versi Legal Jalan Raya Dirilis
    Jaguar C-X75 Versi Legal Jalan Raya Dirilis
    Muhammad Hafid, 06 Mar, 2024
  • Suhu Bukan Halangan Buat Jaguar Naik Podium Lagi di Formula E Jakarta
    Suhu Bukan Halangan Buat Jaguar Naik Podium Lagi di Formula E Jakarta
    Eka Zulkarnain H, 02 Jun, 2023
  • Jaguar I-Pace Hadir di Indonesia Lawan Model X, Tawarkan Sensasi Sportscar
    Jaguar I-Pace Hadir di Indonesia Lawan Model X, Tawarkan Sensasi Sportscar
    Anindiyo Pradhono, 26 Okt, 2022
  • Harga Rp 3 Miliar, Jaguar I-Pace Resmi Hadir di Indonesia
    Harga Rp 3 Miliar, Jaguar I-Pace Resmi Hadir di Indonesia
    Anindiyo Pradhono, 25 Okt, 2022
  • Besok Meluncur di Indonesia, Apa Saja Menu Andalan Jaguar I-Pace?
    Besok Meluncur di Indonesia, Apa Saja Menu Andalan Jaguar I-Pace?
    Setyo Adi, 24 Okt, 2022

Artikel Mobil Jaguar dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Jaguar I-Pace Resmi Mengaspal di Indonesia, Siapkan Rp3 Miliar Lebih untuk Meminangnya
    Jaguar I-Pace Resmi Mengaspal di Indonesia, Siapkan Rp3 Miliar Lebih untuk Meminangnya
    Anindiyo Pradhono, 25 Okt, 2022
  • Jaguar F-Pace SVR 2021 Mendapat Penyempurnaan Potensi Terpendam
    Jaguar F-Pace SVR 2021 Mendapat Penyempurnaan Potensi Terpendam
    Ahmad Karim, 07 Des, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*