Mercedes-Benz Indonesia Meluncurkan 4 Model Baru di Star Drive

Mercedes-Benz Indonesia Meluncurkan 4 Model Baru di Star Drive
Contents

 

KEY TAKEAWAYS

  • Mobil listrik Mercedes-Benz kian lengkap setelah kedatangan EQA dan EQB

    New A-Class mewakili dan All New GLC ingin mempertahankan posisi SUV terlaris
  • Agenda rutin Star Drive, dijadikan arena peluncuran 4 mobil baru Mercedes-Benz Indonesia. Ada satu generasi baru, satu model penyegaran, dua lagi merupakan mobil listrik anyar. Yaitu EQA dan EQB yang mengisi lini model dari keluarga Mercedes-EQ menyusul EQS dan EQE. Lalu New GLC merupakan generasi terbaru sebagai salah satu model terlaris di lini SUV. Sedangkan A-Class mendapat penyegaran dalam memperkuat segmen sedan entry level pabrikan asal Jerman ini.

    “Sebagai luxury automotive brand nomor 1 di Indonesia, salah satu aspek paling penting dalam bisnis kami adalah untuk memberikan layanan terbaik bagi semua pelanggan, atau yang kami sebut sebagai Best-Customer Experience, dan Star Drive 2023 menjadi sarana kami untuk melakukan hal tersebut,” jelas President Director PT MBDI, Choi Duk Jun.

    Keempat model baru ini bisa dijumpai langsung selama Star Drive 2023 berlangsung di Main Atrium Senayan City, pada 15-18 Juni 2023. Selain menampilkan 12 kendaraan display, tersedia juga 10 model yang bisa dicoba melalui test drive. Tersedia juga berbagai program penjualan menarik selama pameran berlangsung.

    EQA 250

    Mercedes EQA

    Dengan wujudnya yang identik, EQA adalah versi listrik dari model GLA. Model ini menjadi produk entry level Mercedes-EQ yang kini terdiri dari empat model, meluncur sebagai varian EQA 250 Electric Art Line. Perbedaan dengan GLA, EQA punya fascia depan dengan grille tertutup khas mobil listrik, digantikan panel hitam. Grafis lampu utama juga berbeda, dengan DRL (daytime running lights) terhubung antara sisi kanan dan kiri.

    Siluet crossovernya dihiasi velg 19 inci multi color, di mana lima palangnya terdiri dari tiga warna, termasuk aksen biru nyentrik. Bahkan tersedia opsi warna atraktif untuk EQA yaitu Digital White, Rose Gold dan Cosmos Black. Bagian buritan menampilkan strip LED panjang melintang, menghubungkan kedua lampu belakang.

    Aksen Rose Gold menjadi ciri di EQA 250, yang ikut tampil di interior. Tepatnya pada ventilasi AC berbentuk turbin jet. Trim joknya dilapisi material Artico man-made leather dengan kombinasi dua warna. Sistem hiburan sama seperti GLA, telah didukung MBUX dengan sistem operasi terbaru.

    Powertrain EQA 250 terdiri dari baterai lithium-ion double decker berkapasitas 66,5 kWh. Baterai menjadi sumber energi motor listrik dengan kombinasi tenaga 190 hp, yang bisa sediakan jarak tempuh sampai 486 km. Baterai bisa diisi ulang dari 10% ke 80% dalam 32 menit, memanfaatkan DC fast-charging 100 kW. EQA 250 Electric Art Line ditawarkan dengan harga Rp1,540 miliar (off-the-road).

    Baca Juga: Mercedes-Benz Siap Lengkapi Lini Listrik EQA, EQB dan EQS SUV di Indonesia Tahun Ini

    EQB 250

    Mercedes EQB

    Format yang serupa ditawarkan oleh EQB sebagai versi listrik GLB. Ia menjadi SUV 7-seater bertenaga listrik murni pertama di Indonesia. Kepraktisan lebih yang ditawarkan menjadi highlight dari EQB. Soal perbedaan visual, sama seperti EQA, punya fascia depan yang tanpa grille dan grafis lampu depan seragam EQA.

    Eksteriornya tampil lebih dewasa, salah satunya dengan mengadopsi velg 18 inci dengan desain aero spoke. Lampu belakang pun dapat strip LED yang jembatani lampu sisi kanan dan kiri. Interior masih khas GLB, tapi ditambah panoramic sliding roof.

    Bicara soal powertrain, lagi-lagi identik dengan milik EQA 250. EQB sama-sama dibekali baterai lithium ion 66,5 kWh, untuk menggerakkan motor listrik 190 hp dan 385 Nm. Namun karena dimensinya yang lebih bongsor dan berat, jarak tempuhnya hanya 448 km. Dengan kemampuan DC fast-charging yang sama, EQB 250 Progressive Line ditawarkan Rp 1,655 miliar off-the-road.

    All New GLC

    All New GLC

    GLC adalah salah satu tulang punggung dengan penjualan tertinggi. Generasi baru ini meluncur lewat varian GLC 300 AMG Line. Di kelasnya, semakin kompetitif menjadi lawan BMW X3 dan Audi Q5.

    Model terbaru punya wajah baru dari visual grille dan lampu utama. Grille lebih besar, dengan detail logo mikro dan kisi-kisi tebal segaris sebagai bagian AMG Line. Lampu utama tampil dengan desain lebih dinamis, yang kini didukung teknologi Digital Light lebih canggih. Velg alloy 20 inci AMG multi-spoke meningkatkan gaya sporty di luar. Sementara di belakang, visual lampunya masih mirip dengan generasi terdahulu.

    Ubahan paling signifikan terjadi di dalam kabin. Sistem infotainment tampil diagonal dengan dimensi 11,9 inci, mendominasi dashboard seperti milik C-Class terbaru. Layar besar ini juga sudah menerapkan MBUX versi terbaru. Interior dilapisi oleh trim material Nappa leather. Sementara dalam perjalanan, penumpang bisa rasakan sensasi luas dengan adanya panoramic sliding sunroof.

    GLC 300 AMG Line hadir dengan standar penggerak 4Matic alias all-wheel drive, dilengkapi menu off-road mode. Sementara mesinnya berkapasitas 2.0 liter turbo, yang menghasilkan output 258 hp dan 400 Nm, dengan transmisi 9G-Tronic otomatis. Powertrain dilengkapi dengan sistem mild-hybrid meliputi starter-alternator untuk tambahan 22 hp. Harga yang ditawarkan untuk GLC 300 AMG Line yaitu Rp1,4 miliar, yang saat ini masih harga estimasi.

    New A-Class

    New A-Class

    Sedan terkecil dari Mercedes-Benz mendapat penyegaran, setelah hampir 4 tahun beredar. Kini dilengkapi panoramic sunroof yang bisa dibuka, agar memberikan pengalaman yang baru bagi penumpang. Sistem pencahayaan baik di depan maupun belakang punya visual baru yang sporty, termasuk teknologi Adaptive Highbeam Assist. Desain setir diperbarui yang semakin mendukung integrasi dengan MBUX terbaru, yang diikuti hilangnya trackpad di konsol tengah. Tidak ada yang berubah dengan komposisi mesin dan transmisi untuk A 200. Harga yang ditawarkan Rp825 juta off-the-road. (WHY/ODI)

     

    Baca Juga: Mercedes-Benz di Indonesia Kini Dipegang Indomobil dan Inchcape

    Jual mobil anda dengan harga terbaik

    Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
    Listing gratis Listing gratis
    Daftarkan mobil Anda

    Model Mobil Mercedes Benz

    • Mercedes Benz GLE-Class
      Mercedes Benz GLE-Class
    • Mercedes Benz C-Class Sedan
      Mercedes Benz C-Class Sedan
    • Mercedes Benz GLB-Class
      Mercedes Benz GLB-Class
    • Mercedes Benz CLA-Class
      Mercedes Benz CLA-Class
    • Mercedes Benz GLC-Class
      Mercedes Benz GLC-Class
    • Mercedes Benz GLA
      Mercedes Benz GLA
    • Mercedes Benz AMG GT
      Mercedes Benz AMG GT
    • Mercedes Benz E-Class
      Mercedes Benz E-Class
    • Mercedes Benz V-Class
      Mercedes Benz V-Class
    • Mercedes Benz G-Class
      Mercedes Benz G-Class
    Harga Mobil Mercedes Benz

    IIMS 2024

    Anda mungkin juga tertarik

    • Yang Akan Datang
    • Mercedes Benz EQE SUV
      Mercedes Benz EQE SUV
      Rp 1,222 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

    Video Mobil Mercedes Benz Terbaru di Oto

    Oto
    • Sidak Kenyamanan Bus Mercedes-Benz OH 1626 L Terbaru Rakitan Lokal!
      Sidak Kenyamanan Bus Mercedes-Benz OH 1626 L Terbaru Rakitan Lokal!
      12 Mar, 2024 .
    • Mercedes-Benz C 300 AMG Line, Perpaduan Antara Kemewahan dan Sporty
      Mercedes-Benz C 300 AMG Line, Perpaduan Antara Kemewahan dan Sporty
      07 Mar, 2024 .
    • Mercedes-Benz CLE, Ubahannya Bikin BMW Terlihat Lebay
      Mercedes-Benz CLE, Ubahannya Bikin BMW Terlihat Lebay
      07 Mar, 2024 .
    • Mercedes-Benz GLA 200 Jadi Lebih Asik Buat Nyetir | First Drive
      Mercedes-Benz GLA 200 Jadi Lebih Asik Buat Nyetir | First Drive
      05 Feb, 2024 .
    • Electria Eps 5: Mercedes-Benz EQS 450+ AMG Line, Layak Harganya Rp3,5 Miliar???
      Electria Eps 5: Mercedes-Benz EQS 450+ AMG Line, Layak Harganya Rp3,5 Miliar???
      30 Jan, 2024 .
    • Ini Ubahan Mercedes-AMG A35 Sedan Facelift 2023 | First Impression
      Ini Ubahan Mercedes-AMG A35 Sedan Facelift 2023 | First Impression
      17 Aug, 2023 .
    • Mercedes-Benz AMG G 63 EDITION 53, Cuma Ada 20 Unit di Indonesia | First Impression
      Mercedes-Benz AMG G 63 EDITION 53, Cuma Ada 20 Unit di Indonesia | First Impression
      20 Feb, 2023 .
    • Impresi Lengkap Mobil Listrik Masa Depan, Mercedes EQS 450+ | First Impression
      Impresi Lengkap Mobil Listrik Masa Depan, Mercedes EQS 450+ | First Impression
      21 Dec, 2022 .
    • Mercedes-Benz GLB Edition 50, Cuma Ada 50 Unit
      Mercedes-Benz GLB Edition 50, Cuma Ada 50 Unit
      18 Dec, 2020 .
    • Mercedes Benz GLA 200 Progressive Line | First Impression | Generasi Baru, Apa Bedanya? | OTO. com
      Mercedes Benz GLA 200 Progressive Line | First Impression | Generasi Baru, Apa Bedanya? | OTO. com
      20 Oct, 2020 .
    Tonton Video Mobil Mercedes Benz

    Artikel Mobil Mercedes Benz dari Carvaganza

    • Mercedes-Benz G-Class Listrik Resmi Lahir, Futuristik di Dalam Klasik di Luar
      Mercedes-Benz G-Class Listrik Resmi Lahir, Futuristik di Dalam Klasik di Luar
      Alvando Noya, 25 Apr, 2024
    • LEBARAN DRIVE: Menikmati Buas dan Mewahnya Mercedes-Benz GLE 450 Keliling Jakarta
      LEBARAN DRIVE: Menikmati Buas dan Mewahnya Mercedes-Benz GLE 450 Keliling Jakarta
      Alvando Noya, 23 Apr, 2024
    • LEBARAN DRIVE: Menu Andalan Mercedes-Benz GLE 450 AMG Line Jadi Partner Liburan
      LEBARAN DRIVE: Menu Andalan Mercedes-Benz GLE 450 AMG Line Jadi Partner Liburan
      Alvando Noya, 19 Apr, 2024
    • Mercedes-Benz EQS Segera Facelift Pakai Desain Konvensional
      Mercedes-Benz EQS Segera Facelift Pakai Desain Konvensional
      Alvando Noya, 17 Apr, 2024
    • MercedesTrophy 2024 Resmi Buka Pendaftaran, Ada Hadiah EV Untuk Hole-In-One
      MercedesTrophy 2024 Resmi Buka Pendaftaran, Ada Hadiah EV Untuk Hole-In-One
      Wahyu Hariantono, 26 Mar, 2024

    Artikel Mobil Mercedes Benz dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Review
    • Artikel Feature
    • Electria Vol. 2: Menikmati Superioritas Mercedes-Benz EQS
      Electria Vol. 2: Menikmati Superioritas Mercedes-Benz EQS
      Wahyu Hariantono, 02 Jan, 2024
    • Fitur Spesial di Mercedes-Benz GLB 200 Progressive Line sebagai SUV Premium
      Fitur Spesial di Mercedes-Benz GLB 200 Progressive Line sebagai SUV Premium
      Wahyu Hariantono, 02 Mei, 2023
    • Mercedes-Benz E-Class W214 Meluncur Usung Teknologi Makin Canggih
      Mercedes-Benz E-Class W214 Meluncur Usung Teknologi Makin Canggih
      Muhammad Hafid, 27 Apr, 2023
    • Sedan Listrik Mercedes-Benz EQS dan EQE Meluncur, Jangkauannya Tembus 700 Km
      Sedan Listrik Mercedes-Benz EQS dan EQE Meluncur, Jangkauannya Tembus 700 Km
      Wahyu Hariantono, 09 Des, 2022
    • Mercedes-Benz Indonesia Rilis Maybach GLS, Harga Setara 7 Unit CLA 200 AMG
      Mercedes-Benz Indonesia Rilis Maybach GLS, Harga Setara 7 Unit CLA 200 AMG
      Anjar Leksana, 27 Okt, 2022
    • KOMPARASI: Mercedes-Benz C180 Vs A200 Sedan, Sensasi Berkendara (Part 2)
      KOMPARASI: Mercedes-Benz C180 Vs A200 Sedan, Sensasi Berkendara (Part 2)
      Raju Febrian, 23 Agu, 2020
    • KOMPARASI: Mercedes-Benz C180 Vs A200 Sedan, Perbedaan Desain (Part 1)
      KOMPARASI: Mercedes-Benz C180 Vs A200 Sedan, Perbedaan Desain (Part 1)
      Raju Febrian, 23 Agu, 2020
    • Mercedes-Benz C180: Status Baru Sang CIBO
      Mercedes-Benz C180: Status Baru Sang CIBO
      Ahmad Karim, 14 Agu, 2020
    • Kisah Kejayaan Die Rote Sau, "Si Babi Merah" Cikal Bakal Berdirinya Mercedes-AMG
      Kisah Kejayaan Die Rote Sau, "Si Babi Merah" Cikal Bakal Berdirinya Mercedes-AMG
      Ahmad Karim, 04 Agu, 2021
    • Perjalanan 4 Generasi Mercedes-Benz “Cibo” di Indonesia
      Perjalanan 4 Generasi Mercedes-Benz “Cibo” di Indonesia
      Ahmad Karim, 24 Mei, 2021
    • Histori Mesin Diesel Mercedes-Benz, Pelopor untuk Mobil Penumpang
      Histori Mesin Diesel Mercedes-Benz, Pelopor untuk Mobil Penumpang
      Ahmad Karim, 11 Jan, 2021
    • 4 Mercedes-Benz Berpintu Gullwing, Melegenda dan Terus Berevolusi
      4 Mercedes-Benz Berpintu Gullwing, Melegenda dan Terus Berevolusi
      Ahmad Karim, 04 Jan, 2021
    • 6 Mobil Listrik Mercedes-Benz yang Akan Mengaspal hingga 2022
      6 Mobil Listrik Mercedes-Benz yang Akan Mengaspal hingga 2022
      Ahmad Karim, 18 Des, 2020

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*