MotoGP: Crutchlow Ingin Pensiun, Ini Penyebabnya

MotoGP: Crutchlow Ingin Pensiun, Ini Penyebabnya

Cal Crutchlow ingin pensiun dari MotoGP. Faktor usia menjadi alasan utama meninggalkan palagan. Ditambah lagi kondisi fisik, yang membuat dia tak bisa kompetitif. Kendati begitu, rasanya Honda tak serta-merta mengamini keinginan pembalap Inggris ini.

Memang betul, hingga kini belum ada perpanjangan kontrak lagi antara dirinya dengan pihak tim. Dari kesepakatan terakhir, kerja sama mereka berlangsung hingga akhir musim MotoGP 2020. Mungkin saja sudah ada penawaran baru, tapi belum ada ancang-ancang ia maju pasca-balapan tahun depan. "Saya masih punya kontrak dengan Honda sampai akhir tahun dan saya selalu berpikir, itu jadi kontrak terakhir. Makanya, saya belum mau membuat komitmen apapun," katanya dikutip dari Speedweek.

Keputusan itu bukan tanpa sebab. Crutchlow merasa kurang dapat bersaing karena tidak secepat dulu. Bisa dilihat bagaimana capaiannya di musim 2019 lalu. Crutchlow menuntaskan kejuaraan di posisi 9 klasemen. Bandingkan dengan tahun sebelumnya, ia berada di peringkat 7 serta berhasil memenangkan satu balapan (MotoGP Argentina 2018). "Saya bukan rider jelek, tapi mungkin masalah pada 2019 adalah kombinasi dari diri saya dan motor," sahut pembalap 34 tahun.

Apalagi, tahun depan dia memasuki umur 35 tahun. Cukup gaek, apalagi makin banyak rider muda di kelas itu. Dia pun menjadi pembalap tertua kedua setelah Valentino Rossi (40 tahun). Meski tampak tak ada masalah dengan rider pabrikan Yamaha itu. Terlebih Rossi didukung motor yang bersahabat, berbanding terbalik dengan Honda. "Di 2013 di Yamaha Tech3, motor saya mudah dikendarai dan mendapatkan hasil sangat baik. Sekarang saya memang lebih baik dan cepat dibanding saat itu, tapi saya punya motor yang sulit dikendalikan. Sementara kompetisi ini makin berat," ungkap Crutchlow.

Dilalah efek cedera jua berdampak pada performanya. "Badan saya sakit. Bukan saja karena insiden buruk di Australia (2018), tapi secara keseluruhan (dampak dari cedera yang pernah dialaminya). Namun saya bukan orang lemah dan selalu memberikan 100 persen kemampuan saya selama masa kontrak. Lagi pula tidak tahu sampai berapa lama bisa begini. Saya harus berhenti setelah 2020 dan melanjutkan kehidupan normal," papar pemilik nomor 35.

Ia memang belum memastikan pensiun di 2021. Sejatinya itu buah pemikiran bijak Crutchlow saja. Dengan situasi sekarang ini, dia tak mau makan hati lantaran tidak dapat bersaing. Terlebih lagi mengecewakan pihak tim. "Cuma berharap 2020 tidak menyakiti saya lebih banyak. Walaupun, saya tidak harus berlari (balapan) lagi, meski saya mencintainya. Saya berjuang untuk kembali dari segala cedera karena hasrat saya pada balapan. Saya selalu memberi segalanya untuk olahraga ini. Jika itu tidak cukup untuk memenangkan kejuaraan, saya terima," tutup Crutchlow.

Inikah musim terakhir Crutchlow? Menyudahi kiprah nomor 35 di MotoGP, pada usia 35 tahun. Kendati pensiun, HRC sepertinya bakal mempertahankan dia sebagai test rider Honda. Tak dipungkiri, kerja apik tim sayap kepak di arena itu juga berkat output darinya. (Ano)

Sumber: Speedweek.com

Baca juga: Perhatikan Hal Ini Jika Touring dengan Moge

IIMS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Yang Akan Datang
  • Kawasaki Ninja H2SX
    Kawasaki Ninja H2SX
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Yamaha Niken
    Yamaha Niken
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Kawasaki Ninja H2R
    Kawasaki Ninja H2R
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BMW R 1200 GS 2024
    BMW R 1200 GS 2024
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Viar E Cross
    Viar E Cross
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Jun, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Motor Terbaru di Oto

Oto
  • Honda CRF250L, Seenak Apa Buat Offroad dan Harian? | Test Ride
    Honda CRF250L, Seenak Apa Buat Offroad dan Harian? | Test Ride
    26 Mar, 2024 .
  • Test Ride Honda EM1 e:, Seberapa Layak untuk Dibeli?
    Test Ride Honda EM1 e:, Seberapa Layak untuk Dibeli?
    01 Mar, 2024 .
  • New Royal Enfield Bullet 350, Revisi Penting sang Cruiser
    New Royal Enfield Bullet 350, Revisi Penting sang Cruiser
    27 Feb, 2024 .
  • Honda SC e: Concept, Cikal Bakal Vario Listrik Nih?!
    Honda SC e: Concept, Cikal Bakal Vario Listrik Nih?!
    27 Feb, 2024 .
  • Fun Ride Goes To IIMS 2024 Bareng Komunitas Motor Gede!
    Fun Ride Goes To IIMS 2024 Bareng Komunitas Motor Gede!
    21 Feb, 2024 .
  • Impresi Perdana dan Jajal Honda Stylo 160, Incar Penggemar Desain Retro Modern | First Ride
    Impresi Perdana dan Jajal Honda Stylo 160, Incar Penggemar Desain Retro Modern | First Ride
    16 Feb, 2024 .
  • 133 Kilometer Pertama Jajal Yamaha LEXi LX 155, Menarik Sih Tapi….. | First Ride
    133 Kilometer Pertama Jajal Yamaha LEXi LX 155, Menarik Sih Tapi….. | First Ride
    12 Feb, 2024 .
  • Jajal Langsung Suzuki Burgman Street 125 EX, Nyaman Buat Jarak Jauh | First Ride
    Jajal Langsung Suzuki Burgman Street 125 EX, Nyaman Buat Jarak Jauh | First Ride
    30 Jan, 2024 .
  • Yamaha Lexi Lx 155, Performa Lebih Gahar dari Aerox dan Nmax!
    Yamaha Lexi Lx 155, Performa Lebih Gahar dari Aerox dan Nmax!
    30 Jan, 2024 .
  • Mau Tampil Beda, Ini Pilihan Skutik yang Jarang Terlihat di Jalan Raya
    Mau Tampil Beda, Ini Pilihan Skutik yang Jarang Terlihat di Jalan Raya
    08 Jan, 2024 .
Tonton Video Motor

Artikel Motor dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • Deret Skutik dengan Bagasi Luas, Cocok buat Harian Maupun Touring
    Deret Skutik dengan Bagasi Luas, Cocok buat Harian Maupun Touring
    Zenuar Istanto, 19 Apr, 2024
  • Kredit Honda Vario 125 Model 2024 Bisa Dicicil Mulai Ratusan Ribu Rupiah
    Kredit Honda Vario 125 Model 2024 Bisa Dicicil Mulai Ratusan Ribu Rupiah
    Anjar Leksana, 16 Apr, 2024
  • ExxonMobil Kembali Gelar Program Mudik Gratis Untuk Mekanik
    ExxonMobil Kembali Gelar Program Mudik Gratis Untuk Mekanik
    Zenuar Istanto, 09 Apr, 2024
  • Ingin Pakai Supermoto Buat Harian? Ini Pilihannya
    Ingin Pakai Supermoto Buat Harian? Ini Pilihannya
    Zenuar Istanto, 05 Apr, 2024
  • Marak Pencurian Baterai Motor Listrik, Alva Punya Fitur Anti-maling
    Marak Pencurian Baterai Motor Listrik, Alva Punya Fitur Anti-maling
    Zenuar Istanto, 04 Apr, 2024
  • Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
    Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
    Anjar Leksana, 06 Jun, 2023
  • 8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
    8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
    Bangkit Jaya Putra, 03 Mei, 2023
  • Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
    Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
    Zenuar Istanto, 26 Okt, 2022
  • Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
    Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
    Zenuar Istanto, 03 Okt, 2022
  • Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
    Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
    Zenuar Istanto, 16 Sep, 2022
  • First Ride Honda Stylo 160: Sekadar Vario 160 Berganti Kulit?
    First Ride Honda Stylo 160: Sekadar Vario 160 Berganti Kulit?
    Setyo Adi, 07 Mar, 2024
  • First Ride Yamaha LEXi LX 155: Pantas Naik Kelas?
    First Ride Yamaha LEXi LX 155: Pantas Naik Kelas?
    Bangkit Jaya Putra, 27 Feb, 2024
  • First Ride Suzuki Burgman Street 125EX: Tawarkan Keseimbangan Berkendara
    First Ride Suzuki Burgman Street 125EX: Tawarkan Keseimbangan Berkendara
    Anjar Leksana, 30 Jan, 2024
  • Vespa LX125 i-get Batik: Layak Dikoleksi
    Vespa LX125 i-get Batik: Layak Dikoleksi
    Bangkit Jaya Putra, 27 Mar, 2023
  • First Ride Yamaha Grand Filano: Desain Classy Bikin Jatuh Hati
    First Ride Yamaha Grand Filano: Desain Classy Bikin Jatuh Hati
    Setyo Adi, 02 Mar, 2023
  • 11 Istilah yang Akrab di Kalangan Bikers Sejati
    11 Istilah yang Akrab di Kalangan Bikers Sejati
    Bangkit Jaya Putra, 28 Jun, 2022
  • Perjalanan Yamaha R15, Transformasi Revolusioner hingga Menjadi Motor Sport Mutakhir
    Perjalanan Yamaha R15, Transformasi Revolusioner hingga Menjadi Motor Sport Mutakhir
    Zenuar Istanto, 22 Mar, 2022
  • Sejarah Perkembangan Honda Vario, dari 110 cc hingga 160 cc
    Sejarah Perkembangan Honda Vario, dari 110 cc hingga 160 cc
    Zenuar Istanto, 08 Mar, 2022
  • Kawasaki Ninja 250SL vs Suzuki Gixxer SF 250, Adu Sporty Fairing Silinder Tunggal
    Kawasaki Ninja 250SL vs Suzuki Gixxer SF 250, Adu Sporty Fairing Silinder Tunggal
    Bangkit Jaya Putra, 15 Nov, 2021
  • Suzuki Nex II Elegant vs Yamaha Gear 125 S Version, Mana yang Pantas Jadi Incaran?
    Suzuki Nex II Elegant vs Yamaha Gear 125 S Version, Mana yang Pantas Jadi Incaran?
    Zenuar Istanto, 26 Agu, 2021

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*