Kenali Varian Baru Fuso Fighter yang Meluncur di GIIAS 2019

Kenali Varian Baru Fuso Fighter yang Meluncur di GIIAS 2019

Mitsubishi Fuso bawa enam varian Fighter baru di GIIAS 2019. Varian anyar itu memiliki variasi sasis, mulai dari panjang hingga superpanjang. Penggerak roda ada 4x2, 6x2 sampai 6x4. Pilihan tenaga ada 240 PS dan 270 PS. Sedangkan daya angkut dapat menampung mulai dari 16 hingga 26 ton. Namun yang menjadi persamaan dari semua varian itu adalah tipe mesinnya, 6M60.

Keenam variannya FM 65 FM (4x2), FM 65 FM Hi Gear (4x2), FM 65 FSL (4x2), FM 65 FSL Hi Gear (4x2), FN 61 FL (6x2), FN 62 FL HD (6x4). Semuanya masuk segmen Medium Duty Truck (MDT). Untuk lebih jelas perbedaan dari semua varian itu, mari kita bahas satu persatu.

1. Fuso Fighter FM 65 FM

Berpenggerak roda 4x2. Punya kapasitas berat total ditambah dengan berat muatan atau Gross Vehicle Weight (GVW) sebesar 16.000 kg. Jarak sumbu roda 5.080 mm dan panjang keseluruhan 8.680 mm. Mesinnya mengandalkan diesel commonrail Euro 3, 4 Stroke-cycle, water cooled dan direct injection turbocharged. Diameter x langkah 118 x 115 mm, 6 silinder dengan kapasitas mesin 7.545 cc. Tenganya 240 PS pada 2.600 rpm dan torsi 686 Nm pada 1.400 rpm. Karoseri yang tepat untuk truk ini, box besi dan tangki.

2. FM 65 FM Hi Gear

Punya penggerak roda 4x2. Kapasitas GVW sebesar 16 ton. Jarak sumbu roda 5.080 mm dan panjang keseluruhan sama dengan tipe FM 65 FM. Mesinnya pun serupa, diesel commonrail Euro 3, 4 Stroke-cycle, water cooled dan direct injection turbocharged. Diameter x langkah, kapasitas mesin, tenaga dan torsi serupa. Karoseri yang tepat untuk truk ini, box besi dan tangki. Rem depan memakai Laminated Leaf Springs with Shock Absorbers, belakang Laminated leaf spring. Karoseri yang cocok menggunakan bak kayu dan bak besi.

3. FM 65 FSL

Masih penggerak roda 4x2. GVW masih sama. Jarak sumbu roda 5.080 mm dan panjang keseluruhan 10.545 mm atau lebih panjang 1.865 dari dua varian sebelumnya. Mesin dan tenaga yang dikeluarkan tetap sama. Kecepatan maksimum mencapai 92 km/jam. Daya tanjak dengan max GVW sebesar 41 persen. Karoseri yang pas untuk truk ini adalah bak besi, tangki, motor carrier dan bak air galon.

4. FM 65 FSL Hi Gear

Secara keseluruhan mirip dengan FM 65 FSL. Dari dimensi, berat hingga mesin. Meski punya tenaga yang sama, truk ini hanya bisa mencapai kecepatan maksimum 86 Km/jam, tapi daya tanjak dengan max GVW lebih besar, hingga 45 persen. Stirnya menggunakan tipe Ball nut dengan integral type power booster. Sudah telescopic dan tilt steering dengan steering lock. Karoseri yang sesuai bisa menggunakan wingbox, bak kayu, flat bed dan box besi.

5. FN 61 FL (6x2)

Truk inilah yang memiliki bak terpanjang di kelasnya, 9.880 mm serta long wheelbase 7,1 meter. Berpenggerak 6x2 dengan panjang keseluruhan mencapai 11.925 mm. Kecepatan maksimum 112 km/jam, dengan maksimal GVW 26 ton. Mesin tidak ada perubahan dengan varian lainnya. Rem kaki menggunakan Air Over Hydraulic with Dual Circuit, rem tangan Internal expanding type on propeller shaft (Parking brake dia. 305mm) dan rem pembantu pakai Exhaust brake. Truk ini bisa menggunakan karoseri flat bed, box alumunium dan motor carrier. Harga Fighter Super Long adalah Rp 699,1 juta (off the road).

6. FN 62 FL HD

Secara dimensi, truk ini hanya berbeda panjang keseluruhan dan tinggi keseluruhan dengan FN 61 FL. Masing-masing 11.085 mm dan 2.710 mm. Cuma sudah berpenggerak 6x4. Tipe mesin pun masih sama, tetapi tenaga maksimalnya 270 PS pada 2.600 rpm dan torsi 784 Nm pada 1.400 rpm. Kesemua varian punya kapasitas tangki bahan bakar yang sama yaitu 200 liter. Truk ni bisa menggunakan karoseri semacam flat bed, tangki dan bak besi.

Secara keseluruhan, semua varian fighter memiliki tingkat kenyamanan tinggi, dengan ruang kabin lebih besar, desain kendaraan aerodinamis serta air suspension seat untuk mengurangi kebisingan dan getaran. Semua produk Fighter juga mempunyai desain berkualitas, telah teruji performa dan ketangguhannya, serta ramah terhadap lingkungan. Itu merupakan hasil pengembangan dari para engineer MFTBC dalam memenuhi standarisasi industri di Indonesia.

KTB membanderol enam varian baru Fighter itu mulai dari harga Rp 575 juta sampai dengan Rp 830 jutaan, untuk chassisnya saja tanpa bodi. (Bgx/Odi)

Baca Juga: Fuso Fighter Super Long Punya Rival Terberat, Siapa?

Model Truk Mitsubishi

  • Mitsubishi Canter FE SHDX
    Mitsubishi Canter FE SHDX
  • Mitsubishi Canter FE 74 HD
    Mitsubishi Canter FE 74 HD
  • Mitsubishi Canter FE 71
    Mitsubishi Canter FE 71
  • Mitsubishi Colt FE SHD
    Mitsubishi Colt FE SHD
  • Mitsubishi Canter FE 74 L
    Mitsubishi Canter FE 74 L
  • Mitsubishi Canter FE 73
    Mitsubishi Canter FE 73
  • Mitsubishi Colt FE 84G HDL
    Mitsubishi Colt FE 84G HDL
  • Mitsubishi Canter FE 71 L
    Mitsubishi Canter FE 71 L
  • Mitsubishi Colt FE 73 HD
    Mitsubishi Colt FE 73 HD
  • Mitsubishi Colt FE 74 S
    Mitsubishi Colt FE 74 S
Harga Truk Mitsubishi

IIMS 2024

Anda mungkin juga tertarik

Tren Box Body

Artikel Truk Mitsubishi Fighter FM 65 FS dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • KTB Tambah Layanan Bengkel Siaga 24 Jam di Ciawi, Jawa Barat.
    KTB Tambah Layanan Bengkel Siaga 24 Jam di Ciawi, Jawa Barat.
    Alvando Noya, 18 Mar, 2024
  • KTB Fuso Bertekad Tumbuhkan Pangsa Pasar hingga 41 Persen selama 2024
    KTB Fuso Bertekad Tumbuhkan Pangsa Pasar hingga 41 Persen selama 2024
    Anjar Leksana, 15 Mar, 2024
  • Alasan KTB Fuso Senantiasa Fokus Garap Mikro Bus (LDT) di Indonesia
    Alasan KTB Fuso Senantiasa Fokus Garap Mikro Bus (LDT) di Indonesia
    Anjar Leksana, 15 Mar, 2024
  • Mercedes-Benz O 500 RSD, Sasis Bus Pertama yang Memiliki ADAS di Indonesia
    Mercedes-Benz O 500 RSD, Sasis Bus Pertama yang Memiliki ADAS di Indonesia
    Anjar Leksana, 13 Mar, 2024
  • Truk Listrik Fuso eCanter Meluncur di GIIAS 2024, Sistem Sewa Dikaji
    Truk Listrik Fuso eCanter Meluncur di GIIAS 2024, Sistem Sewa Dikaji
    Anjar Leksana, 12 Mar, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*