Mobil-Mobilan Tenaga Baterai Terbaru Yang Cocok Untuk Hadiah Anak Anda

Mobil-Mobilan Tenaga Baterai Terbaru Yang Cocok Untuk Hadiah Anak Anda

Anak-anak selalu mencontoh perilaku orang dewasa dan suka iri ingin memiliki kebebasan yang sama. Apalagi seorang anak yang memiliki kesukaan sama seperti orang tuanya, terutama kesukaan terhadap dunia otomotif. Apapun barang yang diinginkan pasti berkaitan dengan mobil atau motor. Entah itu baju, acara tv hingga mainan. Mainan mobil sudah pasti berserakan di rumah. Mulai dari mobil mainan berukuran kecil hingga besar. Semakin beranjak besar, keinginan untuk menyetir sendiri seperti ayahnya makin bertambah. Tak jarang para ayah memperbolehkan sang anak duduk di pangkuannya saat sedang menyetir demi menyenangkan hati. Meski hal tersebut berbahaya dan sudah ada larangannya.

Mainan mobil-mobilan yang dapat dikemudikan menjadi salah satu model mainan wajib untuk dimiliki. Anak Anda dapat lebih bebas bereksplorasi dalam imajinasinya seolah mengendarai sebuah mobil asli. Kondisi seperti mengemudikan mobil pun dapat dirasakan. Mulai dari duduk di balik kemudi, lengkap dengan stir, pedal gas, sabuk pengaman dan bahkan terdapat juga tuas transmisi.

Tesla Model S ride on

Metode penggeraknya pun ada beberapa pilihan. Bisa hanya menggerakkan kaki yang terhubung langsung dengan lantai atau ada juga tipe gowes seperti naik sepeda. Dan sekarang yang sedang tren seiring perkembangan teknologi yaitu menggunakan motor listrik sebagai sumber penggerak dan baterai sebagai sumber energi. Anak-anak semakin mendapat pengalaman nyata mengemudikan sebuah mobil, asalkan tetap dalam koridor batas aman dengan tidak melepasnya di jalan raya yang ramai. Ingat, keselamatan dan keamanan harus tetap menjadi prioritas utama.

Pilihan mainan mobil tenaga aki/baterai semakin banyak mulai dari yang murah hingga mahal, dari yang kualitasnya jelek hingga bagus. Para pabrikan mobil pun sudah banyak yang menciptakan mobil mainan sesuai dengan versi aslinya dan dibawah lisensi langsung. Seperti model Ferrari, Lamborghini, Mercedes-Benz, Porsche sampai BMW sudah beredar luas di pasaran dan mudah didapatkan. Masih banyak model bermunculan dari pabrikan lain, diantaranya tiga mobil mainan yang sudah dan akan dipasarkan berikut ini.

Power Wheels Ford Mustang

Ford Mustang yang terkenal sebagai muscle car dengan mesin V8 bergemuruh parau, beralih rupa menjadi mobil listrik yang bahkan bukan diperuntukkan oleh orang dewasa. Ya, Ford bekerja sama dengan Fisher-Price, produsen mainan anak asal Amerika, untuk membuat duplikasi mainan mobil-mobilan anak berbentuk Ford Mustang. Melalui Power Wheels yang merupakan divisi mobil anak listrik bertenaga baterai Fisher-Price, kedua merek itu pun bekerjasama menciptakan mobil-mobilan paling canggih untuk menyongsong musim liburan. Model ini baru saja diperkenalkan dan akan mulai dipasarkan bulan depan.

Power Wheels Ford Mustang

Dilabeli nama Power Wheels Smart Drive Mustang, mobil-mobilan ini memiliki batasan kecepatan hanya sampai 8km/jam, dengan pedal akselerator layaknya sebuah mobil beneran, dan yang cukup mengejutkan adanya sistem control traksi dan stabilitas. Fungsinya pun sama seperti di mobil asli yaitu akan mengurangi atau memutus tenaga bila roda slip yang dapat menyebabkan mobil terbalik. Fitur yang terbilang penting untuk tetap menjaga keselamatan anak Anda.

Selain itu terdapat fitur input jack yang terkoneksi ke speaker untuk menghubungkan dengan perangkat pemutar musik seperti iPod. Namun tanpa adanya koneksi Bluetooth jika Anda memberikan anak Anda seperangkat smartphone, walaupun dianggap tidak penting oleh pihak produsen. Speaker yang berukuran besar tersebut juga mengeluarkan suara mesin V8 yang dapat semakin kencang seiring bertambahnya kecepatan. Sehingga menghadirkan nuansa Mustang V8 yang sebenarnya dan itu akan sangat mengasyikkan. Dengan banderol harga $359,99, Power Wheels Smart Drive Mustang bukanlah mainan anak yang murah. Tapi akan sepadan dengan kualitas terbaik dari Fisher-Price dan lisensi resmi dari Ford.

Ride On McLaren P1

Jika Anda seorang maniak supercar dan memiliki McLaren sebagai salah satu pemanis di garasi Anda, pasti tidak akan lengkap tanpa memiliki McLaren P1 versi kecil. Entah memang untuk dimainkan oleh anak Anda atau hanya sekedar dikoleksi semata, tapi ini menjadi benda wajib pelengkap sang P1 asli. Tapi jika memang diperuntukkan untuk anak Anda, beruntunglah ia mendapatkan mainan yang tidak semua anak dapat memilikinya. Harga yang ditawarkan mencapai $466 bukanlah sebuah mainan yang murah untuk mayoritas anak-anak.

mainan mobil P1

Dalam pengembangan Ride On McLaren P1, pabrikan yang bermarkas di Woking, Inggris ini tidak mengandalkan kerjasama dengan provider mainan anak. Melainkan masuk dalam rencana bisnis otomotif McLaren yang artinya dikembangkan dan diproduksi sendiri oleh McLaren. Dan dengan kata lain, inilah P1 convertible satu-satunya yang pernah ada, mobil terkecil yang pernah dibuat oleh McLaren, mobil full-electric McLaren pertama dan satu-satunya McLaren yang dapat dikendalikan via remote control.

Dengan ukuran skala 1:3,5, Ride On McLaren P1 sangat cocok sebagai hadiah natal anak-anak Anda. Dengan kelir Volcano Yellow yang mencolok, material plastik untuk sasis dan bodi membuatnya tetap berbobot ringan. Sementara poros roda depan tetap menggunakan besin untuk mendukung kepresisian kemudi. Detail-detail kecil tak luput diperhatikan, seperti misalnya bukaan pintu model scissor door, lampu depan dan belakang yang dapat menyala, dan lingkar kemudi 3-spoke. Memiliki tiga gigi penggerak plus satu untuk mundur layaknya mobil transmisi otomatis. Kecepatan hanya dibatasi hanya 4,8 km/jam saja, namun Anda dapat mengendalikannya melalui remote control jika anak Anda masih terlalu kecil untuk mengemudikan sendiri. Karena mainan ini sesuai untuk anak umur tiga hingga enam tahun.

Radio Flyer Tesla Model S

Tesla menggandeng Radio Flyer yang merupakan produsen mainan anak terkenal berbasis di Chicago, Amerika Serikat, untuk membuat Tesla Model S versi mini. Hasilnya memang benar-benar menjadi miniatur Model S. Karena menggunakan motor listrik sebagai penggerak seperti Model S versi aslinya. Dilabeli harga $500 yang tergolong mahal untuk sebuah mainan mobil-mobilan, tentu tak sembarangan orang yang mampu membelinya. Sampai ada yang mengganggap sebagai alternatif lebih murah dari Tesla Model S asli walaupun hanya cocok diduduki pengemudi dengan bobot sampai 37 kg saja.

mainan Tesla Model S

Detail yang dibuat Radio Flyer sangat menawan dan menyerupai wujud versi aslinya. Dapat dilihat mulai dari pelek model turbin dengan ban tipis dan fitment yang tampak seperti mobil sungguhan. Begitu pula lampu yang dapat menyala, pilihan warna yang sama, letak charging baterai dan bahkan opsi material interior. Menggunakan baterai lithium ion yang merupakan mobil pertama menerapkan baterai model itu, sehingga memiliki daya tahan baterai lebih lama dan tenaga dihasilkan juga lebih besar. Kecepatan mobil ini mampu dipacu hingga 9 km/jam, namun dapat diatur batasannya oleh para orang tua mulai dari 5 km/jam.

Terdapat opsi lain yang dapat dibeli seperti baterai dengan daya lebih besar dan lebih tahan lama. Tersedia juga nomor polisi custom yang membuat pengalaman berkendara semakin nyata, seperti Tesla Model S sesungguhnya. Pilihan warna ada midnight silver metallic, deep blue metallic dan red multi-coast.

Baca Juga: 5 Hal Yang Perlu Diketahui Tentang Hyundai i20

Sumber: Motor1, Carmagazine, Gizmodo, Automobilemag

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

IIMS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Yang Akan Datang
  • VinFast VF 6
    VinFast VF 6
    Rp 344,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • VinFast VF 7
    VinFast VF 7
    Rp 544,98 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Jul, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • BYD D9
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • MG 3
    MG 3
    Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Toyota Hilux Rangga
    Toyota Hilux Rangga
    Rp 785,8 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Mei, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

Video Mobil Terbaru di Oto

Oto
  • Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    Toyota Yaris Cross Hybrid, Mudik Jakarta - Surabaya dengan BBM Seirit Ini
    10 Apr, 2024 .
  • Nissan Kicks e-Power, Si Hybrid Lincah Libas Lintas Selatan
    Nissan Kicks e-Power, Si Hybrid Lincah Libas Lintas Selatan
    08 Apr, 2024 .
  • Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Sisir Jalur Mudik Jakarta - Malang
    08 Apr, 2024 .
  • Mudik Bareng Suzuki All New Ertiga Hybrid Cruise ke Jogja, Ini Kelebihannya!
    Mudik Bareng Suzuki All New Ertiga Hybrid Cruise ke Jogja, Ini Kelebihannya!
    08 Apr, 2024 .
  • Update Terkini Jalan Pantura Bareng Wuling Almaz Hybrid, Muluus! | Electria Mudik with Hybrid
    Update Terkini Jalan Pantura Bareng Wuling Almaz Hybrid, Muluus! | Electria Mudik with Hybrid
    02 Apr, 2024 .
  • Plus Minus Mitsubishi XForce, Mending Ini atau HR-V dan Creta Sekalian?
    Plus Minus Mitsubishi XForce, Mending Ini atau HR-V dan Creta Sekalian?
    19 Mar, 2024 .
  • Sidak Kenyamanan Bus Mercedes-Benz OH 1626 L Terbaru Rakitan Lokal!
    Sidak Kenyamanan Bus Mercedes-Benz OH 1626 L Terbaru Rakitan Lokal!
    12 Mar, 2024 .
  • Mercedes-Benz C 300 AMG Line, Perpaduan Antara Kemewahan dan Sporty
    Mercedes-Benz C 300 AMG Line, Perpaduan Antara Kemewahan dan Sporty
    07 Mar, 2024 .
  • Suzuki Jimny 5 Door, Harga di Goreng Tapi Banyak Peminat
    Suzuki Jimny 5 Door, Harga di Goreng Tapi Banyak Peminat
    07 Mar, 2024 .
  • Mercedes-Benz CLE, Ubahannya Bikin BMW Terlihat Lebay
    Mercedes-Benz CLE, Ubahannya Bikin BMW Terlihat Lebay
    07 Mar, 2024 .
Tonton Video Mobil

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • Chery Group Catat Pertumbuhan di Q1 2024, Punya Senjata Baru di Beijing Auto Show
    Chery Group Catat Pertumbuhan di Q1 2024, Punya Senjata Baru di Beijing Auto Show
    Muhammad Hafid, Hari ini
  • Toyota Fortuner Punya Versi Mild Hybrid di Afrika Selatan, Bisa Seirit Apa?
    Toyota Fortuner Punya Versi Mild Hybrid di Afrika Selatan, Bisa Seirit Apa?
    Anjar Leksana, Hari ini
  • MINI Aceman Siap Debut di Beijing Pekan Depan, Buka Segmen Baru
    MINI Aceman Siap Debut di Beijing Pekan Depan, Buka Segmen Baru
    Setyo Adi, Hari ini
  • LEBARAN DRIVE: Menu Andalan Mercedes-Benz GLE 450 AMG Line Jadi Partner Liburan
    LEBARAN DRIVE: Menu Andalan Mercedes-Benz GLE 450 AMG Line Jadi Partner Liburan
    Alvando Noya, Hari ini
  • Lamborghini Hadirkan Huracan STJ, Jadi Varian Baru dan Terakhir Bermesin V10
    Lamborghini Hadirkan Huracan STJ, Jadi Varian Baru dan Terakhir Bermesin V10
    Alvando Noya, Hari ini

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature
  • advice
  • Harga Mitsubishi Xpander CVT Seken Masih Relatif Stabil
    Harga Mitsubishi Xpander CVT Seken Masih Relatif Stabil
    Anjar Leksana, Today
  • Periksa 7 Bagian Mobil Usai Dipakai Mudik di Kampung Halaman 
    Periksa 7 Bagian Mobil Usai Dipakai Mudik di Kampung Halaman 
    Anjar Leksana, Today
  • Menjelajah Irit Jakarta - Surabaya Bersama All New Toyota Yaris Cross S HV
    Menjelajah Irit Jakarta - Surabaya Bersama All New Toyota Yaris Cross S HV
    Ardiantomi, 18 Apr, 2024
  • Honda Siapkan 6 Mobil Listrik Baru, Desainnya Ada yang Mirip HR-V
    Honda Siapkan 6 Mobil Listrik Baru, Desainnya Ada yang Mirip HR-V
    Anjar Leksana, 18 Apr, 2024
  • Masalah Fuel Pump, Suzuki Recal 448 Unit Jimny 3-Doors
    Masalah Fuel Pump, Suzuki Recal 448 Unit Jimny 3-Doors
    Setyo Adi, 18 Apr, 2024
  • Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Efek Fatal Aquaplaning, Begini Cara Menghindarinya
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • 8 Poin Penting Berkendara Mudik Aman, Termasuk Posisi Safety Loading
    8 Poin Penting Berkendara Mudik Aman, Termasuk Posisi Safety Loading
    Anjar Leksana, 03 Apr, 2023
  • Penyebab Ban Mobil Benjol dan Cara Mencegahnya
    Penyebab Ban Mobil Benjol dan Cara Mencegahnya
    Anjar Leksana, 28 Mar, 2023
  • Bahaya Fatal Microsleep, Lakukan Ini untuk Mencegahnya
    Bahaya Fatal Microsleep, Lakukan Ini untuk Mencegahnya
    Setyo Adi, 02 Jan, 2023
  • Begini Cara Mengatur Bukaan Pedal Gas dan Kopling Mobil Manual yang Benar
    Begini Cara Mengatur Bukaan Pedal Gas dan Kopling Mobil Manual yang Benar
    Anjar Leksana, 30 Des, 2022
  • Hyundai Stargazer X: Versatile Crossover dengan Kenyamanan MPV
    Hyundai Stargazer X: Versatile Crossover dengan Kenyamanan MPV
    Setyo Adi, 13 Mar, 2024
  • First Drive BYD Seal: Sensasi Supercar Tanpa Perlu Mahal
    First Drive BYD Seal: Sensasi Supercar Tanpa Perlu Mahal
    Setyo Adi, 29 Feb, 2024
  • First Drive BYD Dolphin: Banyak Keunggulan dari Rival Sekelasnya
    First Drive BYD Dolphin: Banyak Keunggulan dari Rival Sekelasnya
    Anjar Leksana, 12 Feb, 2024
  • Test Drive BYD Atto 3: Kualitas Mengejutkan dan Banyak Gimik
    Test Drive BYD Atto 3: Kualitas Mengejutkan dan Banyak Gimik
    Anindiyo Pradhono, 09 Feb, 2024
  • Test Drive New Nissan Kicks e-Power: Fokus ke Efisiensi
    Test Drive New Nissan Kicks e-Power: Fokus ke Efisiensi
    Wahyu Hariantono, 29 Jan, 2024
  • Ragam Jenis Konfigurasi Mesin dan Segala Kelebihannya
    Ragam Jenis Konfigurasi Mesin dan Segala Kelebihannya
    Muhammad Hafid, 18 Mar, 2024
  • Kisah Kesuksesan Isuzu Menjadi Produsen Kendaraan Niaga Kelas Dunia
    Kisah Kesuksesan Isuzu Menjadi Produsen Kendaraan Niaga Kelas Dunia
    Anjar Leksana, 26 Jan, 2024
  • 10 Mobil Polisi Paling Keren di Dunia
    10 Mobil Polisi Paling Keren di Dunia
    Muhammad Hafid, 09 Jan, 2023
  • Merasakan Langsung Mobil Listrik Volvo C40 Recharge di Tanah Kelahirannya
    Merasakan Langsung Mobil Listrik Volvo C40 Recharge di Tanah Kelahirannya
    Eka Zulkarnain H, 02 Jan, 2023
  • Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Transformasi Toyota Vios dari Generasi Pertama Hingga Sekarang
    Anjar Leksana, 14 Okt, 2022
  • Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Cara Menangani Kondisi Mobil Alami Aquaplaning di Jalan
    Anjar Leksana, 15 Jan, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*